27 Contoh Lemak Jenuh pada Makanan yang Tidak Sehat

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Lemak jenuh pada makanan perlu diketahui sebab bisa menyebabkan obesitas dan berbagai masalah kesehatan. Masalah kesehatan yang bisa disebabkan oleh minyak jenuh adalah jantung, kolesterol dan juga asam urat. Saat ini banyak orang yang tidak mengetahui jika makanan yang dikonsumsinya mengandung lemak jenuh. Minyak jenuh dan juga minyak trans tidak boleh disepelekan sebab terlalu lama mengkonsumsi makanan tersebut beresiko untuk menyebabkan kanker.

Sayangnya tidak semua lemak bersifat jenuh, ada lemak tidak jenuh yang justru dibutuhkan oleh tubuh. Sumber lemak sendiri ada dua macam yaitu lemak dari hewan dan lemak dari tumbuhan. Lemak dari hewan jika konsumsinya tidak terkontrol bisa menyebabkan gangguan kesehatan.

Lemak jenuh adalah lemak jahat yang bisa mengganggu kesehatan. Berikut ini adalah contoh lemak jenuh pada makanan yang perlu curigai keberadaaannya :

1. Daging

Daging yang ada di sekitar kita disertai dengan lemak yang jahat bagi tubuh. Potongan daging yang disertai lemak akan terasa lezat untuk dimakan sebab ada rasa gurih di dalamnya. Namun siapa sangka makanan yang enak di lidah itu belum tentu enak bagi kesehatan. Efek terlalu sering mengkonsumsi makanan itu bisa menyebabkan terkena gangguan kesehatan. Daging yang mengandung lemak jenuh tersebut adalah daging sapi dengan lemak, daging ayam dengan lemak, bahaya daging kambing dengan lemak, bahaya daging babi tinggi lemak dan berbagai macam daging lainnya.

2. Kulit Ayam

Kulit ayam memang gurih dan lezat bahkan banyak orang yang suka mengkonsumsi kulit ayam dikarenakan cita rasanya yang gurih dan nikmat. Namun dibalik kelezatannya kulit ayam mengandung lemak jenuh yang berbahaya sebab rentan menimbulkan kolesterol tinggi. Bisa anda lihat ketika kulit ayam anda goreng maka kulit ayam itu akan menyerap banyak sekali minyak. Karena kandungan minyak yang ada di dalamnya membuat kulit ayam termasuk dalam makanan yang tinggi akan lemak jenuh.

3. Susu Full Cream

Di dalam susu full cream mengandung lemak jenuh dan jika diminum setiap hari bisa menimbulkan obesitas serta masalah kesehatan. Anda bisa membedakan mana susu yang memiliki tinggi lemak dan mana susu yang rendah lemak. Susu full cream tinggi lemak oleh karena itu rasa dari susu itu lebih gurih dibandingkan dengan susu yang rendah lemak.

4. Krim

Berbagai macam krim yang ada pada roti juga termasuk dalam lemak jenuh hal itu dikarenakan krim tersebut terbuat dari berbagai macam campuran bahan misalnya saja adalah putih telur, mentega dan gula. Semua bahan tersebut merupakan bahan makanan yang mengandung lemak jenuh dan membahayakan bagi kesehatan.

5. Mentega

Mentega juga termasuk dalam kandungan lemak jenuh, hal itu bisa terlihat dari bahan pembuatan mentega tersebut. Mentega jika dilelehkan akan menjadi minyak jenuh yang juga berbahaya bagi kesehatan tubuh.

6. Keju

Keju masuk ke dalam minyak jenuh sebab terbuat dari susu sapi. Khasiat susu sapi merupakan bahan yang mengandung lemak jenuh sebab berasal dari hewan sapi.

7. Minyak Kelapa

Minyak kelapa merupakan kandungan minyak yang mengandung lemak jenuh. Alasannya adalah minyak tersebut terbuat dari buah kelapa dan buah kepala memiliki kandungan minyak dimana di dalam minyak itu ada kandungan lemak jenuhnya. Bisa dikatakan bahwa semua makanan yang berminyak mengandung lemak jenuh kecuali makanan yang terbuat dari asam lemak nabati atau tumbuhan.

8. Lemak Babi

Semua yang ada pada tubuh babi mengandung lemak jenuh oleh sebab itu babi tidak boleh dikonsumsi dalam jumlah yang berlebihan. Daging babi jika diekstrak akan menghasilkan minyak yang mengandung lemak jenuh. Daging babi juga mengandung banyak lemak sehingga jika dikonsumsi secara berlebihan tidak bagus untuk kesehatan. Karena banyak lemak daging babi memiliki citarasa yang sangat gurih.

9. Usus Ayam

Makanan seperti usus ayam juga mengandung lemak jenuh hal itu dikarenakan usus ayam tersebut memiliki minyak yang mengandung lemak jenuh. Sayangnya sate usus ayam banyak disukai oleh masyarakat dikarenakan rasanya gurih dan lezat. Sate usus banyak dijual di warung makan kelas menengah ke bawah.

10. Hati

Hati baik dari hewan ayam, sapi maupun kambing juga memiliki kadar lemak jenuh yang membahayakan bagi kesehatan. Hati jika dimasak akan sangat berminyak dan minyak pada hati tersebutlah yang menyebabkan seseorang terkena penyakit yang disebabkan oleh lemak jenuh. Terlalu banyak mengkonsumsi hati hewan lama kelamaan bisa menyebabkan kolesterol, penyakit jantung bahkan penyakit stroke. Oleh sebab itu batasi diri dalam mengkonsumsi hati hewan, jangan terlalu sering sebab selain mengandung lemak jenuh hati hewan juga mengandung kadar kolesterol yang tinggi dalam 100 gramnya.

11. Rempela

Rempela ayam juga termasuk dalam makanan yang mengandung minyak jenuh. Alasannya adalah rempela ayam termasuk dalam jeroan tinggi lemak dan jika dikonsumsi dalam jumlah yang berlebihan bisa menyebabkan terkena kolesterol.

12. Kuning Telur

Kuning tleur juga makanan yang mengandung kolesterol tinggi, kuning telur juga mengandung minyak jenuh sehingga kuning telur dikategorikan dalam contoh lemak jenuh pada makanan.

13. Cokelat

Di dalam cokelat juga mengandung lemak jenuh, hal itu dikarenakan di dalam cokelat mengandung minyak jenuh. Minyak jenuh itulah yang menyebabkan di dalam cokelat terdapat lemak jenuhnya. Jika dikonsumsi secara berlebihan bisa menyebabkan obesitas dan berbagai macam masalah kesehatan. Boleh-boleh saja mengkonsumsi cokelat asalkan tidak berlebihan.

Mengkonsumsi cokelat memiliki kelemahan dan juga kelebihan. Kekurangannya adalah di dalam cokelat tersebut terdapat minyak jenuh sehingga bisa memicu bahaya obesitas pada tubuh seseorang, selain itu kelebihan dari mengkonsumsi cokelat adalah meredakan stress. Minyak yang terkandung pada cokelat juga banyak digunakan dalam hal kecantikan sehingga minyak pada cokelat itu bisa berfungsi untuk melembabkan kulit sedangkan jika dikonsumsi minyak pada cokelat tersebut justru tidak baik bagi kesehatan.

14. Minyak Goreng

Bahaya makanan yang digoreng tergolong ke dalam makanan yang mengandung lemak jenuh. Hal itu dikarenakan minyak goreng tersebut sudah termasuk dalam minyak jenuh. Semua makanan yang digoreng menggunakan minyak goreng atau minyak kelapa sawit bisa dipastikan bahwa makanan itu adalah makanan yang mengandung lemak jenuh karena sudah tercampur dengan minyak jenuh tersebut.

15. Paru Sapi

Makanan seperti paru sapi juga mengandung lemak jenuh yang berbahaya bagi kesehatan. Hal itu dikarenakan di dalam paru tersebut mengandung minyak jenuh sehingga di dalam minyak jenuh tersebut mengandung lemak jenuh. Memang sate paru sangat lezat namun dibalik kelezatannya sate paru tersebut memiliki lemak jenuh yang berbahaya bagi kesehatan.

16. Brutu Ayam

Brutu ayam juga memiliki cita rasa yang enak bagi orang yang menyukainya, namun dibalik kelezatan dan kegurihan brutu ayam memiliki kadar kolesterol yang tinggi. Tidak hanya itu saja, brutu ayam juga diyakini bisa membuat orang yang mengkonsumsinya mudah lupa sebab brutu ayam merupakan tempat bersarangnya kotoran ayam.

17. Lidah Sapi

Soto lidah sapi memiliki cita rasa yang gurih, minyak yang keluar dari bagian lidah sapi tersebut bisa menambah rasa gurih pada masakan soto sehingga banyak orang yang menyukai masakan tersebut. Namun siapa sangka jika soto lidah sapi memiliki kandungan minyak yang berlebihan sehingga termasuk dalam makanan yang mengandung lemak jenuh.

Oleh sebab itulah mengkonsumsi lidah sapi hanya bisa dilakukan sekali kali saja tidak dianjurkan untuk setiap hari. Lemak jenuh terlalu banyak menumpuk di dalam tubuh bisa menyebabkan terkena kolesterol dan berbagai macam penyakit lainnya.

18. Buntut Sapi

Buntut sapi sekarang bisa diolah menjadi berbagai macam olahan misalnya saja adalah sup buntut, sotot buntut dan masih banyak lagi lainnya. Dibalik rasa gurihnya buntut sapi memiliki kandungan minyak jenuh sehingga mengandung banyak lemak jenuh. Oleh sebab itulah mengkonsumsi berbagai macam olahan dari buntut sapi tidak boleh berlebihan dikarenakan akan menimbulkan gangguan kesehatan.

19. Kerang

Kerang ataupun tiram memiliki kandungan minyak yang berlebihan. Jika diolah menjadi masakan kerang maupun tiram tersebut akan memiliki kandungan lemak jenuh atau lemak jahat yang justru membahayakan bagi tubuh. Menggoreng kerang atau tiram juga membuat kerang semakin berminyak sehingga, tidak boleh terlalu banyak dikonsumsi.

20. Kepiting

Olahan kepiting sangat cocok untuk berbagai macam masakan. Namun siapa sangka jika kepiting tersebut memiliki kandungan lemak jenuh di dalamnya. Kandungan lemak jenuh itu jika dikonsumsi secara terus menerus bisa menyebabkan kita mudah terkena kolesterol. Mengkonsumsi kepiting ada baiknya hanya dua minggu sekali saja jangan setiap hari.

21. Udang

Udang merupakan makanan mengandung banyak protein yang bagus untuk kesehatan, namun tidak hanya itu saja. Udang juga mengandung lemak jenuh yang tidak boleh dikonsumsi setiap hari. Untuk mengurangi kandungan lemak jenuh yang ada di dalam udang kita dianjurkan untuk mengupas kulit udang agar tidak membahayakan bagi kesehatan.

22. Telur Puyuh

Telur puyuh memiliki bentuk yang kecil namun siapa sangka jika dibalik mungil tubuhnya telur puyuh justru memiliki kadar kolesterol paling tinggi. Terlalu banyak mengkonsumsi telur puyuh sama saja kita menimbun kolesterol jahat dan lemak jahat di dalam tubuh. Makanan yang mengandung kalori seperti telur puyuh, juga tinggi bahkan lebih tinggi dibandingkan dengan telur ayam biasa.

23. Nugget

Nugget juga memiliki kadar kolesterol yang tinggi dan memiliki kandungan  lemak jenuh yang tinggi pula. Hal itu dikarenakan nugget ada yang berbahan lemak daging dan juga kulit. Oleh sebab itu rasa nugget gurih dan menyebabkan banyak orang yang ketagihan untuk mengkonsumsinya.

24. Rolade Ayam

Rolade ayam juga mengandung lemak jenuh dan hal itu bisa membahayakan bagi kesehatan. Memang rolade sangat lezat jika dicampurkan dengan sop dan soto, namun siapa sangka jika dibalik kelezatan rolade memiliki kandungan lemak jenuh yang berbahaya bagi kesehatan jika dikonsumsi sehari-hari. Batasilah mengkonsumsi rolade setiap hari, anda bisa menggunakan campurang daging ayam tanpa lemak agar sop anda terasa lebih gurih.

25. Cakar Ayam

Cakar ayam juga memiliki kandungan lemak jenuh yang tinggi. Hal itu dikarenakan seluruh bagian cakar ayam dilapisi oleh kulit sehingga kandungan lemaknya sangat tinggi. Orang yang mengkonsumsi cakar setiap harinya akan menumpuk kadar kolesterol di dalam tubuhnya.

26. Kikil Sapi

Rasa dari kikil sapi sangat khas dan kekenyalannya juga sangat khas, kikil sapi terbuat dari kulit sapi. Yang namanya kulit pasti memiliki kandungan lemak jenuh yang berbahaya bagi tubuh. Sehingga pengkonsumsiannya tidak bisa dilakukan setiap hari.

27. Santan

Santan mengandung minyak jenuh, oleh sebab itu orang yang menderita kolesterol tidak boleh mengkonsumsi makanan yang bersantan. Santan kental adalah makanan pantangan yang harus dihindari.

Itulah berbagai daftar contoh lemak jenuh pada makanan. Pola makan yang sehat harus kita terapkan mulai dari sekarang juga. Kita harus pintar-pintar dalam menjaga kesehatan agar ke depannya kita tidak menyesal sebab sering mengabaikan kesehatan. Menjaga kesehatan bisa dengan cara menghindari berbagai macam makanan yang mengandung lemak jenuh.

Jenis makanan yang perlu diwaspadai konsumsinya !

fbWhatsappTwitterLinkedIn