Otot Paha Belakang Sakit Kira Kira Kenapa? Kenali Berbagai Kemungkinan Penyebabnya!

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Otot paha yang terasa pegal dan nyeri bisa disebabkan oleh banyak faktor hingga pada beberapa kasus, otot paha belakang yang terganggu kesehatannya bisa sampai mengakibatkan penderitanya sulit berjalan. Jika Anda salah satu yang mengalaminya, pastikan untuk mencari tahu apa penyebab dibalik otot paha belakang sakit sehingga bisa diatasi secepatnya secara benar.

  1. Skiatika

Rasa nyeri pada kondisi skiatika pada dasarnya terjadi di bagian saraf panggul sehingga rasa nyerinya bakal dirasakan mulai dari belakang tulang panggul, kemudian juga di bagian bokong serta pada bagian tungkai. Namun, rasa sakitnya bisa sampai ke otot paha belakang juga di mana sebenarnya kondisi ini bisa saja sembuh sendiri walaupun cukup lama.

Cara Mengatasi : Penderita dapat menggunakan penenang otot, obat antiradang, antidepresan, dan juga anti kejang sebagai obat bagi paha belakang yang sakit. Selain itu, suntikan steroid juga bisa menjadi solusi bagi otot tersebut untuk bisa segera hilang rasa nyerinya. Jika obat saja tak cukup ampuh, maka langkah operasi perlu ditempuh.

  1. Meralgia Paresthetica

Jika bagian paha belakang bagian atas Anda terasa sakit, maka ada kemungkinan inilah kondisi yang disebut dengan meralgia paresthetica. Pada umumnya, hal ini terjadi pada waktu kehamilan, namun orang-orang dengan obesitas serta pengguna pakaian ketat juga dapat mengalami masalah kesehatan otot ini.

Cara Mengatasi : Sama seperti kasus skiatika, perlu adanya penanganan dengan pemberian obat, seperti suntikan steroid dan juga antidepresan. Hanya saja ketika obat-obatan tak juga meredakan rasa nyeri dan rasa sakit makin serius, Anda mungkin perlu menempuh jalur operasi. Walau tergolong langka, opsi ini bisa dipilih untuk kasus yang sudah kronis.

  1. Kelebihan atau Kekurangan Elektrolit

Otot paha belakang yang rasanya sakit bisa saja disebabkan oleh magnesium, kalium dan kalsium, yakni jenis-jenis mineral penting yang perlu dicukupi asupannya untuk kelangsungan fungsi tubuh kita. Ketika mengalami kelebihan atau kekurangan elektrolit, maka gangguan kontraksi otot pun bisa saja terjadi, termasuk pada otot paha belakang.

Cara Mengatasi : Perbanyaklah asupan makanan yang mengandung kalsium tinggi, begitu juga dengan meningkatkan asupan makanan yang mengandung magnesium serta kalium. Jika sumber makanan alami tidaklah cukup, Anda bisa mencoba mengonsumsi suplemen mineral. Hanya saja, penting untuk mengasup sesuai dosis yang benar agar tidak terjadi gangguan pada kesehatan.

  1. Dehidrasi

Akibat dari kekurangan cairan mampu menjadikan otot paha belakang menjadi mudah sakit. Ini bisa terjadi pada bagian tubuh lainnya, namun tak terkecuali pada bagian paha belakang sekalipun. Jika Anda mengalami rasa nyeri di bagian otot paha belakang dan kram pun terjadi di awal, Anda perlu curiga pada bahaya dehidrasi.

Cara Mengatasi : Karena dehidrasi menjadi pemicunya, tentu saja untuk menjadikan tubuh tak sampai kekurangan cairan adalah kunci agar otot paha belakang sehat kembali. Minumlah air putih secara cukup setiap harinya, yakni mencapai 8 gelas atau setara dengan 2 liter; bahkan jika ingin sampai 10-12 gelas pun boleh saja.

  1. Efek Samping Obat Tertentu

Penggunaan obat tertentu seperti obat diuretik dan obat hormonal bisa saja memberikan efek samping bagi tubuh, salah satunya adalah otot paha yang sakit, khususnya bagian belakang. Jika konsumsinya tidak pada dosis yang ditentukan atau seharusnya, kemudian juga penggunaan jangka panjang dilakukan, risiko otot paha terganggu kesehatannya cukup besar.

Cara Mengatasi : Karena otot paha sakit karena penggunaan obat hormonal ataupun diuretik, maka sebaiknya dalam mengatasinya Anda perlu mengonsultasikan hal ini dengan dokter. Atau jika Anda tahu dan sadar bahwa rasa nyerinya disebabkan oleh penggunaan obat-obatan tersebut dalam jangka panjang, sebaiknya Anda coba hentikan dulu dan tanyakan pada dokter apa pengganti yang lebih baik.

  1. Faktor Lainnya

Otot paha belakang dapat menjadi nyeri ketika Anda melakukan aktivitas fisik yang terlalu berat atau berlebihan. Atau, bisa jadi otot paha sakit bisa disebabkan oleh bahaya olahraga tanpa pemanasan lebih dulu sehingga tentu otot bisa menjadi tegang mendadak dan kram atau sakit karena kaget.

Kurangnya suplai darah ke area otot tertentu juga menjadi faktor dibalik timbulnya rasa nyeri di paha belakang. Bahkan penyakit ginjal dan penyakit hati pun bisa saja menjadi pemicu dari rasa sakit pada otot paha belakang selain dari kemungkinan penderita mengalami cedera pada area tersebut.

Kompres dingin dan panas adalah cara alami yang bisa Anda gunakan sebagai pereda nyeri di bagian otot paha belakang. Selain itu, pastikan untuk tidak melakukan aktivitas fisik secara berlebihan kalau otot masih terasa nyeri. Bila istirahat dan penggunaan obat pereda nyeri kurang efektif, Anda sebaiknya segera ke dokter untuk penanganan lebih lanjut dan tepat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn