27 Obat Insomnia Aman dan Efektif

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Insomnia merupakan sebuah keadaan di mana seseorang akan mengalami sulit tidur meski sudah saatnya tidur di malam hari. Tapi, insomnia juga dapat menggambarkan sebuah kondisi di mana seseorang tak dapat tidur terlalu lama sesuai waktu tidur ideal walau memang ada kesempatan untuk tidur. Itulah mengapa penderita insomnia atau susah tidur pun menjadi kurang fit esok harinya.

Di bawah ini adalah sejumlah gejala insomnia yang paling umum terjadi atau dialami oleh orang-orang. Ukuran tidur normal bagi setiap individu memang sulit untuk diukur karena antara satu dengan yang lain sangatlah berbeda. Namun, seseorang berpeluang mengalami insomnia ketika gejala-gejala ini mulai tampak:

  • Sering terbangun dengan sendirinya di malam hari atau ketika waktu sudah dini hari.
  • Setelah terbangun tiba-tiba, maka tak bisa tidur kembali.
  • Sulit tidur dari awal naik ke tempat tidur.
  • Tak bisa tidur siang walau rasanya tubuh sudah cukup lemas dan lelah.
  • Tubuh cepat lelah.
  • Tak dapat melakukan aktivitas harian secara maksimal di siang hari.
  • Sering dan mudah uring-uringan.
  • Tak begitu fokus dan sulit untuk konsentrasi.

Untuk mengobati kondisi ini, ada sejumlah rekomendasi obat insomnia di bawah ini yang kiranya membantu agar tidur lebih mudah, cepat dan nyenyak tanpa harus terbangun berkali-kali. Apapun yang menjadi penyebab insomnia, obat-obat ini kiranya mampu mengembalikan kualitas tidur Anda kembali.

(Baca juga: penyebab susah tidur)

1. Adas Manis

Mungkin sudah cukup sering mendengar tentang adas manis tapi belum begitu tahu bahwa bahan ini ternyata mampu menjadi penyembuh masalah insomnia. Adas manis ini bisa diseduh dengan segelas air panas dan kemudian ditambah dengan pemanis alami seperti madu murni. Sesudah ditinggalkan agar lebih hangat, saringlah dan konsumsi 1 jam setiap sebelum tidur.

2. Daun Selada

Pasti sudah tidak asing lagi dengan daun selada di mana ini kerap kali dinikmati sebagai sayuran. Daun selada tak hanya nikmat disantap dalam menu salad untuk diet, atau sebagai bahan pelengkap sandwich atau burger ketika Anda hendak ngemil. Daun selada adalah bahan yang sangat baik untuk mengobati masalah sulit tidur.

Sudah ada sejumlah penelitian yang membuktikan bahwa di dalam daun selada ada kandungan zat yang mampu membuat seseorang terangsang untuk tidur. Gangguan insomnia dapat terobati dengan mengonsumsi air rebusan daun selada secara efektif. Untuk memperoleh hasil yang terbaik, Anda bisa mencoba mengonsumsi obat ini secara rutin.

3. Pisang

Buah pisang tak hanya baik untuk dimasukkan ke dalam menu diet Anda, baik yang ingin menurunkan berat badan atau menaikkan berat badan. Kandungan kalium, triptofan, dan magnesium di dalam pisang termasuk tinggi sehingga sangat baik untuk tubuh. Bahkan pisang mampu membantu agar insomnia teratasi secara alami.

Untuk menggunakannya, Anda bisa mengonsumsi 1 buah pisang setiap hendak tidur. Tapi pastikan konsumsi buah pisang ini 1 ½ jam sebelum Anda tidur dan lakukanlah setiap malam agar masalah insomnia benar-benar terobati secara maksimal. Kandungan pisang sangat baik untuk merilekskan otot dan mampu dijadikan sebagai suplemen tidur alami.

(Baca juga: ciri-ciri insomnia)

4. Yogurt

Tak banyak yang tahu bahwa yogurt adalah sebuah bahan alami yang juga tak hanya bagus sebagai makanan diet, tapi juga obat bagi penderita insomnia. Cukup dengan mengonsumsi 3 cangkir yogurt setiap hari, Anda akan merasakan perubahannya di mana akan menjadi jauh lebih mudah tidur dan tak akan gampang terbangun.

5. Lavender

Bila menderita insomnia sehingga akhirnya tubuh menjadi tidak fit, cobalah untuk mengatasinya dengan lavender. Lavender adalah salah satu bahan yang paling sering diramu sebagai aromaterapi di mana dimanfaatkan untuk membuat mental dan fisik menjadi lebih rileks. Jadi tak ada salahnya mencoba menggunakan aromaterapi lavender ini.

Karena di dalamnya terkandung zat sedatif dengan sifat penenang saraf, lavender ini tentunya jauh lebih aman ketimbang pemakaian obat penenang atau obat tidur yang bisa berefek tak baik bagi tubuh. Bahkan penggunaan aromaterapi lavender diketahui memiliki risiko efek samping minimal sehingga Anda tak perlu khawatir ketika menggunakannya secara rutin.

6. Almond

Jenis kacang almond merupakan salah satu bahan makanan yang mengandung magnesium tinggi yang mampu membantu merilekskan otot dan meningkatkan kemudahan untuk tidur. Sebuah studi telah membuktikan bahwa ketika asupan magnesium di dalam tubuh termasuk rendah, maka akan sulit untuk bisa tidur atau tidur nyenyak bagi seseorang.

Selain itu, almond merupakan bahan yang menyuplai protein secara cukup sehingga kadar gula darah di dalam tubuh bisa tetap seimbang dan stabil ketika tidur. Jadi, biasakan untuk mengonsumsi segenggam almond panggang kering sebagai cemilan setidaknya sejam sebelum Anda naik ke tempat tidur untuk tidur. Bila susah tidur, maka pastikan Anda coba obat alami satu ini.

(Baca juga: makanan yang baik untuk otak)

7. Ikan Tuna

Karena di dalam jenis ikan ini ada kandungan triptofan yang mendukung agar tubuh menjadi jauh lebih mudah rileks dan membantu tidur dengan cepat, maka tak salah bila Anda mengonsumsinya. Jadikan tuna sebagai salah satu obat alami karena di dalamnya pun terkandung vitamin B6 yang sangat tinggi.

Tubuh manusia memerlukan serotonin dan melatonin di mana serotonin adalah neurotransmitter yang meningkatkan relaksasi tubuh, sedangkan melatonin dikenal sebagai hormon yang memudahkan seseorang untuk tidur. Ketika seseorang kekurangan vitamin B6, maka biasanya akan menderita insomnia, maka dari itu mulai sekarang Anda bisa memasukkan tuna ke dalam diet harian.

8. Beras Wangi Jasmine

Mungkin Anda sudah pernah mendengar tentang jasmine rice yang juga dikenal sebagai beras wangi jasmine. Menurut sebuah hasil studi, memasaknya dan mengonsumsinya adalah salah satu cara atau obat terbaik dalam memudahkan tidur. Indeks glikemik di dalam jenis beras ini termasuk tinggi sehingga akan sangat baik bagi penderita insomnia dan pelaku diet.

Mengapa demikian? Ini karena tubuh akan melakukan proses pencernaan secara perlahan atau dalam kecepatan yang cukup lambat. Itu artinya glukosa yang dilepaskan ke aliran darah juga terjadi secara bertahap. Serotonin dan triptofan di dalamnya pun sangat tinggi sehingga akan mendukung tubuh cepat rileks dan cepat tidur.

9. Susu

Segelas susu hangat bisa Anda konsumsi dan nikmati paling tidak sejam sebelum berangkat tidur di malam hari. Nyatanya, susu hangat ini mampu menjadi obat insomnia karena di dalamnya tak hanya berkandungan kalsium saja, tapi juga asam amino triptofan. Belum lagi juga serotonin yang akan membantu Anda untuk bisa cepat tidur.

Menjadi salah satu makanan yang mengandung kalsium tinggi, susu hangat juga merupakan salah satu yang mampu memperlancar produksi melatonin. Selain yogurt, susu adalah alternatif yang paling baik, jadi tak salah bila Anda mengonsumsinya setiap hari. Bahkan kalsium di dalam susu juga efektif sebagai cara mengatasi stres secara alami.

(Baca juga: makanan untuk menghilangkan stres)

10. Ceri

Buah ceri adalah salah satu jenis buah yang tak hanya memberikan kesegaran bagi tubuh karena rasanya yang manis dan mengandung air cukup tinggi. Perlu diketahui bahwa ceri adalah bah berkandungan melatonin yang tinggi dan zat tersebut akan membantu untuk bisa tidur lebih mudah. Beberapa jam sebelum tidur, konsumsilah segenggam buah ceri.

Apabila kesulitan dalam menemukan buah ceri yang segar, jus ceri pun tak masalah untuk Anda nikmati. Ceri yang sudah dibekukan, atau ceri kering pun sah-sah saja karena manfaatnya sama seperti ceri segar. Bila Anda memilih untuk minum jus, pastikan Anda mengonsumsinya setiap hari 2 kali agar kondisi menjadi lebih baik.

11. Telur Rebus

Sulit tidur di malam hari bisa jadi bahwa Anda membutuhkan obat dan obat tak harus yang berbahan kimia. Seperti diet sehat, Anda bisa mengonsumsi telur rebus setiap malam sebelum pergi tidur. Kurangnya asupan makanan yang mengandung protein tinggi bisa menjadi faktor penyebab tidak bisa tidur.

Telur rebus akan membantu Anda untuk mudah tidur dan tidur nyenyak sepanjang malam karena asupan protein telah terpenuhi. Intinya, jadikan telur rebus ini sebagai cemilan. Sebutir telur rebus bersama segelas susu hangat tampaknya adalah obat paling enak dan manjur yang bisa membantu Anda. Segera coba solusi ini bila merasa tertarik.

12. Putri Malu

Tanaman satu ini sangat mudah ditemukan di Indonesia dan sangat bisa untuk Anda manfaatkan sebagai obat ketika insomnia menyerang. Karena tumbuh liar, maka untuk mendapatkannya pun cukup gampang dan ternyata tanaman ini pun menawarkan efek relaksasi yang begitu efektif. Sel-sel otak akan dibantu untuk menjadi lebih rileks hanya dengan meminum air rebusannya.

(Baca juga: akibat kurang tidur malam)

13. Pala

Mungkin sebagian dari kita tak menyangka bahwa pala bisa dijadikan sebagai obat amnesia alami ampuh. Apabila malas atau tak ada waktu untuk menumbuk serta menghaluskan sendiri biji pala, maka cari saja bentuk jadinya. Bubuk pala bisa dibeli dengan mudah dan penggunaannya pun menjadi jauh lebih praktis.

Yang perlu dilakukan di sini adalah mencampurkan bubuk pala sebanyak ¼ sendok teh ke dalam jus favorit yang Anda sering minum. Atau, menambahkannya ke segelas air hangat juga boleh. Kemudian air pun siap diminum; pastikan meminumnya secara rutin setiap malam ketika hendak tidur dan cara ini bakal dijamin sangat efektif.

14. Teh Hijau

Minuman satu ini dikenal sangat baik dan menyehatkan berkat kandungan tinggi akan antioksidannya. Teh hijau kini telah sangat mendunia karena manfaatnya yang beraneka ragam dan benar-benar terbukti. Mulai dari jenis-jenis penyakit jantung, hingga kanker mampu diatasi dengan teh hijau ini.

Tak hanya itu, teh hijau juga bisa diandalkan sebagai obat insomnia di mana penderitanya cukup meminum secangkir saja 1-2 jam sebelum berangkat tidur. Di dalam teh hijau ini ada kandungan asam amino dan teanin yang sangat berguna dalam mengurangi stres. Karena stres berkurang, otomatis tidur pun menjadi jauh lebih nyenyak nantinya.

15. Olahraga

Obat insomnia lainnya yang bisa Anda andalkan adalah dengan berolahraga karena kurang olahraga juga bisa berdampak pada kesehatan otak dan otot tubuh. Olahraga tak hanya bisa dilakukan ketika hendak berdiet dan menurunkan berat badan, tapi olahraga pun penting untuk menjaga kesehatan sehari-hari.

Olahraga ringan seperti jogging, jalan kaki, berenang, atau bahkan bersepeda bisa dilakukan secara rutin. Melakukan peregangan pun juga penting di sela-sela aktivitas Anda ketika ada jeda pada aktivitas yang dilakukan. Ketika tubuh dalam keadaan yang segar dan sehat, maka kondisi sulit tidur atau insomnia dapat secara otomatis teratasi di mana Anda akan memperoleh kembali kualitas tidur yang normal.

(Baca juga: obat tidur alami)

16. Yoga

Yoga merupakan salah satu latihan fisik yang cukup banyak penggemarnya karena aktivitas ini tak hanya mengolah tubuh saja tapi juga pikiran. Fokus dari latihan fisik ini adalah fleksibilitas, kekuatan dan pernapasan sehingga kualitas fisik serta mental dapat meningkat. Komponena utama pada yoga adalah pernapasan dan gerakan-gerakan tertentu.

Sepintas, yoga bukanlah aktivitas yang mudah dan terlihat seperti membutuhkan instruktur khusus agar tak terjadi kesalahan. Namun yoga sendiri bisa dipelajari oleh siapapun di mana efeknya nanti bisa membuat tubuh serta pikiran jauh lebih rileks. Dengan kualitas yang meningkat pada fisik serta pikiran, otomatis masalah insomnia pun bisa teratasi juga.

17. Akupuntur

Metode pengobatan alternatif ini seperti kita tahu berasal dari Cina dan metode ini pun semakin populer saja. Itulah mengapa masyarakat luas mulai melirik dan menggunakan metode pengobatan ini untuk berbagai masalah kesehatan. Rupanya, masalah gangguan tidur seperti insomnia juga bisa diobati dengan akupuntur ini secara ampuh.

Konsep utama dari akupuntur adalah menyeimbangkan tingkat kimia dan energi di dalam tubuh manusia dan jarum adalah alat yang dipergunakan. Penancapan dari jarum tentunya bukanlah sembarangan, melainkan tepat di titik-titik akupuntur. Pengobatan ini tidaklah menyakitkan dan justru merileksasi, jadi asalkan Anda datang ke terapis yang benar, ahli dan terpercaya, insomnia dijamin sembuh.

18. Teh Kamomil

Mungkin sudah banyak yang familiar dengan teh kamomil di mana minuman ini kerap dikonsumsi sebagai perileks tubuh di kala stres. Tak jauh beda, teh kamomil pun bisa digunakan sebagai obat aman bagi yang menderita insomnia. Meski tak diketahui alasan secara tepatnya, namun sebuah studi ilmiah menyatakan bahwa ada komponen baik di dalam teh kamomil, yaitu apigenin.

Apigenin ini adalah sebuah senyawa yang menawarkan efek sedatif bagi tubuh seseorang yang mengonsumsi teh kamomil. Jadi, mulai biasakan setiap hari untuk mengonsumsi teh kamomil untuk membantu dalam proses tidur menjadi lebih gampang terlelap. Secangkir setiap sejam sebelum tidur ditambah dengan madu atau kayu manis pasti lebih nikmat.

(Baca juga: penyebab tidak bisa tidur malam nyenyak)

19. Biji Jintan

Salah satu rempah yang paling bisa diandalkan untuk mengobati insomnia adalah biji jintan. Rempah kuliner ini memang terkenal baik dalam membantu agar gangguan pencernaan dapat kembali lancar. Hanya saja, tak hanya pencernaan saja yang bisa dilancarkan, tapi juga masalah sulit tidur.

Ada baiknya untuk menggunakan minyak biji jintan yang juga kaya akan sifat penenang alami atau bubuk jintan. Anda bisa mencampurkan sesendok teh bubuk jintan ke pisang yang sudah ditumbuk dan dikonsumsi setiap sebelum tidur. Biji jintan juga bisa dipanggang kering lalu dikonsums serutin mungkin untuk mengatasi masalah insomnia.

Teh biji jintan juga adalah yang paling efektif dalam membantu tubuh serta pikiran jauh lebih rileks sehingga gampang tidur. Ambil sesendok teh biji jintan dan panaskan lebih dulu selama 5 detik di api kecil, barulah masukkan ke secangkir air dan dididihkan. Setelah diangkat, tunggu 5 menit sebelum akhirnya bisa disaring dan diminum sebelum tidur.

20. Catnip

Masih termasuk di dalam keluarga mint, catnip ini dikenal memiliki efek baik bagi tubuh dengan efek sedatifnya. Untuk mengobati insomnia, yang perlu dilakukan hanyalah mengambil catnip dan memasukkannya ke sebuah cangkir, dan seduhlah dengan air panas. Setelah ditinggalkan selama 10 menit, minumlah setiap malam setengah jam sebelum tidur.

21. Jus Fenugreek

Diketahui betul bahwa fenugreek adalah bahan yang mampu mengurangi masalah sakit kepala dan kecemasan berlebih. Jadi apabila keduanya adalah masalah-masalah yang juga berhubungan dengan insomnia Anda, jelas bahwa fenugreek bisa dijadikan obat. Ambil ekstrak jus dari daun fenugreek sebanyak 2 sendok teh yang ditambahkan dengan sesendok teh madu lalu konsumsilah setiap hari.

(Baca juga: bahaya tidak tidur di malam hari)

22. Kunyit

Masih ada lagi rempah yang sangat berguna untuk menenangkan pikiran dan tubuh agar menjadi lebih mudah untuk tidur. Di dalam kunyit ada sifat penenang alami yang siap untuk membuat tubuh lebih rileks sehingga cepat terlelap. Rendamlah kunyit secukupnya di dalam secangkir susu dan kemudian mengonsumsinya.

23. Pijat

Selain akupuntur, pijat adalah obat bagi yang menderita insomnia. Tak salah lagi, pijat adalah solusi terbaik untuk merilekskan otot-otot dan mengurangi segala bentuk ketegangan pada tubuh. Karena pijat menawarkan manfaat tersebut, otomatis Anda akan lebih gampang untuk tidur. Alangkah baiknya kalau Anda bisa minta tolong orang rumah untuk memijat Anda sebelum tidur.

24. Valerian

Tanaman ini memang namanya masih tergolong asing karena sebetulnya merupakan asli dari benua Eropa, namun jangan khawatir karena beberapa wilayah di Asia pun memiliki tanaman ini. Valerian yang kini juga ada di benua Amerika ini sudah diketahui ampuh dalam khasiatnya sebagai obat tidur.

Manfaatnya sebagai obat tidur sudah dikenal dari zaman Romawi dan Yunani kuno sehingga pastinya sudah terjamin efektivitasnya. Ambil akarnya dan bersihkan, barulah seduh bersama air panas di dalam sebuah cangkir. Biarkanlah selama 15 menit sebelum kemudian disaring lalu dikonsumsi. Sel-sel dalam tubuh akan diatur oleh kandungan baik dari valerian sehingga kualitas tidur yang sempat hilang bisa didapatkan kembali.

(Baca juga: cara mengobati insomnia)

25. Passionflower

Bila Anda bisa menjumpai passionflower dengan mudah, maka tak ada salahnya mencoba menggunakannya sebagai obat insomnia. Passionflower herbal kering sebanyak 1 sendok akan bisa ditambahkan ke secangkir air panas atau mendidih dan seduhlah selama kurang lebih 15 menit. Ketika sudah dingin, Anda bisa menyaringnya lebih dulu agar lebih mudah saat waktunya minum. Dianjurkan untuk mengonsumsinya setiap malam dan ½ jam sebelum Anda beranjak pergi tidur.

26. Musik

Musik adalah penolong juga bagi beberapa orang untuk menjadi lebih rileks. Tak jarang orang memakai headset untuk mendengarkan lagu supaya bisa tidur atau banyak juga orang yang ketiduran karena bersantai sambil mendengarkan lagu. Musik dan lagu favorit adalah obat yang bisa dicoba.

Ketika sulit tidur, lagu-lagu yang bernada lambat (lagu bergenre ballad) akan sangat mendukung agar Anda cepat merasa mengantuk. Instrumental piano juga sangat menenangkan sehingga Anda bisa merasa rileks dan nyaman ketika berada di tempat tidur. Namun, kembali lagi pada seperti apa selera musik dan lagu Anda.

27. Mandi Air Hangat

Obat lainnya yang juga baik untuk dicoba adalah mandi air hangat sebelum beranjak tidur setiap malamnya. Temperatur tubuh akan menjadi naik dengan bantuan air hangat dan ketika temperatur tubuh menurun kembali, maka ini akan membantu Anda terlelap lebih cepat. Mandi air hangat adalah cara ampuh untuk membuat otot-otot yang tegang menjadi rileks, jadi obat ini benar-benar direkomendasikan.

(Baca juga: dampak insomnia bagi kesehatan)

Kunci dari hidup sehat dan menghindari insomnia adalah dengan memiliki pola makan dan pola hidup yang baik. Mengonsumsi makanan-makanan sehat bernutrisi serta menghindari stres merupakan hal-hal dasar yang perlu untuk diperhatikan dan coba dilakukan. Semoga insomnia Anda pun hilang dengan mencoba obat-obat insomnia yang sudah disebutkan tersebut.

fbWhatsappTwitterLinkedIn