22 Cara Mengatasi Nyeri Haid Pertama Bagi Para Remaja Perempuan

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Bagi para remaja perempuan yang baru pertama kali haid dan merasakan nyeri yang tak nyaman, tentu akan membuat cukup pusing karena tak tahu harus berbuat apa demi mengatasinya. Tanda-tanda haid berupa nyeri di beberapa bagian tubuh adalah hal yang biasa namun cukup mengganggu, jadi inilah sejumlah rekomendasi cara mengatasi nyeri haid pertama untuk dicoba.

  1. Berbaring

Bila ini pertama kalinya haid dan rasa nyeri datang, cara menghilangkan nyeri saat haid salah satunya adalah dengan berbaring. Carilah sofa atau tempat tidur untuk berbaring karena dengan membaringkan tubuh biasanya rasa nyeri bakal berkurang, baik itu di perut maupun punggung.

  1. Mengompres Area Tubuh yang Nyeri

Sediakan bantal pemanas atau botol yang sudah diisi dengan air panas untuk mengompres. Kompreslah bagian tubuh yang dirasa sakit dan tak nyaman, di mana pada umumnya bagian perut serta punggung bawah. Cara ini akan cukup merilekskan tubuh dan meredakan nyeri haid secara cepat.

  1. Melakukan Olahraga Ringan

Jangan takut untuk melakukan olahraga walau sedang haid karena membiarkan tubuh bergerak aktif adalah salah satu cara mengatasi nyeri haid yang ampuh. Hal ini juga bisa dipraktikkan oleh para remaja perempuan yang baru haid pertama kalinya. Inilah beberapa olahraga yang dianjurkan supaya aliran darah lebih lancar dan nyeri dapat berkurang:

  • Jogging
  • Jalan kaki
  • Yoga
  1. Latihan Pernapasan

Melatih pernapasan tak hanya bisa dilakukan sebagai terapi menghilangkan stres, tapi juga dapat meringankan rasa nyeri pada haid pertama untuk remaja perempuan yang merasa terganggu karenanya. Alangkah lebih baik kalau melakukan latihan pernapasan sewaktu dalam posisi berbaring; ambil terlebih dulu nafas dalam-dalam dan hembuskan perlahan, ulangilah sampai nyeri berkurang dan terasa lebih nyaman.

  1. Memberi Pijatan Pelan

Untuk area tubuh yang sangat nyeri karena haid pertama, cobalah untuk memberikan pijatan lembut. Mintalah bantuan orang terdekat untuk melakukan pijatan ringan pada tubuh Anda, khususnya area punggung dan pinggang yang Anda tak bisa jangkau. Untuk bagian perut, pijatlah sendiri secara hati-hati di area pusar.

  1. Minum Teh Berkafein Rendah

Bagi beberapa remaja perempuan yang baru saja haid pertama dan merasakan nyeri tak tertahankan, cobalah untuk mengonsumsi teh sebagai pereda alami. Meminum paling tidak 1 cangkir teh di bawah ini saat haid mampu mengurangi nyeri haid asalkan tehnya berkandungan kafein rendah.

  • Teh hijau
  • Teh lavender
  • Teh kapulaga
  • Teh jahe
  • Teh kamomil
  1. Minum Banyak Air Putih

Untuk menangani nyeri haid pertama kali, cobalah cara yang sederhana namun efektif, yakni menambah asupan air putih ke dalam tubuh. Selama nyeri timbul saat haid, minumlah 8-10 gelas air putih setiap harinya untuk merasa jauh lebih baik.

  1. Menghindari Kopi

Bagi para remaja perempuan penggemar kopi, saat nyeri haid pertama datang, hindari dulu konsumsi kopi. Ini karena pembuluh darah ke rahim dapat menegang dan bahkan lebih kencang saat mengonsumsi kopi. Jika hal tersebut terjadi, nyeri haid bisa makin menjadi-jadi sehingga perlu menghindari asupan kafein sementara.

  1. Minum Jamu

Selain teh herbal berkafein rendah, penolong ampuh di kala nyeri haid pertama melanda adalah dengan mengonsumsi jamu. Jamu kunyit asam yang bisa dibeli di mana-mana bisa diminum sampai nyeri reda. Atau, buatlah ramuan dari 15-30 gram daun dewa yang dicampur bersama kunyit 20 gram untuk Anda rebus bersama air 600 ml. Didihkan sampai sisanya kira-kira 300 ml, saring, lalu sehari 2 kali Anda minum airnya.

  1. Menghindari Makanan yang Mengandung Lemak Jenuh Tinggi

Makanan dengan kandungan tinggi lemak memiliki kadar tinggi pula akan sodium atau garam. Mengonsumsi makanan-makanan berlemak dan bersodium tinggi malah justru hanya meningkatkan rasa nyeri saat haid sehingga tergolong makanan yang dilarang saat haid.

  1. Memilih Mengonsumsi Makanan Sehat

Untuk mengatasi nyeri haid pertama dan untuk haid-haid berikutnya yang berisiko menimbulkan kembali rasa sakit, pilihlah makanan-makanan sehat untuk dikonsumsi setiap hari. Memperbanyak makanan-makanan inilah yang akan membantu supaya nyeri teratasi dengan baik.

Itulah sejumlah cara mengatasi nyeri haid pertama bagi para remaja perempuan yang alami dan ampuh layak dicoba. Jangan panik dan jangan khawatir bila baru pertama kali haid dan merasakan nyeri hebat, inilah langkah-langkah penyelamat yang kiranya bermanfaat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn