Begini 11 Cara Menurunkan Hormon Estrogen Pada Pria Jika Terjadi Lonjakan

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Hormon estrogen memang tentunya identik berkadar paling banyak pada tubuh wanita. Ovarium adalah organ tubuh wanita yang menghasilkan hormon ini, begitu juga dengan bagian kelenjar adrenal. Tentunya hormon ini amat berpengaruh pada perkembangan seksual setiap wanita karena perkembangan payudara wanita, segala hal yang berkaitan dengan kehamilan serta menstruasi membutuhkan hormon ini.

Banyak yang mengira bahwa estrogen adalah hormon yang hanya diproduksi oleh wanita saja, padahal estrogen ini sama-sama dihasilkan oleh tubuh wanita maupun pria di mana ketika kadarnya dalam tubuh pria tinggi, ini bisa jadi ancaman bagi kesehatan. Otomatis saat estrogen dalam tubuh pria tinggi, itu artinya hormon testosteron menjadi rendah.

Pria pun pada dasarnya membutuhkan hormon estrogen dalam jumlah yang cukup supaya sistem imun tetap baik, bahkan kesehatan otot, otak, tulang hingga jantung terjaga dengan sempurna. Hanya saja saat estrogen meningkat dalam tubuh pria, risiko kesehatan yang umumnya terjadi adalah depresi hingga obesitas. Dan berikut ini adalah cara menurunkan hormon estrogen pada pria yang layak dicoba.

  1. Mengonsumsi Buah Anggur Merah

Para pria dengan kadar estrogen terlalu tinggi jangan terlalu khawatir dan segera atasi dengan cara alami yang baik, seperti halnya mencoba mengasup buah anggur yang berwarna merah. Ini karena buah anggur merah justru adalah yang membawa kandungan tinggi akan proantosianidin dan resveratol.

Kedua kandungan tersebut dikenal sebagai kandungan yang justru menjadi penghambat estrogen terproduksi berlebih di mana kedua zat utamanya ada pada kulit serta biji anggur. Jadi untuk memperoleh manfaat penuhnya, Anda bisa mengonsumsi anggur tanpa membuang bijinya. Alangkah lebih nikmat lagi kalau Anda bisa tambahkan anggur merah ini pada menu salad.

  1. Makan Jamur

Estrogen dapat terhasilkan karena adanya enzim bernama aromatase, jadi untuk menghambat produksi estrogen, mengonsumsi jamur adalah salah satu cara terbaik. Jamur mampu membantu agar produksi aromatase berkurang, yang artinya hormon estrogen akan jadi ikut turun kadarnya secara alami. Konsumsilah berbagai jenis jamur berikut untuk hormon estrogen Anda bisa berkurang dan normal lagi:

  • Jamur shiitake
  • Jamur kancing
  • Jamur crimini
  • Jamur portobello
  1. Mengasup Sayur Tapi Jenis Cruciferous

Pilihlah sayuran yang kandungan fitoestrogennya tinggi seperti sayuran jenis cruciferous. Kadar estrogen dalam tubuh bisa menjadi jauh lebih turun karena asupan jenis sayur-sayuran ini. Selain itu, ada pula kandungan isoflavon yang juga akan melindungi hormon testosteron agar terhindar dari risiko kerusakan.

  • Sawi
  • Kubis
  • Brokoli

Itulah sayur jenis cruciferous di mana sayur-sayuran tersebut pun merupakan makanan yang mengandung serat tinggi sehingga akan sangat bermanfaat bagi saluran pencernaan dan kesehatan tubuh Anda secara menyeluruh.

  1. Menambah Asupan Olahan Kedelai

Olahan kedelai apapun sebaiknya justru Anda konsumsi ketika estrogen meningkat dalam tubuh dan hampir mengalahkan jumlah testosteron. Olahan kedelai memiliki juga kandungan fitoestrogen yang siap menjadi penghambat produksi hormon tersebut. Bahkan keuntungan lainnya dalam mengonsumsi kedelai adalah asupannya bisa dijadikan cara meningkatkan daya tahan tubuh sekaligus pelawan sel kanker, maka konsumsilah mulai dari sekarang:

  • Susu kedelai
  • Tahu
  • Tempe
  1. Mengonsumsi Olahan Temulawak dan Kunyit

Telah dibuktikan oleh sebuah studi di tahun 2013 pada Iranian Journal of Reproductive Medicine seperti dilansir dari laman situs Republika, temulawak menawarkan zat kurkumin di mana zat inilah yang bisa diandalkan sebagai penurun produksi estrogen pada tubuh pria secara efektif dan alami. Hal ini pun juga berlaku pada rempah bernama kunyit yang akan menambah jumlah kadar testosteron Anda.

  1. Meningkatkan Massa Otot

Bagi Anda yang memiliki berat badan berlebih, mulailah untuk mencari cara untuk menurunkan kadar lemak dan meningkatkan massa otot. Dengan massa otot yang bertambah, ini adalah cara yang bisa diandalkan agar kadar estrogen bisa turun, normal dan stabil kembali. Ini karena penimbunan lemak dalam tubuh hanya akan menambah enzim aromatase untuk menghasilkan estrogen lebih banyak.

  1. Menghindari Olahan Gandum

Pada gandum tertentu ada kandungan jamur zearalenone, dan inilah yang para pria perlu hindari ketika kadar hormon estrogen meningkat dan tak tahu bagaimana menurunkannya. Peningkatan hormon estrogen bisa terjadi secara cepat karena seorang pria mengonsumsi gandum, jadi batasilah atau hindari olahan-olahan gandum berupa kue dan roti-rotian.

  1. Pantang Olahan Daging dan Susu

Tak salah lagi, daging maupun susu merupakan sumber makanan yang mengandung protein tinggi, tapi pria yang mengonsumsi berlebihan bisa-bisa justru berefek pada peningkatan kadar hormon estrogen. Tak hanya itu, seorang pria dengan asupan berlebih daging dan susu bisa juga mengalami disfungsi seksual serta bermasalah dengan obesitas.

  1. Menghindari Jenis Polong-polongan

Kadar estrogen pada tubuh pria dapat mengalami kenaikan apabila seorang pria terlalu gemar dan kebanyakan menikmati polong-polongan. Batasilah jika Anda memang menyukai jenis makanan ini karena konsumsi yang tak berlebihan justru akan menurunkan sekaligus menormalkan kembali hormon estrogen tanpa Anda harus takut terjadi kenaikan lagi secara drastis.

  1. Menghindari Minuman Mengandung Alkohol

Kadar estrogen dapat meningkat apabila Anda terlalu sering menikmati minuman beralkohol. Selain benar-benar bisa berbahaya bagi kesehatan sistem saraf otak, minuman keras yang berlebihan pun mampu menyebabkan berat badan berlebih serta kenaikan kadar hormon estrogen di tubuh pria. Para pria pun perlu mewaspadai risiko kanker payudara karena efek alkohol berlebih.

  1. Menghindari Makanan/Minuman Kemasan Kaleng dan Plastik

Kadar estrogen dalam tubuh pria bisa naik dan bahkan berkadar lebih dari normal karena efek BPA atau Bisphenol-A. Senyawa ini diketahui mampu menjadi aktivator bagi reseptor estrogen sehingga akan membuat kadar hormon tersebut yang seharusnya normal jadi melonjak. Karena makanan/minuman kaleng atau plastik mengandung BPA, Anda perlu membatasi atau bahkan menghindarinya untuk menurunkan hormon estrogen.

Kenaikan berat badan yang tak terkendali merupakan salah satu ciri bahwa tubuh sedang mengalami kenaikan estrogen. Jadi jika para pria merasakan ada yang tak wajar pada kondisi tubuh berhubungan dengan hormon estrogen berlebih, segera gunakan cara-cara menurunkan hormon estrogen pada pria ini dan jangan ragu pula untuk menemui dokter jika ingin berkonsultasi.

fbWhatsappTwitterLinkedIn