16 Buah untuk Rambut Rontok dan Rusak Paling Baik

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Rambut rontok adalah masalah kesehatan rambut yang umum dan hal ini bisa dialami baik oleh yang muda maupun yang tua, baik wanita maupun pria. Hal ini cukup mengganggu bukan? Terutama saat sehabis keramas dan disisir di mana rambut bisa rontok cukup banyak. Untuk itulah, ada sejumlah buah untuk rambut rontok yang perlu dikonsumsi demi mengatasi masalah tersebut.

  1. Pisang

Jangan takut bila Anda mengalami kerontokan rambut, karena buah pisang adalah salah satu buah yang mudah didapat, lezat dan tentunya bermanfaat bagi kesehatan rambut. Buah satu ini mengandung kaya akan mineral dan vitamin A yang baik dalam meningkatkan kesehatan sekaligus membuat rambut lebih bercahaya.

Setiap hari Anda bisa mengonsumsi pisang karena kulit kepala membutuhkan vitamin A lebih. Selain dikonsumsi, tentunya pisang juga baik untuk dijadikan masker rambut di mana ini bisa memperbaiki rambut yang rusak dan mampu membuat rambut jauh lebih lembut. Jadi, mulai sekarang masukkanlah pisang ke dalam menu diet Anda.

  1. Jeruk

Buah yang mengandung vitamin C tinggi ini rupanya sangat esensial karena mampu menawarkan antioksidan bagi rambut Anda yang mudah rontok. Ingat bahwa vitamin C di dalam jeruk juga berkontribusi besar dalam produksi kolagen sekaligus mempertahankan vitamin E dan vitamin A. Magnesium, flavonoid, dan beta karoten di dalamnya juga akan mendukung pertumbuhan rambut.

  1. Pepaya

Buah satu ini memang lebih populer dan banyak digunakan sebagai solusi sembelit alias gangguan pencernaan, tapi sebenarnya ekstrak buah pepaya juga bagus untuk rambut rontok. Anda bisa mengonsumsi pepaya setiap hari sekaligus juga merawat rambut secara langsung dengan membuat masker dari pepaya (campurkan dengan madu dan susu).

  1. Stroberi

Stroberi juga merupakan buah yang tak hanya kaya akan kandungan air, tapi juga vitamin C dan B sehingga sangat bisa diandalkan dengan mengonsumsi setiap hari supaya rambut makin kuat dan tak mudah rontok. Bahkan stroberi juga dikenal sebagai sumber silika yang berperan sebagai stimulan untuk pertumbuhan rambut.

  1. Apel

Buah apel tak hanya melindungi tubuh kita dari berbagai penyakit kronis, mengonsumsi 1 buah apel saja dalam sehari yang dilakukan setiap hari adalah cara yang baik untuk mengatasi rambut rontok. Apel dengan kandungan vitamin dan serat larut berikut juga antioksidan bakal menjadi penguat akar rambut dan memromosikan pertumbuhan rambut secara alami.

  1. Lemon

Buah lemon dan jeruk biasa tentunya berbeda dan bila Anda mengalami yang namanya rambut rontok sekaligus kulit kepala gatal serta ketombe, maka lemon adalah buah yang tepat untuk Anda konsumsi. Selain bisa dikonsumsi, tentunya buah lemon ini dapat dijadikan ramuan untuk merawat rambut secara langsung.

  1. Jambu Biji

Untuk mendukung pertumbuhan rambut yang mengalami kerontokan, jambu biji adalah buah sehat lainnya yang bisa dikonsumsi setiap hari. Makanan yang mengandung vitamin A tinggi ini bukan hanya efektif dalam mengatasi masalah rambut rontok, melainkan juga bisa diandalkan dalam melawan dan membasmi ketombe mengganggu di kulit kepala.

Mengonsumsi buahnya adalah cara yang paling mudah dan lakukanlah hal ini secara teratur. Atau, bisa juga Anda menjadikan jambu biji untuk perawatan langsung di kulit kepala dan rambut dengan menghancurkannya dan hasilnya bisa ditambahkan dengan jus lemon serta madu murni di mana ramuan ini adalah untuk masker rambut.

  1. Plum

Buah plum merupakan salah satu sumber bioflavonoid yang memang sangat menolong di kala rambut suka rontok dan kulit kepala juga bermasalah. Untuk kesehatan kulit kepala dan folikel rambut, buah ini merupakan buah yang bisa diandalkan. Bahkan cara pemakaiannya pun tak sulit, cukup dengan mengonsumsinya saja setiap hari secara teratur dan rambut pun akan tumbuh lebat sekaligus kuat.

  1. Buah Persik

Untuk masalah rambut rontok, buah persik pun dapat menjadi solusi paling baik dan alami. Di dalam buah ini ada kandungan biotin alias steroid alami yang membantu pertumbuhan rambut dan mengembalikan helai-helai rambut yang sudah rontok. Bukan hanya bagian buahnya, minyak dan daun buah persik bisa juga Anda gunakan.

Demi mengatasi kerontokan rambut, makanlah buah ini setiap hari sambil juga melakukan perawatan terhadap rambut secara langsung. Jadi, rambut rontok akan diatasi baik dari dalam dan luar di mana masker rambut dari buah persik akan membersihkan kulit kepala sekaligus menguatkan akar rambut secara efektif.

  1. Aprikot

Buah aprikot dengan kandungan tinggi serat serta sifat antioksidan ini adalah buah yang wajib masuk ke dalam menu diet Anda. Rendah kalori, buah ini aman bila hendak dikonsumsi setiap hari baik untuk diet maupun untuk tujuan mengembalikan pertumbuhan rambut yang sempat rontok.

Kandungan nutrisi di dalam buah aprikot dapat membantu agar pertumbuhan rambut bisa terdukung sambil juga merawat kerontokan rambut serta kerusakan kulit kepala. Bukan hanya bisa dikonsumsi, buah aprikot pun baik dijadikan sebagai kondisioner rambut yang alami tanpa efek samping berbahaya. Melakukan perawatan secara rutin setiap hari baik dari dalam maupun luar akan mengatasi rambut rontok secara efektif.

  1. Anggur

Buah anggur adalah contoh buah lainnya yang bisa digunakan sebagai solusi aman untuk rambut rontok. Bukan hanya sebagai solusi, namun buah anggur, terutama minyak biji anggur dapat dimanfaatkan sebagai pencegah masalah kerontokan rambut sekaligus meningkatkan kesehatan kulit kepala yang mungkin sudah ada tanda-tanda kerusakan.

Anggur merupakan sumber mineral, antioksidan, dan vitamin sehingga memang layak dikonsumsi untuk kesehatan tubuh serta rambut. Kandungan air di dalam anggur yang tinggi pun akan membantu proses detoksifikasi tubuh dari segala macam toksin serta pemicu kerontokan rambut. Tak ada salahnya untuk mulai mengonsumsi anggur, baik secara langsung atau menikmatinya dalam bentuk minuman jus.

  1. Nanas

Buah yang kaya akan vitamin C selain jeruk dan lemon ini bisa melancarkan pencernaan dan juga bermanfaat dalam meningkatkan kesehatan kulit kepala sekaligus rambut. Rambut rontok bukan lagi masalah karena mengonsumsi buah dengan kandungan beta karoten dan vitamin A tinggi ini akan membantu Anda.

  1. Alpukat

Vitamin E, C dan B ada di dalam alpukat berikut juga beta karoten yang cukup tinggi sehingga mampu menolong dan menstimulasi pertumbuhan rambut baru. Sirkulasi pada kulit kepala pun akan terdukung dengan oksigen yang cukup. Kandungan lemak baik yang juga tinggi akan membuat alpukat bisa diandalkan sebagai kondisioner alami bagi rambut.

  1. Tomat

Buah sekaligus jenis sayuran ini jelas juga bisa diandalkan sebagai solusi rambut rontok karena kandungan MSM alias Metil Sulfonyl Metana yang akan menstimulasi produksi keratin alias protein rambut. Mengonsumsi tomat secara rutin atau menjadikannya masker rambut akan memenuhi kebutuhan rambut dan kulit kepala Anda terhadap keratin.

  1. Raspberry

Buah lainnya yang kaya biotin untuk mencegah dan mengatasi rambut rontok adalah buah raspberry. Kaya akan vitamin B kompleks, raspberry bisa mendukung pertumbuhan rambut yang sudah rontok dan rusak. Mengonsumsinya setiap hari adalah lebih dianjurkan agar rambut rontok cepat teratasi secara alami dan efektif.

  1. Kiwi

Kiwi merupakan salah satu buah dengan vitamin C tinggi sehingga sifat antioksidannya pun besar yang akan menawarkan proteksi maksimal terhadap rambut dari berbagai bentuk toksin. Kiwi juga akan membantu produksi kolagen di dalam tubuh yang baik bagi kulit sekaligus pertumbuhan rumbut. Maka mengonsumsinya setiap hari merupakan sebuah pilihan yang baik.

Itulah daftar rangkaian buah untuk rambut rontok paling baik dan efektif. Sambil juga diimbangi dengan mengikuti tips diet sehat dengan pilihan makanan yang tepat bagi tubuh dan rambut, maka kerontokan dan kerusakan rambut akan dapat teratasi secara efektif.

fbWhatsappTwitterLinkedIn