Ini Dia 7 Buah yang Sehat Dimakan Pagi Hari Secara Rutin

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Banyak orang khususnya di Indonesia pasti setuju bahwa makan pagi alias sarapan itu paling mantap dan mengenyangkan kalau makan nasi.

Namun bagi yang gemar mengonsumsi buah di pagi hari sebagai salah satu menu sarapan juga tidak salah.

Ini dia beberapa rekomendasi buah-buah yang sehat dimakan pagi hari supaya tubuh lebih maksimal dalam menjalankan fungsinya.

1. Apel

Bagi para pelaku diet atau bukan, sebuah apel di pagi hari cukup memberi efek kenyang sekaligus menawarkan energi bagi tubuh untuk bersiap mengawali hari.

Ini karena di dalam sebuah apel ada kandungan gula sebanyak 13 gram yang membantu agar tubuh tidak cepat lelah dan lemas.

Asupan gula yang tidak berlebihan pasti aman bagi tubuh dan justru membuat diri kita tidak mudah mengantuk.

Untuk aktivitas pagi hari yang lebih fokus dan pekerjaan bisa diselesaikan lebih baik, tak ada salahnya mulai memasukkan buah apel ke dalam menu sarapan setiap hari.

2. Buah Berry

Buah berry, apapun itu, baik itu raspberry, blackberry, strawberry, atau blueberry, semua mengandung antioksidan.

Tak hanya menawarkan antioksidan, buah-buahan ini pun dapat dikonsumsi di pagi hari karena walau rendah gula, kandungan serat di dalamnya termasuk sangat tinggi.

Per cangkir blackberry maupun raspberry menawarkan kandungan serat sebanyak 8 gram.

Buah berry juga merupakan sumber makanan yang mengandung kalori sehingga mengonsumsi secangkir buah berry akan memberikan asupan kalori sekitar 50-85 kalori.

Tidak sekadar memberikan efek kenyang karena seratnya yang cukup besar, mengonsumsi berry-berryan sebagai menu sarapan baik dalam menurunkan risiko kolesterol tinggi dan juga peradangan pada tubuh.

Antosianin yang masih tergolong antioksidan di dalamnya pun akan melindungi kesehatan jantung dengan baik.

3. Semangka

Semangka tak hanya bisa dijadikan sebagai buah yang paling segar dikonsumsi saat cuaca panas karena buah kaya air ini aman dan dianjurkan untuk dimakan saat perut kosong.

Maka dari itu, semangka bisa dimakan sebagai menu sarapan.

Kandungan elektrolitnya yang tinggi dan kalorinya yang rendah baik bagi tubuh.

Asupan nutrisi penting bagi tubuh pun akan tetap terjaga dengan baik. Karena kaya air jugalah, efeknya akan memberikan rasa kenyang bagi perut.

4. Kurma

Buah manis ini merupakan salah satu buah yang sehat dikonsumsi pagi-pagi sebagai menu sarapan atau pelengkap sarapan.

Sumber energinya begitu besar dan dapat mendukung tubuh melakukan fungsinya secara optimal sehingga memulai aktivitas tidak akan berlemas-lemas lagi.

Buah ini juga termasuk makanan yang mengandung serat tinggi sehingga baik juga untuk kelancaran sistem pencernaan.

Selain itu, ada pula kandungan mineral kalium tinggi yang siap menjadi solusi gangguan pencernaan, termasuk juga diare.

5. Pepaya

Pepaya yang dikenal sebagai obat pencahar alami ini juga dapat dikonsumsi setiap pagi sebagai salah satu menu sarapan apalagi jika perut belum terisi apapun.

Manfaat kesehatannya sangat besar karena mengonsumsinya dalam kondisi perut kosong akan mendukung kelancaran sistem pencernaan.

Pepaya bahkan diyakini ampuh menjadi salah satu buah yang efektif membersihkan saluran pencernaan sehingga mencegah susah buang air besar.

Sebagai penurun kolesterol tinggi, pepaya juga sangat bisa diandalkan sehingga otomatis menurunkan juga risiko gangguan kesehatan kardiovaskular.

6. Jeruk Bali

Buah sitrus adalah yang juga paling sering dimakan pagi hari sebagai pelengkap sarapan menyehatkan.

Dan jeruk Bali adalah salah satunya di mana aromanya akan menyegarkan tubuh sekaligus vitamin C-nya yang tinggi akan menghindarkan tubuh dari serangan berbagai penyakit.

7. Pisang

Selain buah apel, pisang adalah buah yang menyehatkan dan baik dimakan sebagai menu sarapan.

Pisang dapat dimakan sendiri atau juga sebagai tambahan pada smoothies maupun oatmeal. Kandungan kalium tingginya siap menurunkan tekanan darah sekaligus menjaga kesehatan otot.

Bagi yang tidak pernah melewatkan sarapan, buah-buah yang sehat dimakan pagi hari tersebut dapat coba mulai dikonsumsi secara bergantian setiap pagi.

Tak hanya menyegarkan dan memberikan energi untuk memulai hari, dijamin tubuh pun dapat selalu terjaga kesehatannya.

fbWhatsappTwitterLinkedIn