16 Penyebab Cepat Lelah Saat Bekerja dan Beraktivitas

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Lelah, bukanlah hal yang asing lagi untuk didengarkan, setiap orang pasti mengerti apa itu lelah. Lelah tentu dimiliki oleh setiap orang, tidak ada orang yang tidak memiliki rasa lelah. Bedanya adalah apakah rasa lelah itu cepat dirasakan ataukah tidak. Lelah yang cepat dirasakan ini tentu memiliki berbagai macam penyebab. cepat lelah menjadi salah satu pertanda bahwa tubuh sedang tidak sehat. Cepat lelah memiliki beberapa penyebab, adapun penyebab itu adalah

  1. sesak nafas

Sesak nafas memang menyebabkan tubuh menjadi cepat lelah. Walaupun setiap individu sudah mencukupi dalam tidurnya tetapi jika memiliki sesak nafas dalam waktu tidur atau waktu bangun tidur atau saat sadar pun akan menjadi penyebab cepat lelah. Gangguan pernafasan pada tidur ini akan menyebabkan pernafasan tidak teratur dan pada akhirnya tidur akan terganggu. Maka dari itu di pagi hari bukan segar yang dirasakan tetapi rasa lelah yang berlebihan dan merasa ingin tidur terus enerus yang dirasakan. Itulah sebabnya mengapa sesak nafas, terutama sesak nafas pada saat tidur  akan membuat di pagi harinya merasa cepat lelah

  1. Asupan makanan yang tidak tepat

Zaman sekarang ini kerap setiap orang mengkonsumsi makanan dengan seenaknya saja tanpa memperhatikan gizi yang penting untuk tubuh. Padahal banyak sekali gizi yang dibutuhkan tubuh, diantaranya adalah

Dengan mengkonsumsi makanan tersebut secara sempurna dan sesuai dengan porsinya tentu tubuh tidak akan merasakan kelelahan ketika melakukan aktivitas yang rutin.

  1. Anemia

Salah satu penyakit lain yang menyebabkan kelelahan adalah anemia, anemia merupakan penyakit kekurang darah merah akibat sel darah merah tidak dapat menyebarkan oksigen dengan sempurna keseluruh tubuh. Ketika seorang menderita anemia sedikit saja aktivitas yang dilakukan akan mudah merasa lelah, untuk itu bagi seorang  yang menderita anemia untuk mengkonsumsi makanan yang sehat dan makanan yang mampu utuk menambah tinggi darah

  1. Depresi

Depresi biasanya merupakan gangguan kelelahan emosional. Namun ternyata depresi tidak hanya menimbulkan kelelahan emosiaonal saja tetapi juga menyebakan kelelahan pada fisik. Kelelahan pada saat depresi ini biasa di tunjukan dengan gejala seperti sakit kepala dan nafsu makan yang berkurang. Depresi ini dapat disembuhkan melalui bantuan pengobatan psikoterapi. Mengapa psikoterapi ? karena depresi pun merupakan salah satu dari jenis-jenis penyakit sakit jiwa yang memang harus ditangani mengugnakan metode psikoterapi.

  1. Hypotyroidism

Penyakit ini adalah penyakit yang menyerang bagian tiroid. Tiroid merupakan kelenjar yang mengatur metabolisme tubuh yang berfungsi untuk mengubah makanan menjadi sebuah energi yang digunakan untuk beraktivitas. Apabila kelenjar tiroid ini tidak aktive dengan baik makan memungkinkan metabolisme yang terjadi lambat dan menyebabkan kelelahan.

  1. Terlalu banyak mengkonsumsi kafein

Memang kafein baik, tetapi jika terlalu banyak akan menyebabkan sebuah penyakit lain. Pada dasarnya kafein yang sering dikonsumsi adalah kafein kopi. Kopi memang dipercaya mengandung banyak kafein, dimana dapat mengobati rasa ngantuk, tetapi ternyata mengkonsumsi banyak kafein justru akan menyebabkan kelelahan yang tak berarti.

  1. Infeksi kemih

Kemih biasanya ditandai dengan rasa sakit dan terbakar. Biasanya seorang yang menderita infeksi pada saluran kemih ini akan merasakan kelelahan yang lebih sering.

  1. Masturbasi yang sangat sering

Hal ini merupakan suatu aktivitas seks yang sedang memuncak bagi seorang laki-laki dan perempuan. Hal tersebut tentu akan menyebabkan seseorang menjadi cepat merasakan lelah karena adanya hasrat seks yang sedang muncak-muncaknya.

  1. Tidur tidak cukup

Setiap indicidu harus memiliki waktu tidur yang cukup, jika waktu tidur tidak cukup maka menyebabkan kelelahan yang berlebihan, seperti halnya Tidur Larut Malam akan menyebakan individu merasa lelah di siang harinya.

  1. Sleep apnea

Sleep apnea merupakan salah satu kelainan yang diderita setiap orang yang mengalami gangguan pada tidurnya, gangguan yang dirasakan adalah gangguan pada saat mereka tidur, tetapi tidak dapat tidur dengan nyenyak karena adanya gangguan pada pernafasan.

  1. Diabetes

Gejala diabetes salah satunya adalah merasakan cepat lelah. Diabetes merupakan kadar gula yang tinggi sehingga mengalir kedarah dan darah tidak dapat berfungsi dengan normal, sehingga mengganggu hormon tubuh dan menyebabkan kelelahan pada tubuh. Diabetes dapat diatasi dengan melakukan diet sehat. Diet sehat dapat diperoleh dari diet air putih karena air putih memang yang paling baik dan paling cocok bila ingin melakukaan diet sehat.

  1. Dehidrasi

Dehidrasi memang menyebabakan kelelahan. Salah satu dari bahaya dehidrasi adalah akan mengalami kelelahan secara berlebihan. Oleh sebab itu mengapa seroang yang kurang mengkonsumsi minuman akan mudah merasa lelah dari pada mereka yang tercukupi dalam minumnya.

  1. Jantung

Salah satu dari ciri-ciri penyakit jantung adalah merasa cepat lelah, karena jantung tidak memberikan darah yang cukup untuk mengangukut oksigen keseluruh tubuh, sehingga tubuh lebih mudah merasakan kelelahan.

  1. Kerja

Terlalu banyak bekerja akan menyebabkan kelelahan pula, apalagi yang melakukan pekerjaan dengan sift. Ketika mendapatkan sift mala secara otomatis akan kekurangan waktu tidur dimalam hari yang akan menyebakan rasa lelah yang tak bearti pada siang harinya.

  1. CFS

CFS merupakan sindrom kelelahan yang terjadi pada setiap orang. Sindrom ini biasanya berlangsung lebih dari enam bulan. Maka ketika sindrom ini menyerang seorang sulit untuk mengatur waktunya.

  1. Alergi

Alergi makanan dapat pula menyebabkan kelelahan. Meskipun secara tidak sadar, tetapi alergi dapat membuat emosional terganggu dimana hal tersebut tentu akan mengaggu metabolisme dan ketenangan fisik juga.

Itulah hal-hal yang menyebabkan kelelahan. Dengan adanya beberapa hal penyebab yang sudah dijelaskan diatas tadi tentu tidak akan membuat bingung mengapa kelelahan itu dapat terjadi. Jika sudah mengerti dan tau penyebabnya silahkan segera mencari solusi untuk mengatasi kelelahan itu.

fbWhatsappTwitterLinkedIn