5 Penyebab Hormon Prolaktin Tinggi pada Ibu Menyusui

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Hormon prolaktin merupakan hormon yang ada di dalam tubuh tepatnya yaitu di otak. Kelenjar ini diproduksi oleh sel-sel kelenjar hipofisis. Hormon prolaktif yang tinggi akan menyebabkan produksi GnRH dan FSH terbatas, padahal kedua hormon ini merupakan hormon yang digunakan untuk pertumbuhan sel telur dalam ovarium. Sehingga jika kadar hormon prolaktin di dalam tubuh tinggi maka tidak akan terjadi ovulasi sehingga akan sulit untuk terjadinya kehamilan. (baca juga: penyebab datang bulan)

Hormon prolaktin tinggi didalam tubuh manusia ditandai dengan bebrapa gejala yang terjadi seperti siklus menstruasi yang tidak teratur, mengalami sakit kepala belakang yang parah, gangguan penglihatan, mengeluarkan air susu dari payudaranya, mudah stres serta sulit hamil. Wanita yang mempunyai kadar prolaktin tinggi akan mudah stres karena hormon ini akan mempengaruhi kondisi pikiran wanita. selain itu prolaktin tinggi juga bisa menyebabkan pengeroposan tulang (gejala osteoporosis) yang lebih cepat dibanding normalnya umur terkena penyakit ini. (baca juga: cara menghilangkan nyeri saat haid)

Tingginya hormon prolaktin memang bisa mengganggu kesuburan baik pada wanita ataupun pria. Pada wanita akan menyebabkan siklus mentruasi menjadi tidak teratur bahkan tidak terjadi menstruasi sama sekali atau berhenti menstruasi. Hal inilah yang menjadikan proses ovulasi tidak dapat terjadi. hormon prolaktini ini juga merupakan hormon menyusui yang mempunyai pusat di otak. (baca juga: penyebab cemas berlebihan)

Hormon prolaktin merupakan hormon yang lebih banyak dimiliki oleh seorang wanita. hormon prolaktin ini normalnya akan meningkat jika setelah wanita melahirkan karena hormon ini merupakan hormon yang akan merangsang kelenjar air susu agar dapat memproduksi ASI. Jika hormon prolaktin meningkat jumlahnya didalam tubuh dalam keadaan wanita tidak hamil atau setelah melahirkan maka menjadi suatu kondisi yang tidak normal, karena peningkatan hormon prolaktin akan menyebabkan air susu diproduksi sehingga akan payudara akan mengeluarkan air susu. (baca juga: asbes payudara)

Beberapa hal yang bisa menyebabkan hormon prolaktin ini tinggi kecuali pada wanita yang setelah melahirkan yaitu sebagai berikut:

  1. Nutrisi

Nutrisi yang terkandung pada makanan akan menyebabkan kadar prolaktin di dalam tubuh menjadi tinggi. Protein yang terkandung di dalam makanan mempunyai dua kandungan zat yaitu asam amino tirosin dan triptofan. Kedua zat ini dapat menyebabkan pengeluaran prolaktin sehingga kadar prolaktin di dalam tubuh menjadi lebih tinggi. (baca juga: kebutuhan nutrisi manusia berdasarkan AKG resmi)

  1. Temperatur

Sauna yang panas akan menyebabkan prolaktin di dalam tubuh menjadi tinggi jika seseorang setelah mandi selang waktu 20 menit. Jika lingkungan mengalami peningkatan suhu dari 27 derajat celcius menjadi 45 derajat celcius maka akan meningkatkan prolaktin sebanyak 53%.

  1. Stres

Kondisi wanita dengan pikiran stres maka dapat memicu kadar prolaktin di dalam tubuh menjadi lebih tinggi. Hal tersebut sehingga menjadikan menstruasi menjadi terganggu siklusnya dan bahkan dapat menjadikan siklus menstruasi berhenti. Maka jagalah kondisi pikiran anda jangan sampai membebani diri dengan berbagai pikiran yang berat. Lakukan berbagai hal yang dapat membuat pikiran anda lebih tenang dan fresh kembali, anda bisa dengan melakukan olahraga yang menenangkan jiwa dan pikiran atau dengan cara lain yaitu pergi berlibur. (baca juga: 15 cara mengatasi stress super ampuh)

  1. Mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak secara berlebihan

Makanan dengan kandungan lemak akan meningkatkan hormon prolaktin di dalam tubuh. jika anda mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak trans dengan secara berlebihan maka kadar prolaktin di dalam tubuh dapat meningkat secara drastis. Hal ini selain tidak baik untuk kesehatan tubuh, mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak secara berlebihan juga bisa menyebabkan kadar prolaktin di dalam tubuh menjadi tinggi.

Kadar prolaktin di dalam tubuh tinggi maka akan membahayakan bagi orang yang sedang tidak hamil atau tidak setelah melahirkan karena akan menjadikan tingkat kesuburan menurun sehingga susah untuk hamil serta dapat menjadikan kelenjar susu memproduksi air susu. Makanan yang mengandung lemak tinggi sangat banyak seperti daging, ikan, telur, susu, alpukat, kacang kenari, minyak kelapa, kacang kedelai, serta masih banyak lagi lainnya. Jika anda mengkonsumsi makanan tersebut maka jangan sampai berlebihan dan melebihi batas normal. (baca juga: contoh lemak jenuh pada makanan)

  1. Mengkonsumsi makanan yang mengandung protein tinggi secara berlebihan

Mengkonsumsi makanan yang mengandung protein tinggi dalam jumlah yang berlebihan juga tidak baik serta dapat meningkatkan kadar hormon prolaktin pada tubuh meningkat dengan drastis. Beberapa makanan dengan kandungan protein tinggi yaitu seperti daging, ikan tuna, telur, keju, susu sapi, susu kambing, gandum, beras, bayam, kacang kedelai, kacang hijau, almond, biji bunga matahari, kacang polong, kentang, serta brokoli. (baca juga: akibat kekurangan kalori dan protein)

Demikian beberapa hal yang dapat menyebabkan kadar prolaktin di dalam tubuh tinggi. Karena kadar prolaktin tinggi dapat mengganggu kesuburan dan menjadikan susah mempunyai keturuan maka harus segera diatasi. Sebelum diatasi maka terlebih dahulu perlu melakukan pemeriksaan atau diagnosa kadar prolaktin didalam tubuh. diagnosa yang dilakukan yaitu dengan cara tes darah.

Tes darah dilakukan di laboratorium, setelah itu akan dilakukan tes lagi yaitu meliputi dua tes. Pertama tes CT/MRI otak. Tes ini digunakan untuk mengetahui keberadaan tumor. Jika memang terdapat tumor maka akan menyebabkan kepala pusing serta gejala lain seperti menstruasi tidak lancar serta gangguan pada penglihatan. Tes yang kedua yaitu dengan ujian penglihatan. Tes kedua ini dilakukan untuk mengetahui apakah pasien mengalami gangguan pada penglihatannya atau tidak.

Cara Mengatasi Hormon Prolaktin Tinggi

Hormon prolaktin dikatakan tinggi jika dalam tubuh manusia junlahnya melebihi 500 MUI / L. Jika hasil tes diatas menunjukkan hormon prolaktin dalam tubuh tinggi maka harus dilakukan beberapa cara untuk mengatasinya. Berikut beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi hormon prolaktin tinggi yaitu:

  1. Hindari stres

Penyebab stres merupakan pemicu tingginya hormon prolaktin di dalam tubuh, maka untuk menurunkan hormon prolaktin dalam tubuh kelola kondisi pikiran anda, jangan sampai anda mengalami stres berat. Jangan terlalu membebani pikiran dengan berbagai sesuatu yang berat. Sempatkanlah untuk melakukan hal-hal yang menyenangkan seperti liburan dengan keluarga atau teman agar pikiran tidak mudah stres.

  1. Kapsul penyeimbang hormon

Jika anda menderita hormon prolaktin yang terlalu tinggi maka anda dapat berkonsultasi ke dokter dan akan diberikan kapsul penyeimbang hormon. Dengan kapsul tersebut maka kadar hormon prolaktin dalam tubuh akan diturunkan sampai batas normal dengan mengkonsumsi kapsul penyeimbang hormon secara teratur.

  1. Gaya hidup sehat

Gaya hidup sehat akan bisa menyeimbangkan hormon yang ada di dalam tubuh termasuk hormon prolaktin. Maka setelah mengkonsumsi obat penyeimbang hormon lakukanlah gaya hidup sehat agar hormon prolaktif tidak kembali tinggi. (baca juga: 20 gaya hidup sehat untuk awet muda bebas dari penyakit)

fbWhatsappTwitterLinkedIn