Turunkan Berat Badan dengan Berjalan 15 Menit Sehari, Bisa Tidak Sih?

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Bagi orang-orang dengan jadwal padat setiapharinya, mungkin tak hanya sulit menemukan waktu untuk sekadar merilekskan diri,berlibur, atau bersenang-senang. Bahkan mungkin, kegiatan super padat bisamenjadi alasan untuk sulit berolahraga padahal sangat ingin bisa menurunkanberat badan. Lalu dengan berjalan 15 menit saja per hari, bisa tidak sihberefek pada turunnya berat badan?

Efektifkah berjalan 15 menit setiap hari menjadi cara menurunkan berat badan?

Berjalan memang bermanfaat bagi kesehatan,namun bila waktunya hanya 15 menit per hari dan hanya ini olahraga yangdilakukan, penurunan berat badan tentunya tak akan terjadi secara signifikan.Olahraga super singkat apalagi dilakukan tanpa diimbangi dengan pola makan yangbaik dan sehat nampaknya efektivitasnya tidak terlalu besar.

Sementara itu, apabila melakukan jalan kaki 15 menit disertai dengan latihan kekuatan dan beban ditambah dengan fisik bergerak aktif menyeimbangkan makanan sehat yang dikonsumsi. Ketika melakukan semuanya ini, kalori akan terbakar lebih maksimal di mana hal ini berujung pada penurunan berat badan.

Berjalan kaki 15 menit saja setiap haribukanlah sulap dan sihir yang memampukan berat badan turun dengan sendirinyacukup banyak. Jika pun hanya memiliki kurang lebih 15 menit untuk melakukanlatihan fisik, mengapa tak mencoba beberapa langkah berikut ini?

  • Variasikanlah kecepatan berjalan, seperti berjalan santai 1-2 menit, lalu lanjutkan dengan berjalan cepat dengan waktu yang sama, kemudian berjalan santai kembali.
  • Hindari memperlebar langkah walaupun ingin berjalan cepat karena risiko cedera kaki jadi bertambah besar menurut lansiran dari Walking for Weight Loss. Meski ingin berjalan cepat, lakukan dengan langkah pendek saja tapi banyak agar efektif.
  • Berjalanlah di tangga, dan ya otomatis hal ini membuat jalan kaki jadi lebih terasa manfaat dan efeknya. Jalan kaki yang lebih intens ini perlu lebih dulu diawali dengan pemanasan ya, supaya bahaya olahraga tanpa pemanasan seperti otot kram dan cedera bisa diminimalisir. Selain menguatkan otot kaki, berjalan kaki naik turun tangga mendukung pembakaran lemak serta kalori lebih banyak.
  • Hindari berjalan kaki secara berlebihan, yang artinya jangan memaksakan diri sekalipun mempunyai target. Jika tubuh sudah terasa lelah, istirahatlah karena otot pun memerlukan waktu untuk pemulihan.
  • Kontrol juga asupan kalori karena seaktif-aktifnya kita berjalan kaki tanpa mengendalikan asupan kalori tentu berat badan tak mudah turun. Oleh karena itu bagi yang hobinya makan besar, cobalah untuk kini memerhatikan berapa kalori yang masuk ke dalam tubuh.

Sekalipun belum melihat hasilnya dari berjalan kaki 15 menit per hari pada berat badan, setidaknya melakukan rutin akan membantu memperoleh badan yang sehat, seperti bebas stres, jantung sehat dan kuat, serta paru-paru yang sehat. Jalan kaki memang bukanlah aktivitas yang bisa disepelekan, namun dengan waktu 15 menit, variasikan dengan tepat agar berpengaruh pada berat badan.

fbWhatsappTwitterLinkedIn