17 Cara Memutihkan Gigi dengan Baking Soda Paling Efektif

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Baking soda adalah salah satu bahan terpercaya yang bisa digunakan untuk memutihkan gigi, apapun penyebab gigi kuning. Memiliki sifat pemutih gigi alami dan juga antibakteri yang otomatis bekerja membasmi bakteri, maka tak salah bila Anda memiliki baking soda sebagai bahan perawatan gigi. Terlepas dari bahaya baking soda, berikut cara-cara memutihkan gigi dengan baking soda wajib dipraktikkan.

  1. Baking Soda dan Hidrogen Peroksida

Jadikan baking soda sebagai ramuan obat kumur yang dikombinasikan dengan hidrogen peroksida. Caranya cukup dengan mencampurkan 1 ½ sendok teh hidrogen peroksida dengan 1 sendok makan baking soda di dalam air dingin secukupnya. Setelah teraduk rata, gunakan sebagai obat kumur.

Gunakan untuk berkumur sehari 2-3 kali dan buanglah, jangan sampai tertelan atau sengaja ditelan. Tak masalah juga bila hendak menambahkan baking soda ke dalam air dingin tanpa ada tambahkan hidrogen peroksida sebagai obat kumur. Setiap hari bisa Anda lakukan cara perawatan ini secara rutin sampai terlihat hasilnya.

  1. Pasta Gigi dari Baking Soda

Dalam membuat pasta baking soda tidaklah begitu sulit karena Anda cukup mencampurkan baking soda sebanyak 1 sendok teh dengan air sedikit demi mendapatkan adonan pasta. Taruh pasta yang sudah jadi di atas sikat gigi Anda dan gunakan dengan cara menggosok gigi secara rata seminggu 3 kali saja.

Atau, boleh saja bila Anda ingin mengaplikasikan baking soda ke gigi secara langsung dan tinggalkan di sana selama 2 menit lamanya. Barulah setelah itu gosok gigi Anda dengan sikat gigi sebelum akhirnya dibersihkan dengan berkumur menggunakan air biasa untuk membersihkan baking soda dari dalam mulut dan gigi Anda.

  1. Baking Soda dan Pasta Gigi Biasa

Tak perlu sulit untuk menggunakan baking soda sebagai pemutih gigi yang ampuh, campurkan saja sesendok teh baking soda bersama dengan pasta gigi yang biasa Anda gunakan untuk menyikat gigi. Gunakan ramuan larutan ini seperti Anda menggosok gigi biasanya, sehari 2 kali untuk 3 hari pertama, barulah dilanjutkan seminggu sekali setelah itu secara rutin.

  1. Baking Soda dan Minyak Pohon Teh

Berkandungan antijamur dan antibakteri, minyak pohon teh akan menjadi campuran baking soda yang ampuh dalam memutihkan gigi sekaligus mencegah gangguan kesehatan gigi dan gusi. Cukup campurkan sesendok makan baking soda dengan 2-4 tetes minyak pohon teh yang kemudian digunakan untuk menggosok gigi secara rutin.

  1. Baking Soda dan Minyak Peppermint

Minyak peppermint juga merupakan sejenis minyak esensial yang sama seperti minyak pohon teh di mana bisa dijadikan kombinasi ampuh dalam memutihkan dan menyehatkan gigi bersama dengan baking soda. Cukup campurkan sesendok makan baking soda dan 2-4 tetes minyak peppermint yang kemudian digosokkan teratur pada gigi.

  1. Baking Soda dan Daun Sage

Daun sage diketahui bersifat astringent dan menawarkan antijamur sekaligus antibiotik alami sehingga baik dalam membersihkan gigi secara alami. Campurkan daun sage yang sudah dalam bentuk bubuk dengan baking soda dan air secukupnya bersama-sama. Pasta yang sudah jadi bisa digunakan untuk menggosok gigi secara teratur.

  1. Baking Soda dan Minyak Kelapa

Minyak kelapa dan baking soda masing-masing 2 sendok makan dapat dicampurkan bersama lalu bisa juga ditambahkan dengan minyak peppermint 10 tetes (opsional). Simpan lebih dulu dalam sebuah wadah tertutup rapat dan gosoklah gigi dengan ramuan ini setiap hari secara teratur.

  1. Baking Soda, Gliserin, Hidrogen Peroksida dan Garam

Cara memutihkan gigi alami lainnya yang bisa dicoba dengan bahan utama baking soda adalah dengan mencampurkan baking soda 3 sendok teh, bersama dengan gliserin 3 sendok teh, hidrogen peroksida 1 sendok teh dan garam ½ sendok teh. Setelah jadi adonan pasta dari keempat bahan, gunakan untuk menggosok gigi Anda secara teratur.

  1. Baking Soda, Gliserin dan Aloe Vera

Baking soda dicampur dengan gel lidah buaya/aloe vera bersama dengan gliserin nabati bisa menjadi ramuan yang memutihkan gigi secara alami. Ambil masing-masing bahan sedikit dengan perbandingan yang sama untuk kemudian dicampur rata; pasta inilah yang bisa kemudian dijadikan ramuan untuk menggosok gigi selama beberapa menit.

Setelah menyikat gigi dengan pasta alami ini, jangan lupa untuk membersihkan gigi dan mulut dengan air biasa dengan berkumur. Proses perawatan gigi ini bisa dilakukan setiap hari serutin mungkin agar hasil maksimalnya bisa cepat Anda lihat.

  1. Baking Soda, Garam dan Jus Lemon

Baking soda juga bisa dicampurkan dengan jus lemon karena lemon adalah buah dengan vitamin C tinggi yang diketahui efektif sebagai pemutih alami sekaligus antibakteri. Cara penggunaannya adalah dengan mencampurkan sedikit masing-masing baking soda, jus lemon segar dan garam.

Ramuan bisa digunakan untuk menggosok gigi yang kemudian disusul dengan menggosok gigi menggunakan pasta gigi biasa. Setelah itu jangan lupa untuk membilas bagian dalam mulut dengan berkumur hingga bersih dan ulangi cara perawatan gigi ini serutin mungkin setiap hari sampai hasilnya benar-benar Anda rasakan.

  1. Baking Soda, Cuka Putih dan Jus Lemon

Kali ini lemon yang merupakan buah yang mengandung vitamin C tinggi ekstrak atau sarinya bisa dicampurkan dengan baking soda berikut cuka putih di mana baking sodanya bisa Anda siapkan 1 sendok teh saja. Pasta yang sudah jadi gunakan dengan mengoleskannya pada gigi Anda dan sikatlah gigi sebelum dibersihkan menggunakan air biasa.

  1. Baking Soda dan Garam

Dengan perbandingan 3:1, campurkan garam dan baking soda untuk kemudian digosokkan pada gigi secara merata dan bersihkan dengan berkumur air biasa. Cara ini akan terbukti efektif apabila Anda melakukan perawatan gigi secara rutin setiap hari sampai terlihat hasilnya.

  1. Scrub dari Baking Soda, Garam dan Stroberi

Ambil ekstrak 2-3 buah stroberi lalu campurkan bersama sesendok teh baking soda yang juga ditambahkan dengan sejumput garam. Aplikasikan pasta ke gigi dengan menggunakan sikat gigi lalu tinggalkan selama 10 menit sebelum dibersihkan menggunakan air biasa. Agar hasilnya maksimal, ulangi cara perawatan ini setiap hari.

  1. Baking Soda, Minyak Kelapa dan Kunyit

Ramuan alami lainnya dengan baking soda ampuh memutihkan gigi adalah dengan mencampurkan 2 sendok teh baking soda bersama dengan kunyit bubuk 4 sendok makan serta 3 sendok makan minyak kelapa. Gunakan ramuan ini sebagai pasta gigi dan bila sisa, bisa Anda simpan di dalam sebuah wadah tertutup rapat; ulangi kembali cara perawatan ini setiap hari secara rutin.

  1. Baking Soda dan Cuka Apel

Cuka sari apel diyakini pula sebagai sebuah bahan alami yang bisa memutihkan gigi secara mujarab, jadi tak salah kalau Anda mencampurkannya bersama dengan baking soda dengan perbandingan 2:1 untuk cuka apel dan baking sodanya.

Pasta yang sudah jadi bisa digunakan untuk menggosok gigi secara teratur. Atau, bisa juga kombinasi ramuan ini Anda andalkan dengan cara berkumur karena efek yang diberikan pun sama. Asalkan penggunaan teratur, hasil maksimal akan dapat Anda alami.

  1. Baking Soda, Jahe, Garam Laut dan Minyak Peppermint

Campurkan baking soda 2 sendok makan bersama dengan jahe bubuk ¼ sendok teh dan ½ sendok teh garam laut pada sebuah wadah yang kemudian ditambahkan dengan 5 tetes minyak peppermint. Ramuan yang sudah jadi bisa diambil ½ sendok teh untuk dicampurkan dengan pasta gigi biasa untuk menggosok gigi Anda. Setelah digosok, bersihkan gigi hingga bersih dengan berkumur.

  1. Baking Soda dan Daun Intaran

Daun intaran yang sudah dalam bentuk bubuk bisa dicampurkan bersama baking soda masing-masing 1 sendok teh dan ditambahkan dengan ½ sendok teh air untuk dijadikan pasta kental. Gunakan sikat gigi untuk menggosok gigi dengan pasta alami ini, barulah setelahnya berkumur dengan air biasa untuk membersihkan bagian dalam mulut.

Demikianlah cara memutihkan gigi dengan baking soda paling efektif wajib dicoba di rumah bila Anda ingin gigi putih bersih dan terhindari dari berbagai masalah yang ditimbulkan bakteri. Karena cara-cara tersebut cukup mudah, Anda bisa mulai memraktikkannya dan membuktikan sendiri hasilnya dengan penggunaan rutin, kecuali untuk yang dikombinasikan dengan garam (garam berisiko merusak enamel gigi dan gusi, jadi hindari penggunaan terlalu sering).

fbWhatsappTwitterLinkedIn