24 Cara Mengobati Bintitan Dengan Cepat dan Pencegahannya

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Bintitan adalah gangguan kesehatan yang terjadi di organ penglihatan kita dengan timbulnya bintil yang sakit dan wujudnya seperti bisul atau jerawat. Bintil ini berada di bagian tepi kelopak mata dan biasanya hanya terjadi di salah satu mata saja. Penderita pun tak perlu khawatir akan efek buruk dari bintitan karena kondisi ini tak akan memengaruhi kemampuan penglihatan kita.

Walau pada umumnya bintitan timbul di bagian luar kelopak mata, tak menutup kemungkinan bintitan pun dapat muncul di baian dalam kelopak mata. Jika sampai tumbuhnya di dalam, ini akan jauh lebih sakit daripada kalau tumbuh di luar. Lumayan mudah untuk dapat mendeteksi adanya bintitan atau benjolan merah yang tumbuh seperti bisul di bagian mata kita, dan gejala-gejala berikut ini akan membantu kita mewaspadainya:

  • Selalu ada kotoran mata yang berada di sekitar kelopak mata kita.
  • Adanya pembengkakan yang muncul di bagian kelopak mata dan disertai rasa nyeri.
  • Mata merah dan berair.

(Baca juga: jenis-jenis penyakit mata)

Kebanyakan kasus bintitan tidaklah sampai harus membutuhkan ahli medis untuk mengatasinya karena akhirnya pun bintitan ini akan hilang dan sembuh sendiri. Namun jangan tenang dulu karena risiko komplikasi pun tetap ada, untuk itulah sebaiknya perlu untuk memeriksakan diri apabila bintitan yang dialami tak membaik dalam beberapa waktu, apalagi jika sesudah lewat 2 hari dan terjadi penyebaran pembengkakan sampai ke bagian-bagian lain, seperti pipi dan wajah.

Bila mungkin ini pertama kalinya Anda mengalami bintitan, atau bahkan orang terdekat Anda, cara mengobati bintitan sangat gampang dan tidak perlu harus membuang waktu banyak. Di bawah ini adalah segudang langkah yang bisa coba dipertimbangkan ketika ingin menyembuhkan bintitan.

(Baca juga: kelainan yang terjadi pada mata)

1. Salep

Bintitan yang menyerang mata dapat diatasi dengan salep, yaitu salep seperti Ciprofloxacin serta Amoxicillin di mana keduanya adalah obat salep untuk bintitan yang dipercaya efektif. Karena menjadi salep dengan sifat antibiotik, maka tentu sudah tak usah diragukan lagi kemampuannya dalam membasmi dan melawan bakteri staphylococcus aureus. Bila dioles ke bagian yang bintitan, mata akan lebih cepat untuk pulih dan sembuh, khususnya kalau pengobatan dilakukan teratur demi hasil terbaik.

(Baca juga: bahaya antibiotik tanpa resep dokter)

2. Mengompres dengan Air Hangat

Pada bagian yang terkena pembengkakan atau bintil, cobalah kelopak mata dikompres menggunakan air hangat. Siapkan waslap yang dalam keadaan bersih, lalu basahi menggunakan air panas. Setelah siap, waslap ini boleh diperas sedikit sebelum kemudian bisa diletakkan di bagian permukaan mata; tutup mata dan taruh di atasnya selama kurang lebih 10 menit, langkah ini bisa dilakukan sehari paling tidak 4 kali.

Kompres ini kelihatannya sangat sederhana dan mungkin ada juga yang meragukannya. Tapi kompres ini bukan hanya bermanfaat untuk meredakan peradangan atau nyerinya saja, tapi juga proses penyembuhan akan lebih dipercepat. Bintitan akan lebih cepat pulih dengan cara ini; yaitu dengan menekan dengan pelan dan lembut yang bertujuan supaya waslap benar-benar menempel di bagian mata kita.

(Baca juga: bahaya mandi air hangat)

3. Obat Anti-Inflamasi

Obat yang memang dibuat untuk meredakan nyeri juga bisa diandalkan di saat genting di mana mata terkena bintitan karena memang obat-obatan pereda nyeri juga gampang dijumpai. Ketika bintitan, rasa nyeri pun pasti muncul dan untuk membuat rasa sakit itu menjadi lebih ringan, obat pereda nyeri akan sangat menolong. Kita pun tak perlu khawatir lagi akan akibat infeksi ini dengan memanfaatkan ibuprofen. Boleh juga menggunakan parasetamol apabila memang mempunyainya di rumah asalkan obat pereda nyeri tersebut digunakan sesuai dosis.

(Baca juga: jenis obat analgesik)

4. Telur Dibungkus Kaos Kaki

Terdengar aneh memang bagi yang belum pernah mengetahui cara unik satu ini, namun banyak yang percaya cara sederhana ini mampu mengobati bintitan secara efektif. Langkahnya pun sederhana tanpa perlu bahan yang sulit, yaitu hanya dengan merebus telur, lalu telur itu dibungkus di dalam kaos kaki kita. Untuk mengobati bintitan secara langsung, obat ini hanya tinggal dikompreskan atau ditempelkan saja ke permukaan mata yang iritasi.

5. Bawang Putih

Terlepas dari bahaya bawang putih mentah, faktanya salah satu bumbu dapur ini mampu menyembuhkan bintitan secara alami hanya dengan mengompreskannya ke mata kita. Bukankah akan sangat pedas dan perih di mata? Setelah kita selesai mengompres dengan air hangat, ambil getah bawah putih yang kemudian bisa dioles ke kelopak mata di mana bintitan berada.

Untuk hal ini, cobalah untuk menghaluskan bawang putih lebih dulu sebelum dioles ke bagian kelopak mata. Memang hasilnya akan beda dari bahan lainnya karena bawang putih punya efek pedas dan perih, jadi ini bisa menjadi referensi saja bila Anda khawatir dan takut mencoba. Hanya memang patut diketahui bahwa dibalik efek samping bawang putih, bahan ini termasuk yang paling alami dan juga paling gampang untuk digunakan untuk mengatasi bintitan sehingga mata akan lebih cepat sembuh.

6. Bunga

Suka menanam bunga dan memang punya pekarangannya di rumah? Kabar baik untuk Anda yang bintitan dan memiliki pekarangan bunga karena bunga apapun yang Anda tanam, baik itu bunga sepatu, kenanga, mawar atau melati semuanya bisa digunakan untuk mengobati bintitan secara alami. Caranya adalah Anda hanya perlu mengambilnya, meremas-remasnya hingga menjadi hancur, baru bagian yang bintitan itu bisa digosok-gosokkan dengan ramuan bunga ini.

Bintitan yang terjadi dipicu oleh gigitan serangga pun akan sangat efektif bila diatasi dengan bahan sederhana satu ini. Anda tinggal pilih bunga apa yang ingin dipakai sehingga bintitan bisa lebih cepat sembuh dan pulih. Bintitan akan mereda setelah penggunaan bahan ini, dalam hitungan hari jika pengobatan dilakukan rutin maka mata bakal normal kembali tanpa bahaya efek samping apapun.

(Baca juga: efek samping bunga rosella)

7. Kunyit

Tanaman obat lainnya yang termasuk sangat mujarab dalam mengatasi banyak penyakit adalah kunyit. Karena di dalam kunyit ini terdapat kandungan anti-inflamasi dan antibakteri, tentu mengambil dan menggunakan kunyit jauh lebih baik dan disarankan ketimbang harus minum obat kimia anti-inflamasi yang terkadang efek sampingnya harus diwaspadai. Cara menggunakan kunyit ini cukup gampang, yaitu tinggal menyiapkan seruas kunyit saja yang lalu bisa kita tumbuk hingga lembut, lalu kompreskan ke mata yang terkena bintitan. Lakukan langkah ini secara rutin dan penyembuhan akan lebih cepat terjadi, bahkan bengkak juga mereda dengan sempurna.

(Baca juga: bahaya antibiotik untuk anak dan usia lanjut)

8. Obat Tetes Mata

Mata perlu dijaga kebersihannya dengan baik dari segala polusi dan kotoran karena bintitan juga biasanya disebabkan oleh polusi serta kotoran. Itulah alasan mengapa orang yang sering berkegiatan di luar akan lebih cenderung terkena bintitan karena matanya akan lebih sering terpapar debu. Untuk itulah menggunakan obat tetes mata cukup berguna ketika tak ada obat lainnya di rumah.

Namun, perlu diingat bahwa obat tetes mata bukan termasuk cara mengobati bintitan yang paling ampuh karena bagi sebagian orang, bakteri pemicu bintitan bakal disebarkan ke seluruh area mata. Saat bakteri menyebar, ini bukan pertanda baik karena keadaan mata malah justru lebih buruk dari semula. Jadi, boleh-boleh saja mempertimbangkan cara satu ini, tapi ketahui risikonya juga.

(Baca juga: efek samping antibiotik)

9. Ketumbar

Biji ketumbar boleh dipertimbangkan untuk menjadi obat ampuh bagi yang terkena bintitan di mana ini masih termasuk bahan alami yang terpercaya. Caranya tak begitu sulit karena kita hanya memerlukan ketumbar 2-4 sendok makan yang direbus di dalam air. Setelah matang, air rebusan inilah yang dimanfaatkan untuk mengompres bagian yang bintitan. Mengapa harus ketumbar?

Ketumbar bukan sekadar bumbu dapur biasa, bersama dengan bawang putih dan juga kunyit, ketumbar adalah bahan alami dengan kandungan antioksidan yang tinggi sehingga segala bakteri yang menyebabkan mata bintitan akan dibasmi. Ketika bakteri dibasmi, maka otomatis peradangan yang ada di bagian kelopak mata kita pun akan berkurang sehingga akan sangat bagus dalam menyembuhkan bintitan.

(Baca juga: cara menjaga mata agar tidak minus)

10. Daun Jambu Biji

Bintitan boleh juga ditangani dengan daun jambu biji di mana daun jambu biji ini biasanya mengandung senyawa anti-inflamasi maupun dan antibakteri sehingga peradangan akan dipercepat masa penyembuhannya. Caranya pun tak akan mengambil waktu banyak, hanya dengan menyiapkan daun jambu biji beberapa lembar dan ditumbuk halus. Setelah lembut, bubuhkan tumbukan halus akan daun jambu biji langsung ke kelopak mata yang teriritasi, obat alami ini bakal sangat efektif untuk mengobati dan mengurangi pembengkakan. Otomatis penyebaran pembengkakan pun akan dicegah dengan baik.

(Baca juga: cara merawat mata agar minus tidak bertambah besar)

11. Kentang

Kentang adalah obat sakit mata yang diyakini ampuh, termasuk dalam mengobati bintitan. Caranya tidak pakai sulit karena kita hanya memerlukan sebuah kentang yang sudah dicuci bersih dan dikupas. Selanjutnya, bahan satu ini dapat dihaluskan menggunakan blender atau boleh juga memarutnya. Siapkan juga kain halus yang nantinya akan dipakai untuk membungkus parutan kentang, dari situ parutan kentang yang dibungkus boleh langsung dikompreskan ke bagian mata bintitan. Tempelkan selama kurang lebih 10-15 menit sebelum diangkat dan membilasnya dengan air bersih.

(Baca juga: gejala mata minus)

12. Teh Celup

Cara gampang lainnya dalam menyembuhkan bintitan adalah dengan menggunakan teh celup, apalagi jika kebetulan kita selesai mengonsumsinya. Kantong teh celup yang barusan kita gunakan sebaiknya tidak dibuang dulu karena bintitan pada dasarnya dapat disembuhkan lebih cepat dengan bahan ini. Kantong teh tadi berfungsi memperkecil peradangan karena teh sendiri juga mengandung antioksidan pada kadar tinggi yang tentunya menjadikan bahan ini terpercaya dalam mengurangi nyeri berikut bintitan.

(Baca juga: bahaya minum teh bagi kesehatan)

13. Daun Sirih

Untuk mengobati bintitan, daun sirih pun mampu memberikan kesembuhan secara alami, yaitu dengan menyediakan daun sirih 1-3 lembar saja. Cucilah lebih dulu beberapa lembar daun sirih tersebut sampai bersih sebelum akhirnya bisa kita campurkan dengan air secukupnya. Rebus sampai mendidih, lalu angkat dan bersabarlah sampai air rebusan mendidih dingin sendiri.

Ketika sudah dingin air rebusannya, kemudian dapat disaring menggunakan saringan teh. Area mata yang terkena bintitan kemudian dapat dibilas atau dibersihkan menggunakan air rebusan tersebut. Jika ingin menjadikan air rebusan ini sebagai obat tetes pun juga boleh. Atau yang paling banyak dicoba adalah dengan mencelupkan mata ke air rebusan yang kemudian dikedip-kedipkan.

(Baca juga: penyebab mata minus)

14. Madu

Bahan alami lainnya yang patut untuk dipertimbangkan ketika ingin mengatasi bintitan adalah madu. Madu yang murni adalah bahan yang baik dalam mengobati banyak penyakit, baik luar maupun dalam. Untuk bintitan, madu pun bisa dicoba karena sakit mata dapat ditangani secara efektif oleh madu. Hanya dengan madu secukupnya, teteskan di bagian kelopak mata yang diserang bintit; tidak usah banyak-banyak, karena sedikit saja sudah bisa dioles merata ke bagian mata bintitan.

Sebelumnya, mata harus dicuci dulu dengan kapas yang sudah kita basahi dengan air hangat dan wajah pun telah bersih dari segala kotoran yang menempel. Perhatikan bahwa hanya boleh satu kapas yang digunakan pada sekali usap. Baru selanjutnya, satu tetes madu dapat diteteskan ke mata yang teriritasi dan terkena bintitan tadi. Menggunakannya sehari sebanyak tiga kali secara rutin akan mempercepat penyembuhan dan Anda tak akan rugi telah mencoba menggunakan bahan ini.

(Baca juga: cara membedakan madu asli dan palsu)

15. Daun Patikan Kebo

Pernah mendengar nama tanaman ini atau jangan-jangan Anda memilikinya di rumah? Getahnya adalah yang diyakini ampuh dalam mengobati bintitan secara alami. Walau nama tanaman ini termasuk asing di telinga kita, sebenarnya tanaman ini cukup banyak di sekitar lingkungan tempat tinggal kita. Untuk mengobati bintitan, temukan tanaman patikan kebo dan ambil sekitar 2-3 tangkai dan juga getahnya sekitar 2-3 tetes saja. Getah tersebut adalah yang bakal kita pakai dengan meneteskannya ke mata bintitan kita; setidaknya 2-3 tetes sehari 2 kali akan membantu kesembuhan lebih cepat.

(Baca juga: tahi mata berlebihan)

16. Tidak Menggaruk/Mengucek Mata

Ketika bintitan, sama halnya ketika belekan, yaitu jangan terlalu sering menggaruk bagian mata, apalagi menguceknya. Hal ini kemungkinan adalah kebiasaan yang tak disadari, tapi diharapkan bahwa kita bisa menghindarinya karena bakteri dapat menyebar dan infeksi dapat menjadi makin serius. Ketika mengucek-ucek mata, ada potensi besar di mana kuman dari mata yang satu akan pindah ke mata yang lain.

Proses infeksi pada mata juga kemungkinan bisa memburuk karena digosok, digaruk atau dikucek. Untuk membersihkan mata selama bintitan, jangan gunakan tangan secara langsung, melainkan akan lebih baik bila kita bisa memanfaatkan kain bersih yang sudah dicelup ke air panas. Seperti cara mengatasi bintitan di atas, namun untuk membersihkan kita bisa menggosokkan kain tersebut secara perlahan dan setelah itu kain bisa dicuci.

(Baca juga: penyebab mata sering berair dan belekan)

17. Tidak Menekan Mata

Mata yang ada bintilnya tentu akan terlihat membengkak, membesar dan mengganjal, tapi jangan sampai tangan kita yang kotor menyentuh apalagi menekan-nekannya. Bintitan bisa lebih parah saat kita menekannya karena infeksi yang terjadi bisa menjadi lebih serius. Supaya cepat sembuh, salah satu cara yang efektif adalah tidak menyentuh maupun menekannya. Pastikan dulu tangan kita benar-benar bersih sebelum akhirnya bisa menyentuh bagian yang bintitan, tapi jika tak dapat menjamin tangan kita bersih atau tidak, hindari hal ini supaya tak berpotensi makin parah.

(Baca juga: cara menghilangkan mata bintitan dengan cepat)

18. Tidak Membuat Mata Lelah

Ketika bintitan, alangkah disarankan agar tidak melakukan kegiatan apapun yang bisa membuat mata merasa kelelahan, seperti misalnya menggunakan komputer berlama-lama atau membaca buku khususnya di tempat dengan cahaya yang kurang. Kelelahan mata bisa menyebabkan bintitan teriritasi sehingga rasa nyeri yang seharusnya sudah membaik justru akan menjadi lebih lama sembuhnya. Lelahnya mata juga bisa meningkatkan risiko infeksi dan inilah alasan mengapa kita perlu beristirahat sebanyak dan sesering mungkin supaya mata bisa cepat sembuh.

Mata bisa ditutup hanya dalam waktu beberapa menit saja untuk membuatnya beristirahat dengan baik. Boleh saja melanjutkan aktivitas yang berhubungan dengan penggunaan komputer atau kegiatan membaca asalkan ketika kita tak merasakan adanya iritasi yang meningkat di bagian bintitan. Meski demikian, tetap paling dianjurkan untuk mengistirahatkan mata sampai benar-benar sembuh saja daripada nanti timbul iritasi.

(Baca juga: penyebab belekan pada mata)

19. Membiarkan Sembuh Sendiri

Jika mungkin terlalu malas mencari obat atau meramu dengan bahan-bahan yang disebutkan di atas, tak ada masalah kalau mau membiarkannya hingga akhirnya bintit membuka sendiri. Hanya dalam hitungan hari, kerutan akan terjadi pada bintitan kita yang kemudian akan menghilang tanpa harus kita apa-apakan. Bintitan pun bakal membuka sendiri dan ada cairan yang keluar dari sana, jadi siapkan lap bersih untuk menyerap cairan tersebut serta untuk membersihkan luka dengan air berikut sampo bayi.

Kain kasa pun adalah ide yang bagus untuk digunakan dengan menempelkannya ke bagian mata supaya cairan yang dikeluarkan bisa terserap sempurna. Namun jangan coba-coba untuk memecahkannya secara sengaja apalagi memencetnya. Infeksi dapat terjadi lebih parah dari yang kita bayangkan sehingga pengobatan sederhana biasa tak akan mempan menanganinya.

(Baca juga: penyebab bintitan)

Cara Mencegah Bintitan Kembali

Setelah bintitan sudah teratasi, tentu penting untuk menjaga kondisi mata agar tidak terkena bintitan lagi dengan mudah. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk pencegahan bintitan datang kembali, yaitu dengan langkah-langkah berikut ini:

  1. Menjaga Kebersihan Tangan. Kuman yang menyebabkan bintitan bisa saja berasal dari tangan yang tingkat kebersihannya rendah lalu digunakan menyentuh atau mengucek mata. Maka sangat dianjurkan untuk secara teratur mencuci tangan memakai air dan sabun, apalagi kalau hendak menyentuh bagian mata. Meskipun tangan dalam keadaan bersih pun, tolong jaga agar kebiasaan mengucek mata dihentukan, mata pun sangat gampang kena iritasi walau tangan yang digunakan sudah bersih. (Baca juga: bahaya mengucek mata dengan tangan)
  2. Mengenakan Riasan Mata Bersih. Bagi para wanita, perlu disadari dan diperhatikan akan kebersihan riasan mata yang biasa digunakan. Riasan mata yang sudah terlampau lama perlu dibuang segera dan riasan perlu disimpan di tempat yang aman serta bersih. Sebelum mengenakan riasan pun pastikan bahwa tangan sudah dicuci. Ingat juga bahwa sangat bahaya dan berisiko ketika kita meminjamkan riasan mata ke teman, apalagi kalau teman kita itu sudah pernah bintitan.
  3. Tidak Meminjam-minjamkan Produk untuk Mata. Selain riasan untuk mata, bila ada produk atau benda lainnya yang dipakai pada area mata dapat memicu penularan bintit, jadi usahakan tidak meminjam serta tidak meminjamkan kacamata hitam, handuk, riasan mata, maupun peralatan pribadi lainnya, apalagi kalau kita tahu orang tersebut memang sudah pernah kena bintitan. Penularan bintitan dapat dipicu dari barang yang kita pinjamkan, lebih parahnya infeksi mata lain dapat terjadi juga.
  4. Mengetahui Pemicu Bintitan. Peluang untuk mata terkena penyakit bintitan dapat menjadi lebih besar dikarenakan beberapa faktor tertentu. Faktor yang disebut-sebut mampu membuat risiko bintitan meningkat adalah stres yang berlebihan, dalam aliran darah terdapat kadar lemak tinggi, usia diantara 30-50 tahun, memiliki penyakit kronis yang membuat tubuh lemah, seborrhea atau peradangan kulit, blefaritis atau peradangan kelopak mata, serta diabetes mellitus.
  5. Menjaga Kebersihan Mata. Ketika terjadi penyumbatan di salah satu kelenjar meibomian mata, inilah yang menandakan adanya infeksi awal pemicu bintitan. Untuk pencegahan, kita perlu membuat peluang kelenjar tersumbat menjadi berkurang, salah satunya adalah dengan mengenakan pelindung mata apalagi ketika berada di tempat berdebu. Mengenakan kacamata hitam adalah solusi terbaik di sini. Anda yang bekerja di pabrik atau bahkan lokasi konstruksi bangunan akan sangat rentan terkena infeksi mata, maka perlu untuk menjaga dan melindungi mata dengan benar.

(Baca juga: bahaya lensa kontak untuk mata – cara mencegah mata minus)

Itulah sejumlah cara ampuh dalam mengatasi maupun mencegah bintitan. Cara-cara tersebut sangat boleh dicoba ketika bintitan menyerang mata Anda. Apabila gejala terjadi dan dialami sekitar 3 hari lebih atau saat sudah menyadari adanya penyebaran infeksi. Bila bintil kerap kambuh dan datang terus-menerus, operasi minor adalah jalur yang perlu ditempuh untuk proses pengangkatan bintil tersebut.

fbWhatsappTwitterLinkedIn