Bahu yang terasa nyeri, kaku dan tegang bisa dialami oleh wanita maupun pria. Entah itu karena olahraga berat, salah gerak, kram otot, atau posisi yang tak nyaman dalam waktu lama dapat menyebabkan bahu terasa nyeri. Keseleo otot pun juga dapat menjadi penyebab dari nyeri otot bahu dikarenakan mengangkat beban atau benda yang sangat berat.
Pada sebagian besar kasus, rasa nyeri di bagian otot bahu akan terjadi di bagian tengah dan ada kemungkinan menyebar hingga punggung serta pinggul. Apabila sudah parah, pasien pun harus terpaksa tak boleh beraktivitas sama sekali. Istirahat total adalah solusinya, namun adakah obat nyeri bahu lainnya selain harus berada di tempat tidur?
(Baca juga: sakit punggung sebelah kiri)
1. Kunyit
Kunyit merupakan salah satu bahan alami yang akan membantu Anda menghilangkan rasa nyeri di bagian bahu. Karena kandungan sifat antioksidan dan anti-inflamasinya, kunyit akan membantu meredakan rasa sakit sekaligus pembengkakan.
- Caranya: Sediakan 2 sendok makan bubuk kunyit sekaligus yang bisa Anda campur dengan sesendok makan atau lebih minyak kelapa untuk menjadikan adonan pasta. Pasta yang sudah jadi bisa dioles ke bagian otot bahu yang sakit dan bengkak. Tunggu sampai kering sebelum akhirnya bisa dibasuh menggunakan air hangat. Ulangi metode ini setiap hari 2 kali sampai rasa nyeri sembuh dan hilang total.
- Alternatif: Bubuk kunyit sebanyak 1 sendok teh bisa ditambahkan ke dalam secangkir susu, lalu Anda bisa merebusnya. Tambahkan dengan madu sebagai pemanis dan minumlah obat alami ini sebanyak 2 kali dalam sehari. Atau, bisa juga Anda mengonsumsi kapsul kunyit 250-500 mg hingga 3 kali dalam sehari, namun ada baiknya mengonsultasikan dengan dokter untuk dosis yang tepat.
2. Garam Epsom
Sepertinya sudah tak usah diragukan lagi akan manfaat garam Epsom ini karena jenis garam ini sudah banyak juga digunakan sebagai obat sakit lutut. Kandungan magnesiumnya yang tinggi akan meredakan rasa sakit di bagian bahu dan meningkatkan peredaran darah.
- Caranya: Isilah bagian bathtub kamar mandi Anda dengan air panas atau hangat yang kemudian bisa ditambahkan dengan 2 cangkir garam Epsom, lalu aduk hingga merata. Bahu Anda bisa direndamkan di air tersebut untuk 20-25 menit lamanya dan lakukan metode pengobatan ini seminggu 3 kali saja. Rasanya otot bahu akan lebih baik dan rileks sehingga Anda akan merasa nyaman.
(Baca juga: gejala encok)
3. Kompres Dingin
Karena bahu yang nyeri biasanya juga akan membengkak, tak ada salahnya untuk memakai kompres dingin untuk membuat rasa nyerinya berkurang. Suhu dingin dari kompres akan membantu mematikan rasa nyeri di area otot bahu. Hal ini juga akan mengurangi risiko peradangan.
- Caranya: Siapkan sebuah kantong plastik, lalu isilah dengan balok-balok es kecil yang kemudian dibungkus lagi dengan handuk tipis. Gunakan bahan ini untuk mengompres di bagian bahu Anda selama kurang lebih 10-15 menit lamanya. Setelah itu, ulangi lagi beberapa jam kemudian; lakukan setiap hari agar bahu cepat membaik dan tak sakit serta bengkak lagi.
4. Kompres Panas
Kompres panas adalah solusi berikutnya yang bisa Anda andalkan untuk menghilangkan pembengkakan, peradangan sekaligus rasa nyeri di otot bahu. Untuk meredakan cedera secara efektif, Anda diharapkan menggunakan kompres panas ini setelah 48 jam dari sejak cedera terjadi.
- Caranya: Ambil kantong khusus air panas yang bisa diisi dengan air panas dan aplikasikan dengan menempelkannya ke area otot bahu selama 10-15 menit sambil Anda membaringkan tubuh secara nyaman di tempat tidur. Ulangi beberapa kali dalam sehari sampai bahu benar-benar membaik, tidak bengkak lagi dan nyeri juga hilang. Lakukan secara rutin dan Anda akan dapat membuktikan bahwa cara ini sangat efektif.
(Baca juga: cara mengatasi leher sakit akibat salah tidur)
5. Rosemary
Rosemary merupakan bahan alami yang sudah cukup sering digunakan sebagai obat herbal pegal linu. Jadi untuk masalah otot yang sakit, Anda pasti bisa juga menggunakan bahan ini untuk mengobati bagian bahu Anda. Kandungan anti-inflamasi serta anti-spasmodik akan sangat ampuh untuk membantu supaya rasa nyeri cepat hilang secara alami.
- Caranya: Ambil beberapa rosemary untuk direbus bersama air secukupnya selama beberapa menit saja supaya kemudian Anda bisa mengambil ekstraknya. Kain katun kemudian bisa direndam ke dalam ekstrak dari rosemary tadi. Kain tersebut adalah yang Anda bisa gunakan untuk dikompreskan ke bahu yang nyeri, pasti rasa sakitnya bakal mereda hanya dalam waktu sebentar.
6. Alfalfa
Untuk pundak kaku dan pegal serta terasa nyeri di bagian otot, jangan lupa bahwa alfalfa adalah ramuan herbal lainnya yang bisa Anda gunakan untuk meredakan rasa sakit dan pembengkakan. Bahkan bahan ini aman untuk melancarkan peredaran darah di dalam tubuh sehingga pembengkakan dan inflamasi cepat mereda.
- Caranya: Buatlah teh alfalfa hangat yang bisa Anda minum sebanyak 1 atau 2 cangkir selama beberapa hari untuk mengurangi rasa tak nyaman dan nyeri pada bahu Anda. Untuk membuat tehnya, Anda cukup menambahkan sesendok teh daun alfalfa kering ke secangkir air panas. Seduhlah selama 5 menit, lalu saring dan minumlah secara rutin sampai bahu membaik.
- Alternatif: Bila Anda ingin cara lainnya, suplemen alfalfa juga sangat baik untuk dikonsumsi sebagai alternatif. Namun bial Anda ingin mengetahui takaran yang tepat supaya tak terjadi kesalahan, Anda bisa mengonsultasikan dengan dokter lebih dulu. Alfalfa adalah bahan herbal yang siap menjadikan bahu Anda jauh baik.
(Baca juga: penyebab leher kaku dan tegang)
7. Minyak Lavender
Untuk mengobati nyeri otot pada bahu, Anda bisa menggunakan minyak lavender yang sangat baik dan berkhasiat dalam merilekskan otot bahu. Penyebab sakit bahu sebelah kiri atau kanan bisa saja beragam, namun untuk obat yang mudah, minyak esensial ini dapat diandalkan.
- Caranya: Minyak esensial lavender ini bisa ditambahkan ke air panas mandi Anda, cukup beberapa tetes saja. Setelah itu, berendamlah di sana untuk beberapa waktu; yang lebih dianjurkan adalah selama 30 menit. Lakukanlah sehari sekali untuk membuat bahu lebih baik, rileks, nyaman dan tidak nyeri lagi.
- Alternatif: Bila ingin menggunakan cara yang lainnya, Anda bisa mencampurkan beberapa tetes minyak esensial lavender ke dalam 1 atau 2 sendok makan minyak zaitun hangat. Biasanya, sebagai obat nyeri Anda bisa menggunakan dengan cara mengoleskan ke area bahu lalu memberi pijatan lembut selama 10 menit. Lakukan metode pengobatan ini setiap harinya 2 kali dan dalam beberapa hari Anda akan merasakan kondisi yang jauh lebih baik.
8. Jahe
Efek samping jahe memang ada, namun jangan menjadikan ini halangan bagi Anda untuk menikmati manfaatnya. Kandungan anti-inflamasi dan antioksidan di dalam jahe mampu mengurangi potensi peradangan dan akan menghilangkan rasa sakitnya. Jahe jugalah yang akan memperlancar sirkulasi darah yang sempat terhambat pada otot bahu.
- Caranya: Minum saja teh jahe 2-3 cangkir setiap harinya dan untuk meminum tehnya, Anda bisa menyeduh sesendok makan jahe yang sudah diiris tipis-tipis. Setelah itu, masukkan irisan jahe tersebut ke dalam 1 ½ hingga 2 cangkir air. Seduh selama 10 menit sebelum kemudian Anda boleh menyaring dan menambahkan madu; konsumsilah secara rutin hingga bahu sembuh.
(Baca juga: leher terasa kaku dan pegal)
9. Cuka Sari Apel
Ketika nyeri bahu terasa mengganggu, jangan lupa bahwa Anda bisa menggunakan cuka sari apel sebagai obatnya. Kandungan anti-inflamasi di dalam cuka sari apel memang terbaik dalam meringankan inflamasi sekaligus menghilangkan rasa sakitnya.
- Caranya: Masukkanlah sekitar 2 cangkir akan cuka sari apel organik ke air mandi Anda yang dalam kondisi hangat. Berendamlah sekitar 20 menit setiap hari; lakukanlah metode ini sehari sekali. Dalam beberapa hari saja, Anda bakal merasa bahu jauh lebih baik.
- Alternatif: Atau, bisa juga Anda meminum segelas air hangat yang sudah dicampurkan dengan sesendok makan cuka sari apel. Tambahkan madu setiap hari 2 kali dan dalam waktu 1 minggu Anda akan merasakan khasiatnya.
10. Pijat
Obat nyeri pada otot bahu sebetulnya tidak hanya bahan-bahan alami tersebut, tapi pijat juga menjadi obat yang ampuh. Ketika bahu yang nyeri dipijat, maka sirkulasi darah otomatis bakal lancar kembali dan rasa sakit dijamin berkurang juga. Untuk memijat, Anda bisa menggunakan gel atau salep khusus nyeri supaya rasa nyerinya bisa cepat hilang. Cara pemijatan pun jangan terlalu kasar, tapi lakukan dengan lembut pada otot bahu dan juga bagian leher.
11. Kentang
Kentang juga merupakan bahan alami yang bisa digunakan sebagai obat rasa nyeri di bagian bahu Anda. Gunakan saja kentang mentah karena yang mentah justru yang lebih berkhasiat tinggi. Efektif dalam mengurangi rasa nyeri, Anda bisa mengupasnya, kemudian menumbuknya atau ambil ekstraknya dan oleskan ke area bahu. Berikan pijatan pula supaya efeknya jauh lebih maksimal dalam menyembuhkan nyeri.
12. Lemon
Salah satu buah yang mengandung vitamin C super tinggi ini ternyata juga sangat membantu dalam menyembuhkan rasa sakit di bagian bahu. Untuk otot bahu yang nyeri, Anda bisa mengonsumsi jus lemon 2 kali dalam sehari yang kemudian dicampurkan bersama dengan garam sedikit. Lakukan setiap hari sampai bahu Anda benar-benar terasa enakan.
(Baca juga: penyebab leher sakit)
13. Bawang Putih
Anda juga bisa mengonsumsi 2-3 siung bawang putih setiap hari terlepas dari adanya efek samping bawang putih. Atau, gunakan saja minyak bawang putih yang bisa menjadi obat oles yang dipijatkan ke area otot bahu. Sesudah pengobatan, Anda bisa mandi dengan air hangat untuk efek yang jauh lebih optimal. Perawatan ini bisa dilakukan sekitar 15 hari untuk merasakan hasilnya yang luar biasa ampuh.
14. Vitamin C
Kita semua tahu bahwa vitamin C sangat ampuh dalam mengatasi masalah panas dalam dan sariawan. Tapi vitamin C tak hanya berfungsi sebagai pencegah atau penyembuh sariawan, vitamin C sangat bagus untuk otot bahu. Asalkan mengonsumsi vitamin C sehari 1 kali sebanyak 2000 mg setiap hari, Anda akan merasakan bahu jauh lebih baik.
15. Minyak Zaitun
Sama seperti ketika Anda mungkin mengobati lutut yang sakit dan nyeri, minyak zaitun berguna pula sebagai penyembuh otot bahu. Cukup ambil beberapa tetes untuk dioles dan pijat sebentar secara lembut, Anda akan merasakan otot bahu jauh lebih baik. Lakukan selama 10 menit, lakukan secara berulang kali dalam sehari secara rutin. Bahu tak akan lagi tegang atau nyeri, tapi setiap kali hendak memakainya Anda bisa menghangatkannya lebih dulu.
(Baca juga: dada terasa sakit di bagian tengah)
Itulah daftar obat nyeri otot bahu paling baik dan efektif untuk Anda coba di rumah selain istirahat. Tentu setelah mendapatkan pengobatan tersebut, istirahat juga sangat penting karena dengan istirahat tubuh akan terdukung menjadi jauh lebih baik.