14 Obat Sesak Nafas karena Jantung Alami Mujarab

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Sesak nafas kerap kali dianggap sebagai gejala dari penyakit asma atau yang berhubungan dengan saluran pernapasan. Nafas yang tiba-tiba menjadi sesak juga bisa dikarenakan sakit maag, namun banyak juga kasus di mana sesak nafas terjadi karena jantung yang sedang tidak sehat. Berikut di bawah ini adalah serangkaian rekomendasi obat sesak nafas karena jantung paling alami.

(Baca juga: penyebab sesak nafas)

1. Kopi Hitam

Tak banyak yang tahu bahwa kopi hitam mampu menyelamatkan para penderita sesak nafas yang diakibatkan oleh penyakit jantung. Karena kopi menjadi pantangan bagi yang memiliki penyakit jantung, maka memang banyak orang akan menghindari kopi hitam karena menganggapnya berefek buruk juga bagi jantung.

Padahal kopi hitam justru tak masalah dikonsumsi oleh penderita sesak nafas akibat penyakit jantung. Secangkir kopi hitam yang di dalamnya terkandung kafein justru akan membantu mengurangi kelelahan otot pernapasan dan melancarkan fungsi sistem pernapasan. Paling banyak 2 cangkir sehari dan jangan lebih dari itu atau Anda akan mengalami tekanan darah tinggi.

2. Akar Bit

Bila mengalami yang namanya sesak nafas karena masalah jantung atau anemia, Anda bisa coba menggunakan akar bit yang kaya akan vitamin, kalsium, kalium, hingga serat. Sediakan saja akar bit yang berukuran medium 1 buah untuk diekstrak jusnya. Selain itu, siapkan pula 3 buah wortel, ½ ubi jalar, dan segenggam bayam.

Campurkan seluruh bahan untuk dijus bersama dan Anda bisa meminumnya sehari satu kali saja sampai sesak nafas hilang. Atau alternatifnya, Anda bisa siapkan 1-2 buah akar bit untuk kemudian dipanggang. Setelah memanggangnya, biarkan dingin dan kupas, lalu konsumsilah dengan menambahkan sedikit garam dan juga merica.

(Baca juga: gejala sesak nafas)

3. Kunyit

Rempah satu ini sangat banyak digunakan untuk berbagai masalah kesehatan dan salah satunya juga untuk mengobati jenis-jenis penyakit jantung, termasuk jantung bengkak. Di dalam kunyit ada kandungan kurkumin yang akan membantu menjaga kesehatan jantung dengan mengurangi oksidasi kolesterol. Bahkan kunyit jugalah yang bisa menurunkan kolesterol tinggi alias LDL.

Anda bisa menggunakannya sebagai campuran masakan harian, atau campurkan saja sesendok teh bubuk kunyit bersama secangkir air atau susu yang kemudian direbus. Minumlah ramuan tersebut 1-2 kali dalam sehari selama beberapa minggu atau bulan supaya sesak nafas cepat sembuh. Kandungan anti-inflamasi dan juga antioksidannya siap membantu menjaga kesehatan Anda.

4. Bawang Putih

Walau diketahui adanya efek samping bawang putih, bumbu dapur satu ini memiliki segudang manfaat bagi pengonsumsinya. Selain menjadi obat penurun darah tinggi, bawang putih sendiri juga banyak digunakan sebagai solusi penyakit jantung koroner. Jadi, memang tak ada salahnya mengonsumsi 1-2 siung bawang putih segar untuk mengurangi sesak nafas karena jantung.

Apabila aroma dan rasanya terlalu kuat, Anda bisa meminum segelas susu sesudah makan bawang putih. Yang mentah dan segar selalu jauh lebih baik, tapi ingat juga bahwa ada bahaya bawang putih mentah apabila dikonsumsi terlalu berlebihan. Sesuai takaran yang sudah dianjurkan, Anda bisa mengonsumsinya rutin sampai merasa lebih baik.

(Baca juga: penyebab dada sesak)

5. Teh Hijau

Untuk mengatasi masalah sesak nafas yang disebabkan oleh gangguan jantung, Anda bisa mencoba mengonsumsi teh hijau yang kaya akan antioksidan. Anda bisa mengurangi kadar trigliserida dan juga kolesterol jahat di dalam tubuh. Ingat juga bahwa teh hijau akan meningkatkan pula metabolisme tubuh pengonsumsinya.

Minum lebih dari 5 cangkir teh hijau setiap harinya akan menurunkan risiko kematian akibat serangan jantung. Itu artinya, sesak nafas yang menjadi salah satu gejala serangan jantung pun akan dapat dapat berkurang risikonya. Akan lebih baik kalau Anda mengonsumsi 3-4 cangkir saja setiap hari untuk sesak nafas ini dan lebih dianjurkan untuk yang bebas kafein saja.

6. Fenugreek

Sama seperti teh hijau, fenugreek ini sangat kaya akan antioksidan yang akan membantu Anda dalam melindungi sistem kardiovaskuler. Bahkan risiko aterosklerosis juga dapat diturunkan dengan mengonsumsi fenugreek ini. Supaya sesak nafas yang merupakan gejala dari penyakit jantung bisa disembuhkan, Anda membutuhkan sesendok teh biji fenugreek.

1 sendok teh biji fenugreek tersebut bisa Anda rendam semalaman di dalam air dan keesokan harinya barulah Anda mengonsumsi biji yang sudah direndam tadi dalam kondisi perut kosong. Cobalah melakukan hal ini setiap pagi setiap hari selama beberapa bulan hingga benar-benar tak sesak nafas lagi dan jantung terasa lebih baik setelah itu.

(Baca juga: nafas pendek dan berat)

7. Alfalfa

Untuk masalah kardiovaskuler, alfalfa adalah bahan yang banyak digunakan sebagai solusi, yang itu artinya gejala seperti sesak nafas juga mampu diatasi. Menurut sebuah hasil studi dinyatakan bahwa alfalfa memiliki potensi untuk menurunkan risiko perkembangan aterosklerosis. Kabar baiknya lagi, kolesterol tinggi dan penimbunan lemak pada pembuluh darah juga berkurang.

Untuk menggunakan bahan ini, Anda bisa meminum jus atau teh alfalfa yang berasal dari ekstrak duan alfalfa. Minumlah beberapa kali dalam sehari dan lakukan pengobatan ini selama beberapa bulan supaya hasilnya lebih maksimal dan terasa. Mengonsultasikan lebih dulu dnegan dokter dan meminta sarannya sebelum mengonsumsi alfalfa juga boleh.

8. Jeruk Nipis

Bahan satu ini banyak dimanfaatkan sebagai obat batuk alami yang paling efektif dan ampuh, tapi jeruk nipis merupakan bahan yang juga bisa digunakan untuk mengobati sesak nafas. Sesak nafas akibat gangguan jantung bukan masalah besar jika memiliki jeruk nipis di rumah. Bersama dengan beberapa bahan lainnya, Anda bisa membuat ramuan sendiri di rumah.

Siapkan sebuah jeruk nipis yang kemudian diambil airnya dengan memerasnya, lalu juga 2 siung bawang merah, kopi asli sebanyak 1 sendok teh beserta gula batu secukupnya. Seduhlah semua bahan hingga mendidih. Setelah Anda mengangkatnya, tunggu sampai dingin lebih dulu, saring dan obat siap diminum untuk sesak nafas Anda.

(Baca juga: cara mengatasi sesak nafas)

9. Kayu Manis

Untuk mengobati sesak nafas, Anda juga bisa membuat ramuan obat alami dari kayu manis sebagai bahan utamanya. Anda bisa menyiapkan bubuk kayu manis saja sehingga Anda tak perlu membuat kayu manis menjadi bentuk bubuk sendiri. Ambil saja bubuk kayu manis 2 ½ sendok teh banyaknya.

Takaran bubuk kayu manis tersebut bisa Anda sediakan dan Anda seduh dengan air mendidih secukupnya. Setelah beberapa menit, seduhan pasti sudah agak dingin di mana Anda bisa langsung meminumnya setiap pagi dan juga malam hari sehari 2 kali. Melakukan metode pengobatan ini secara rutin akan membantu Anda untuk cepat sembuh dari sesak nafas.

10. Tanaman Kasingsat

Untuk sesak nafas, Anda bisa coba menggunakan tanaman kasingsat yang juga baik untuk menurunkan risiko penyakit jantung. Tanaman kasingsat ini sebetulnya diambil dari istilah bahasa Sunda, tapi menting adalah nama lain yang biasa disebut oleh orang Jawa. Yang Anda butuhkan di sini adalah tanaman kasingsat yang sudah dalam kondisi kering.

Untuk meramunya, Anda bisa cukup mengambil tanaman kasingsat kering sebanyak 4 gelas dan rebuslah sampai airnya tinggal separuh. Air rebusan inilah yang bisa diminum sebagai ramuan obat sesak nafas karena jantung. Sehari 2 kali secara rutin dengan sekali konsumsi segelas saja akan memberikan Anda kelegaan.

(Baca juga: penyebab dada sakit)

11. Kembang Kenanga

Untuk Anda yang sesak nafas, Anda bisa menggunakan kembang kenanga sebagai obat yang ampuh. Obat alami ini bakal membantu Anda untuk merasa jauh lebih baik tanpa efek samping berbahaya. Ambil saja kembang kenanga ini sebanyak ½ genggam banyaknya, bersama juga bahan-bahan lainnya.

Bahan yang diperlukan sebagai kombinasi dari kembang kenanga ini adalah segelas air dan gula putih 1 sendok makan. Rebuslah seluruh bahan bersama-sama dan didihkan hingga tersisa separuh gelas. Sesudah diangkat Anda bisa menyaring lalu meminumnya sehari 2 kali setiap sesudah makan pagi dan juga setelah makan malam secara teratur supaya hasilnya terasa.

12. Kembang Sepatu

Ekstrak bunga kembang sepatu adalah salah satu ramuan paling oke untuk dijadikan obat sesak nafas akibat sakit jantung. Karena sifat anti-aterosklerosisnya, Anda bisa mencoba menggunakannya. Bahkan di dalamnya juga ada senyawa antioksidan sehingga bakal bertugas sebagai pencegah oksidasi LDL di dalam tubuh.

Yang perlu dilakukan di sini hanyalah menyiapkan bunga kembang sepatu sebanyak 2 kelopak dan kemudian Anda bisa merebusnya ke dalam secangkir air. Setelah mendidih, Anda bisa menambahkan sesendok teh madu murni organik. Ramuan kemudian siap diminum ketika sudah diaduk rata; konsumsilah sehari 1 kali selama beberapa minggu untuk hasil terbaik.

(Baca juga: ciri-ciri penyakit jantung)

13. Cabai Rawit

Di dalam cabai rawit ada kandungan yang dinamakan capsaicin yang manfaatnya adalah sebagai obat penyakit jantung dan memperlancar sirkulasi darah. Karena mampu menurunkan kadar kolesterol sekaligus mengurangi potensi irama detak jantung tak teratur, maka pastinya sesak nafas karena jantung juga bisa diatasi.

Ambil cabai rawit bubuk sebanyak 1 ½ sendok teh dan masukkan ke dalam secangkir air panas untuk kemudian dicampur dengan cara diaduk. Minumlah ramuan yang sudah jadi sehari 2-3 kali dan lakukanlah selama beberapa minggu hingga sesak nafas berkurang dan benar-benar pulih. Kandungan fitokimia di dalamnya juga akan siap membersihkan darah yang kotor serta menjadi cara meningkatkan daya tahan tubuh.

14. Jahe

Terlepas dari adanya efek samping jahe, rempah ini memiliki banyak manfaat bagi tubuh, salah satunya adalah ekspektoran yang mampu menyembuhkan masalah pernapasan. Untuk membantu menyembuhkan sesak nafas karena jantung, Anda hanya perlu mengonsumsi 2-3 cangkir teh jahe setiap hari secara rutin.

Dalam menggunakan jahe dan meramunya menjadi teh, Anda hanya perlu menyiapkan sesendok makan jahe segar yang sudah diiris-iris dan masukkan ke dalam 2 cangkir air panas. Tunggulah supaya terseduh dengan baik selama 5-10 menit, barulah setelahnya Anda saring dan tambahkan madu murni secukupnya sebelum diminum.

(Baca juga: obat sesak nafas karena maag)

Itulah sejumlah ramuan alami yang bisa dijadikan obat sesak nafas karena jantung paling efektif dan tanpa harus mengkhawatirkan efek samping berbahaya. Periksakan ke dokter apabila sesak nafas masih belum reda juga setelah mengonsumsi obat-obat herbal tersebut.

fbWhatsappTwitterLinkedIn