Dapatkan 11 Khasiat Minum Teh Hijau Sebelum Tidur Bagi Kesehatan Tubuh !

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Mungkin sudah banyak orang yang familiar dengan teh hijau, yakni minuman yang dikenal sebagai minuman berantioksidan tinggi sehingga diketahui sangat bermanfaat bagi kesehatan. Hanya saja, rupanya meminumnya setiap malam sebelum tidur memberikan khasiat lebih. Lalu, apa saja khasiat minum teh hijau sebelum tidur yang dapat Anda peroleh bagi tubuh?

  1. Menyehatkan Rambut

Jika Anda membiasakan diri mengonsumsi teh hijau setiap sebelum tidur, maka kabar baiknya adalah bahwa kandungan antioksidannya siap untuk menjadi pengendali radikal bebas serta melawannya. Dengan demikian, sel-sel yang mungkin mengalami kerusakan sehingga rambut gampang rusak dan rontok akan ikut dibasmi sehingga rambut jadi lebih sehat saat Anda terbiasa minum teh hijau sejam sebelum tidur.

  1. Mencegah Penuaan Dini

Minum secangkir atau segelas teh hijau setiap satu jam sebelum tidur di malam hari juga sangat baik dalam menjadi anti-aging. Anda akan dapat membuktikannya sendiri di mana garis halus dan keriput di kulit yang mulai muncul akan mulai berkurang sebab minum teh hijau akan meningkatkan produksi kolagen.

  1. Meregenerasi Sel Kulit

Bagi Anda yang memiliki kulit yang sensitif, meminum teh hijau setiap sebelum tidur akan membantu dalam hal proses degenerasi sel-sel kulit supaya jauh lebih lambat berkat kandungan vitamin E di dalamnya. Jadi selain menjadi anti penuaan dini, Anda bisa minum teh hijau tiap malam agar sel kulit bisa beregenerasi dan bukannya terdegenerasi.

  1. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Teh hijau hangat setiap malam sebelum tidur 1 cangkir saja menawarkan anti-inflamasi yang begitu tinggi dari polifenolnya. Dengan begitu, minum teh ini secara rutin sebelum tidur bisa menjadi cara meningkatkan daya tahan tubuh secara alami. Hanya saja, pastikan bahwa Anda sudah makan malam lebih dulu agar tak terkena gangguan pencernaan pada lambung karena langsung mengonsumsi teh hijau sebelum tidur tanpa perut diisi lebih dulu.

  1. Meningkatkan Kesehatan Mulut

Minum teh hijau rutin apalagi setiap malam sebelum tidur telah dibuktikan oleh sebuah hasil studi di Jepang bahwa kesehatan gusi dan gigi bisa jauh lebih baik. Bukan lantas berarti Anda bisa melewatkan acara menggosok gigi dan menggantinya dengan minum teh hijau saja, karena bukan demikian yang dimaksud di sini. Intinya, teh hijau mampu menurunkan risiko penyakit mulut seperti sakit gigi dan gusi.

Di dalam teh hijau, ada kandungan katekin yang sangat baik dalam mendukung kesehatan mulut dan sangat berperan penting dalam mencegah serangan bakteri pada mulut. Bahkan kandungan teh hijau ini pun siap untuk mencegah inflamasi atau peradangan pada mulut sehingga selain rajin menyikat gigi, Anda bisa juga rajin minum teh hijau tiap malam.

  1. Meningkatkan Kualitas Tidur

Kualitas tidur yang baik adalah 8 jam per hari atau per malamnya dan bagi Anda yang mungkin mengalami susah tidur seperti misalnya insomnia, mengonsumsi teh hijau sebelum tidur akan membantu Anda tidur dengan nyenyak. Ini karena kandungan L-theanine di dalamnya yang akan menghindarkan Anda dari kecemasan dan stres.

Itu artinya, L-theanine akan membantu Anda jauh lebih rileks sehingga Anda tak perlu harus bersusah payah berusaha untuk bisa tidur di malam hari. Namun bukankah di dalam teh hijau juga terdapat kafein sebagai kandungannya? L-theanine diketahui tak ada masalah dan bisa bekerja sama dengan kafein berkadar rendah pada teh hijau untuk merelaksasi Anda.

  1. Menstabilkan Kadar Kolesterol

Secangkir atau segelas teh hijau sebelum tidur di malam hari yang diminum rutin mampu menurunkan pula kadar kolesterol tinggi yang sempat membuat Anda khawatir. Hanya saja, kebiasaan ini sendiri tentu belumlah cukup sebab Anda perlu juga menjalani tips diet sehat dengan mengasup makanan yang benar-benar baik bagi tubuh serta diimbangi olahraga cukup.

  1. Mengatasi Stres

Jika Anda sedang mencari cara menghilangkan stres pikiran yang alami dan ampuh, maka minum teh hijau hangat tiap malam sebelum tidur layak dicoba. Komponen L-theanine seperti yang sudah disebutkan sebelumnya dapat membantu Anda merasa lebih tenang dan jauh dari stres. Bahkan berbagai gejala depresi pun dapat dilawan oleh L-theanine ini.

  1. Menjaga Kesehatan Sistem Kardiovaskular

Teh hijau yang diminum sebelum tidur juga berkhasiat dalam menurunkan risiko terkena jenis-jenis penyakit jantung, termasuk serangan jantung tentunya. Bahkan juga risiko kematian karena stroke maupun serangan jantung akan terlampau kecil jika Anda rajin meminumnya setiap malam.

  1. Menurunkan Risiko Kanker

Berbagai macam kanker, mulai dari kanker prostat, pankreas, payudara, usus besar, hati dan lainnya dapat diturunkan risikonya ketika Anda rajin minum teh hijau setiap malam tiap kali hendak beranjak tidur. Kandungan antioksidan tinggi di dalam teh hijau memampukan Anda untuk hidup dengan umur lebih panjang karena risiko kanker pun dapat diperkecil.

  1. Menurunkan Berat Badan

Minum teh hijau sebagai cara menurunkan berat badan secara alami juga sangat efektif, bahkan ketika Anda rajin meminumnya malam-malam sebelum tidur. Ada peningkatan metabolisme tubuh yang akan membuat Anda tidur nyenyak dan membantu memaksimalkan proses pembakaran kalori.

Tak hanya itu, bagi Anda yang memiliki nafsu makan yang cukup besar, maka teh hijau siap pula menurunkannya melalui proses pengaturan hormon dan kadar gula dalam darah. Kabar baik lainnya adalah bahwa teh hijau bisa membakar lemak dalam tubuh dengan meningkatkan hormon khusus pendukung pembakaran lemak.

Itulah daftar khasiat minum teh hijau sebelum tidur yang bisa Anda dapatkan dari membiasakan diri mengonsumsinya. Jangan ragu lagi untuk punya kebiasaan baru yakni minum teh malam-malam sejam sebelum tidur supaya tubuh jauh lebih sehat secara alami dan juga terbebas dari serangan radikan bebas.

fbWhatsappTwitterLinkedIn