Alkohol : Fungsi – Efek – Kebutuhan dalam Tubuh

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Alkohol, siapa yang tidak mengenal zat kimia yang satu ini. Tentu semua lapisan masyarakat mengetahui apa itu alkohol. Terlebih lagi marak di beritakan korban minuman beralkohol yang diampur dengan bahan berbahaya lainnya telah memakan banyak korban jiwa. Sebenarnya apa sih alkohol tersebut?, lalu apa dampaknya bagi manusia. Berikut ini adalah berbagai macam informasi untuk mengenal alkohol lebih jauh. ( Baca : Pengaruh alkohol bagi penderita diabetesBahaya minum alkohol 70 persen )

Hal pertama yang harus anda ketahui untuk mengenal alkohol adalah pengertiannya. Meski sering mendengar namanya belum banyak masyarakat luas yang mengetahui apa itu pengertian alkohol. Yang mereka ketahui adalah alkohol hanyalah minuman yang bisa memabukkan.  Alkohol merupakan senyawa kimia yang mengandung satu maupun lebih dari satu gugus fungsi hidroksil. Golongan alkohol sendiri dibedakan menjadi primer, sekunder dan juga tersier. Alkohol disebut dengan alkanol.  ( Baca : Bahaya alkohol bagi kesehatanPengaruh alkohol terhadap sistem saraf manusia )

Fungsi Alkohol

Asalkan tidak disalah gunakan, alkohol memiliki fungsi yang baik dalam dunia medis. Sayangnya lambat laun alkohol disalah gunakan dan dijadikan sebagai minuman yang memabukkan. Berikut ini adalah fungsi alkohol yang harus kita ketahui :

  1. Sebagai Pelarut

Fungsi positif alkohol yang belum banyak diketahui oleh masyaraat luas adalah alkohol banyak digunakan sebagai bahan pelarut. Alkohol ini digunakan untuk melarutkan kosmetik berupa astringent dalam bentuk bedak yang cair.

Baca : Efek samping melatonin –  Bahaya merkuri pada kosmetikRetinol

  1. Sebagai Antiseptik

Antiseptik yang ada di pasaran Indonesia hanyalah sabun antiseptik yang bisa digunakan untuk mencuci tangan yang terkena kuman. Ternyata alkohol juga memiliki kandungan antiseptik yang bisa digunakan untuk mensterilisasi dari kuman. Ketika anak anda luka lecet anda bisa meneteskan beberapa tetes alkohol ke kapas kemudian dioleskan ke bagian luka. Alkohol tersebut mampu mensterilkan kuman yang ada di luka anak anda. Dunia medis banya menggunakan alkohol untuk mensterilkan alat-alat kedokteran yang digunakan.

  1. Bahan Bakar

Tidak hanya bensin dan minyak tanah saja yang bisa digunakan untuk bahan bakar, namun alkohol pun bisa digunakan sebagai bahan bakar. Sifat panas pada alkohol dan senyawa kimia didalamnya membuat alkohol bisa digunakan sebagai bahan bakar dan sifatnya mudah terbakar.

Untuk menjadikannya bahan bakar, alkohol harus dicampurkan dengan bahan yang lainnya seperti etanol dan metanol. Alkohol berupa spritus sangat efektif untuk dijadikan sebagai bahan bakar. Untuk penggunaannya harus hati-hati sebab sangat beracun jika sampai terminum, jika terkena mata bisa menyebabkan kebutaa permanen.

Baca : Cara mengobati luka tersiram air panasPenyebab luka tidak cepat keringMakanan yang cepat menyembuhkan luka operasi

  1. Membuat Bahan Kimia Lain

Alkohol bisa digunakan sebagai bahan pembuatan untuk senyawa kimia lainnya misal digunakan sebagai pembuatan keasaman cuka. Oleh sebab itu cuka yang terasa asam tidak boleh dikonsumsi oleh penderita maag. Hal itu dikarenakan semua makanan yang mengandung gas tinggi akan membuat penderita maag menjadi sakit perut dan asam lambung nya menjadi naik.

Baca : Obat maag tardisional paling ampuh dan manjurBahaya jeruk nipis bagi penderita maag

  1. Antibeku

Fungsi alkohol lainnya adalah bisa digunakan sebagai zat antibeku. Alkohol dengan jenis etilen glikol atau etanadiol biasa digunakan sebagai zat antibeku untuk air radiator mobil di negara yang memiliki empat musim.

Kebutuhan Alkohol bagi Tubuh Manusia

Sebenarnya tubuh bisa mentolerir alkohol dalam batasan tertentu, sehingga jika sangat genting manusia bisa menjadikan alkohol sebagai kebutuhannya dengan catatan bahwa alkohol itu bermanfaat bagi dirinya dan tidak berlebihan. Hal ini berlaku untuk orang yang tinggal di suhu yang sangat dingin, sifat panas dalam alkohol mampu digunakan sebagai penghangat tubuh. Batas toleransi tubuh terhadap alkolhol dalam sehari terbagi menjaid dua takaran yaitu sebagai berikut ini :

  1. 100 m-l

Dalam sehari tubuh manusia bisa menampung 100 ml wine atau anggur dalam satu takaran. Sedangkan untuk lebih dari 100 ml manusia tidak akan bisa mentoleransinya.

Baca : SukrosaFuktosa

  1. 285 ml

Untuk takaran yang kedua manusia bisa mengkonsumsi alkohol sebanyak 285 ml dimana kadar alkoholnya lebih rendah yaitu sekitar 5 persen saja. Minuman beralkohol dengan kandungan alkohol sebanyak 5 persen merupakan alkohol dalam jenis golongan A dimana etanolnya tidak lebih dari 5 persen. Contoh minuman alkohol dengan golongan A adalah berbagai macam minuman bir yang dijual di Indonesia.

Dari penjasan di atas bisa dismpulkan bahwa manusia hanya bisa mengkonsumsi dua takaran saja yaitu 100 ml dan 285 ml dengan jenis minuman yang telah disebutkan di atas. Jika melebihi takaran maka tubuh akan mengalami dampak negatif dari alkohol tersebut.

Manfaat Alkohol

Alkohol memiliki banyak manfaat jika digunakan dengan benar. Berikut ini adalah manfaat alkohol dalam kehidupan manusia yang penting untuk diketahui :

  1. Membersihkan Kulit

Untuk kecantikan, alkohol bisa digunakan sebagai embersih kulit. Alkohol bisa digunakan untuk membersihkan kulit dan menghilangkan kuman sebab bersifat sebagai densifektan dan juga antiseptik. Sayangnya alkohol ini tidak bisa digunakan untuk kulit yang sensitif dan  di kulit wajah yang tipis. Oleh sebab itu untuk wanita yang menggunakan kosmetik sebaiknya hindari kosmetik yang mengandung alkohol sebab menyebabkan kulit wajah semakin tipis.

Baca : Makanan sehat untuk kulit wajah

  1. Meningkatkan Kepadatan Tulang

Mengkonsumsi alkohol dalam jumlah yang wajar khususnya wine bisa digunakan sebagai peningkat kepadatan tulang. Tulang yang padat tidak akan mudah rapuh dan tidak akan mudah terkena penyakit osteoporosis.

Baca : Cara mencegah tulang keroposKelainan tulang belakangBahaya rematik tulang

  1. Meredakan Infeksi di Saluran Pencernaan

Manfaat positif lainnya dari mengkonsumsi alkohol bagi kesehatan tubuh adalah bisa meredakan infeksi yang biasa terjadi di saluran pencernaan khususnya di bagian usus. Sifat alkohol sebagai antiseptik sehingga mampu menagkal bakteri yang menyebabkan infeksi di saluran pencernaan.

Baca : Gangguan pencernaan –  Fungsi usus buntuLikopen

  1. Menurunkan Resiko dari Kematian Akibat Penyakit Jantung

Mengonsumsi alkohol dalam jumlah yang normal dan wajar bermanfaat untuk mengurangi resiko kematian diakibatkan oleh penyakit jantun. Hal tersebut telah terbukti dalam dunia medis.

Baca : Makanan yang dapat menyebabkan penyakit jantungMakanan yang baik untuk jantung bengkakCiri ciri penderita jantung koroner

  1. Mencegah HDL Rendah

HDL merupakan si kolesterol baik yang dibutuhkan oleh tubuh kita, jumlah kolesterol baik mampu digunakan untuk memerangi kolesterol jahat. Mengkonsumsi alkohol dalam batas normal bisa digunakan untuk memerangi LDL dengan cara meningkatkan tingkat HDL atau si kolesterol baik.

Baca : Kolesterol LDL dan HDLApakah berbahaya HDL tinggi ?Akibat kekurangan HDL

  1. Menaikkan Hormon Estrogen

Bagi wanita yang setiap harinya mengkonsumsi 100 ml wine per harinya bisa digunakan untuk meningkatkan hormon estrogen dimana hormon ini penting untuk kesuburan wanita.

  1. Sebagai Anti Kanker

Bir dengan dosis alkohol rendah yang diminum sesuai standar bisa digunakan sebagai anti kanker jika diminum setiap harinya.

  1. Menghilangkan Ketombe

Khusus untuk anda yang memiliki ketombe, beberapa sloki alkohol vodka yang dicampurkan di botol shmpoo anda bisa diunakan sebagai penghilang ketombe. Yang harus diingat adalah alkohol ini tidak boleh di aplikasikan di kulit kepala yang terluka.

Baca : Penyebab rambut beruban di usia mudaBahaya menelan rambut

  1. Menghaluskan Kaki dan Tangan

Manfaat alkohol untk kecantikan lainnya adaalah sebagai penghalus kaki dan tangan sebelum dilakukan menicure dan pedicure. Caranya pun sangat mudah seali yaitu dengan mencampurkan beberapa sloki vodka ke dalam rendaman air yang hangat selama beberapa menit.

  1. Menghangatkan Badan

Salah satu manfaat alkohol lainnya adalah sebagai penghangat badan. Di daerah yan suhunya sangat dingin, alkohol banyak digunakan untuk menghangatkan badan. Sifat alkohol yang panas mampu menghangatkan badan.

Baca : Suhu tubuh normal manusiaPenyebab tubuh gemetar dan lemasPenyebab tubuh kekurangan oksigen

  1. Melebarkan Pembuluh Darah

Alkohol dengan jenis tertentu bisa diguakan sebagai pelebar arteri dan bersifat sebagai anti infalamsi. Alkohol tersebut sangat cocok dikonsumsi dalam batas wajar oleh orang yang memiliki penyakit jantung, darah tinggi dan juga stroke. Semua penyakit tersebut akan membuat penyempitan pembuluh darah di dalam tubuh manusia.

Baca : Bahaya melinjo bagi penderita hipertensiCara menurunkan darah tinggi

  1. Mengurangi Resiko Stroke

Bagi anda yang memiliki riwayat genetik stroke tidak ada salahnya anda mengkonsumsi alkohol dalam batas yang wajar. Sebab alkohol yang digunakan dalam batas yang wajar dan tidak berlebihan bisa digunakan untuk mengurangi resiko terkena stroke.

Baca : Bahaya kopi bagi penderita strokeBahaya strokeCara mencegah stroke

Efek Alkohol

Informasi lainnya yang bisa anda gunakan untuk mengenal alkohol lebih jauh adalah efek alkohol tersebut. Alkohol yang ada diminum oleh manusia bukannya tanpa efek samping namun ada banyak sekali efek samping yang terjadi jika manusia mengkonsumsinya dalam batas yang berlebihan.  Yang akan dibahas disini adalah efek kelebihan alkohol dimana alkohol yang diminum sudah melewati batas normal. Berikut ini adaah efek kelebihan alkohol yang harus diwaspadai terutama bagi orang yang sudah kecanduan alkohol :

  1. Menyebabkan Sakit Kepala

Siapa yang tidak pernah merasakan sakit kepala, tentulah setiap orang yang ada di dunia ini pernah merasakan sakit kepala meski tingkat sakitnya berbeda-beda. Orang yang mengkonsumsi alkohol dalam batas berlebihan dia akan merasakan sakit kepala terlebih dahulu. Kandungan alkohol ang berlebihan akan menganggu syaraf otak di kepala sehingga menyebabkan ketegangan. Hal itulah yang membuat orang yang terlalu banyak menenggak alkohol akan terkena sakit kepala.

Baca : Obat sakit kepalaSakit kepala sebelah kiri

  1. Menyebabkan Mual dan Muntah

Kadar alkohol yang berlebihan masuk ke dalam tbuh manusia membuat asam lambung menjadi naik. Asam lambung yang naik bisa menjadi pemicu seseorang merasakan mual. Tidak mengherankan orang yang mabuk akan muntah-muntah hebat sehingga nantinya dia akan rawan terkena bahaya dehidrasi.

Baca : Penyebab sering mual setelah makanPenyebab mual setelah olahraga

  1. Hilang Kesadaran

Alkohol yang berlebihan akan menyebabka ketegangan di otak sehingga memori jangka pendek menjaid hilang. Orang yang sedang mabuk akan hilang kesdaran dan meneracau tidak jelas, hal itu dikaarenakan syaraf otak dan memori jangka pedeknya terganggu. Jika hal itu terjadi terus-terusan bukan tidak mungkin daya ingat menjadi rusak.

Baca : Cara meningkatkan daya ingat otakCara meningkatkan konsentrasi

  1. Gangguan Jantung

Memang alkohol yang dikonsumsi dalam batas wajar bisa digunakan untuk mencegah kematian akibat penyakit jantung. Sayangnya jika terlalu banyak masuk ke dalam tubuh manusia, alkohol bisa menyebabkan gangguan jantung seperti penyakit jantung koroner yang mematikan.

Baca : Detak jantung normal manusia

  1. Gangguan Perilaku

Pernahkah anda mengamati perilaku seorang pemabuk meskipun sedang tidak mabuk?, ya orang yang pemabuk memiliki karakteristik yang sama misalnya saja adalah dia mudah sekali menjadi seorang yang tempramental, mudah marah dan emosi sehingga seorang pemabuk akan kerap sekali menimbulkan masalah di sekitarnya ketika mabuk atau tidak mabuk.

Semua hal tersebut disebabkan oleh sifat-sifat pada alkohol yang merusak jaringan otak secara perlahan sehingga syaraf otak akan mudah sekali menegang. Saat tegang inilah orang akan menjadi emosi dan tempramental.

  1. Sirosis Hati

Saat seseorang banyak mengkonsumsi alkohol dalam batas yang berlebihan, hati orang tersebut akan rusak bahkan bisa menyebabkan sirosis hati. Sirosis hati tidak boleh disepelekan sebab bisa menyebabkan fungsi hati tidak bisa berfungsi samasekali.

Baca : Gejala sirosis hatiPenyebab hati bengkak

  1. Luka Lambung

Penyakit lambung tidak boleh disepelekan megingat lambung adalah organ penting bagi manusia. Hal ini dikarenakan kandungan kimia pada alkohol akan semakin mengikis dinding lambung kemudian menyebabkan luka di bagian dinding lambung.

  1. Keracunan

Hal yang bisa terjadi pada orang yang mengkonsumsi banyak alkohol adalah dia akan mudah terkena keracunan. Kandungan kimia pada alkohol bisa menyebabkan keracunan. Tanda tanda keracunan pada orang yang mengkonsumsi alkohol adalah dia akan nge fly dan dia tidak sadar dengan apa yang diucapkannya.

Baca : Ciri ciri keracuna kalium sianidaPertolongan pertama pada keracunan makanan

  1. Menjadi Paranoid

Efek kelebihan alkohol lainnya adaah dia akan menjadi paranoid dan merasakan tidak tenang atau nyaman dimanapun dia berada. Dia juga akan menjadi seorang paranoid yang sering mencuirgai orang-orang yang ada di sekitarnya meskipun orang yang ada di sekitarnya tidak melakukan apapun terhadapnya.

  1. Cacat Janin

Efek kelebihan alkohol lainnya jika dikonsumsi secara berlabihan adalah akan menyebabkan janin mengalami kecacatan. Oleh sebab itu bagi ibu hamil sangat diharapkan untuk menjauhi alkohol. Kandungan kimia pada alkohol bisa membawa pengaruh buruk terhadap janin yang dikandungnya. Ibu yang mengkonsumsi alkohol berlebihan akan menyebabkan janin yang di kandung mengalami down sydnrome dan cacat sejak dalam kandungan.

Baca : Cara mencegah down syndrome pada bayiPenyebab down syndrome

  1. Mempercepat Menopause

Efek buruk akibat kelebihan alkohol lainnya bagi wanita adalah bisa mempercepat wanita mengalami menopause. Jika sudah seperti itu maka bisa saja wanita yang setengah baya ( kurang dari 50 tahun ) sudah mengalami menopause sehingga dia sudah tidak menstruasi lagi.

  1. Nyeri Haid yang Berlebihan

Wanita yang sudah terlalu sering mengkonsumsi alkohol dia akan merasakan nyeri haid yang tidak tertahankan. Nyeri haid yang datang itu diakibatkan oleh kandungan kimia pada alkohol menyebabkan dinding rahim lebih sensitif saat melepaskan darah kotor.

Baca : Cara mengatasi nyeri haid berlebihanCara menghilangkan nyeri saat haid

  1. Menyebabkan Fatty Liver

Salah satu organ yang akan diberatkan fungsinya saat kandungan kimia alkohol terlalu banyak masuk ke dalam tubuh adalah hati. Selain bisa menyebabkan sirosis hati, kimia pada alkohol yang berlebihan bisa menyebabkan hati bisa menjadi membengkak. Hati yang bengkak tidak bisa menjalankan fungsinya dengan baik.

Baca : Makanan untuk penderita pembengkakan hatiCiri ciri fatty liverGejala faty liver

  1. Kanker Hati

Jika fungsi hati sudah benar-benar menurun fungsinya akibatnya adalah orang tersebut akan mengalami kanker hati. Jika sudah terkena kanker hati maka usia kehidupan pecandu alkohol semakin singkat.

  1. Kematian Mendadak

Efek terburuk dari pengkonsumsian alkohol yang berlebihan dan dilakukan dalam jangka waktu yang lama adalah menyebabkan kematian. Hal tersebut diperparah jika minuman alkohol yang diminum bukanlah alkohol murni melainkan alkohol yang sudah ditambahkan dengan bahan berbahaya lainnya dan tidak pantas untuk diminum. Alkohol campuran bisa menyebabkan kematian mendadak.

Baca : Makanan yang dapat menyebabkan kematian mendadakPenyebab kematian mendadak

Sumber Minuman Beralkohol

Kita harus mulai mewaspadai minuman yang ada di sekitar kita, apakah di dalamnya mengandung alkohol ataukah tidaak meskipun hanya dalam takaran yang sedikit. Berikut ini adalah sumber minuman yang mengandung alkohol :

  1. Bir putih dengan kadar alkohol 1 – 5 %.
  2. Bir hitam dengan akdar alkohol 15 %
  3. Samsu dengan kadar alkohol 20 %
  4. Macam-macam anggur dengan alkohol sebanyak 15 %
  5. Ryn dan Moezelijin dengan kadar alkohol sebanyak 10 %
  6. Anggur Malaga dengan kandungan alkohol sebanyak 15 – 17 %
  7. Tokayer dengan akdar alkohol 15 %
  8. Sherry dengan kandungan alkohol 20 %
  9. Likeuren dengan kadar alkohol sebanyak 30 – 50 %.
  10. Anggur perancis dengan kadar alkohol 9 – 11 %
  11. Champagne dengan akdar alkohol 10 – 12 %
  12. Anggur Spanyol 15 – 20 %
  13. Anggur Hongaria sebanyak 15 – 20 %
  14. Rhum dan Brandy sebanyak 40 – 70 %
  15. Jenever kadar alkohol 40 %
  16. Bols kadar alkohol 40 %
  17. Hulskamp dengan kadar alkohol 40 %
  18. Whiskey dengan kada akohol sebanyak 30 – 40 %
  19. Cognac dengan akdar alkohol 30 – 40 %
  20. Tuak dan Saguer dimana kadar alkoholnya 11 – 15 %
  21. Shake dengan kadar alkohol 10 %.

Sumber Makanan Beralkohol

Mengenal alkohol tidak lengkap jika kita tidak mengetahui sumber makanan beralkohol. Ternyata tidak hanya minuman saja yang mengandung alkohol, makanan pun ada yang mengandung alkohol sehingga kita harus mampu memilah dan memilih mana makanan yang benar-benar bebas dari alkohol. Berikut ini adalah sumber makanan yang mengandun alkohol dan harus diwaspadai :

  1. Alkohol pada Penyedap Makanan

Dalam penyedap makanan pun ada yang mengandung alkohol. Jika anda suka dengan makanan yang kebarat-baratan ada beberapa menu barat yang didalamya mengandung alkohol. Misalnya saja adalah makanan yang diberikan penyedap rasa berupa ang chiu atau wine. Penyedap itu sering digunakan dalam masakan barat berupa seafood, daging, tumisan dan juga saus yang diberikan penyedap.

Baca : Makanan yang dilarang saat dietBahaya makanan yang dibakarBahaya makanan tekena cicak

  1. Alkohol yang Ada di Kue

Kue memang lezat namun siapa sangka jika kue juga ada yang mengandung alkohol. Kue yang mengandung alkohol di dalamnya adalah kue dengan butter rhum cake atau biasa yang disebut dengan rhum balls. Jangan dianggap remeh rhum tersebut sebab kadar alkoholnya lumayan tinggi yaitu sekitar 30 %. Anda bisa menanyakan kepada toko kue apakah kue yang anda pesan atau beli halal atau mengandung rhum.

  1. Makanan Tradisional

Alkohol tidak hanya ditemukan apda makanan modern saja namun makanan tradisional pun ada yang mengandung alkohol. Makanan yang difermentasi atau dikasih ragi biasanya mengandung alkohol sehingga jika sering mengkonsumsi makanan tersebut bukanlah tidak mungkin anda akan mengalami efek akibat kelebihan alkohol di dalam tubuh. Makanan tradisional yang biasanya mengandung alkohol adalah berikut ini :

  • Tape singkong yang telah difermentasi.
  • Tape ketan.
  • Durian yang difermentasi.
  • Peyem dan masih banyak lagi lainnya.
  1. Cokelat dan Permen

Bagi ibu yang memiliki anak balita sebaiknya berhati hati ketika akan memberikan cokelat atau permen kepada anak baitanya. Hal itu dikarenakan di dalam permen atau cokelat biasanya mengandung alkohol meskipun hanya sedikit.

Baca : Bahaya anak menelan permen karetBahaya permen karet

  1. Alkohol dalam Makanan Jepang

Tidak hanya makanan barat saja yang mengandung alkohol di dalam penyedap rasanya, namun dalam makanan jepang pun ada kandungan alkoholnya meskipun sedikit. Makanan jepang yang biasanya diberikan alkohol adalah sushi. Dalam sushi Jepang diberikan arak atau biasa disebut mirin dengan kadar alkohol sebanya 14 %.

Golongan Alkohol

Alkohol dibagi menjadi beberapa golongan, golongan itu terbagi berdasarkan dengan kadar alkohol yang ada di dalam minuman tersebut. Berikut ini adalah golongan alkohol berdasarkan kadar yang ada di dalamnya :

  1. Alkohol Golongan A

Alkohol golongan A memiliki kadar alkohol sebanyak 1 sampai dengan 5 persen. Golongan A merupakan golongan alkohol dengan kadar terendah dibandingkan dengan golongan lainnya. Alkohol golongan A ada apd semua jenis bir.

Baca : Makanan yang dapat menyebabkan ambeienMakanan yang tidak boleh dipanaskan berulang kali

  1. Alkohol Golongan B

Minuman keras dengan alkohol golongan B memiliki kadar etanol sebanyak 5 persen sampai dengan 20 persen. Minuman alkohol dengan golongan B ada pada minuman beralkohol dengan berbagai macam jenis anggur dan arak.

Baca : Makanan yang dapat menyebabkan sakit maag dan lambung

  1. Alkohol Golongan C

Minuman keras dengan alkohol golongan C memiliki kadar alkohol sebanyak 20 persen sampai dengan 55 persen. Minuman beralkohol golongan C biasanya dijual dengan harga yang melejit.

Itulah berbagai macam informasi mengenai alkohol yang wajib untuk kita ketahui. Bagi anda yang sudah terlanjur sering mengkonsumsi alkohol ada baiknya anda mengubah kebiasaan anda tersebut dan mulai menerapkan pola hidup sehat. Jika setiap hari anda mengkonsumsi alkohol di luar batas normal lama kelamaan anda akan mengalami berbagai macam efek kelebihan alkohol. Oleh sebab itu mulailah hidup sehat mulai dari sekarang juga agaar kita terhindar dari bahaya konsumsi alkohol.

fbWhatsappTwitterLinkedIn