12 Obat Kaki Bengkak karena Terkilir Paling Alami

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Saat beraktivitas, berolahraga, berlari maupun berjalan, kita tak pernah tahu kapan kaki kita akan terkilir dan keseleo karena kurang hati-hati. Terkadang karena terkilir, kaki dapat menjadi bengkak dan menjadi kurang nyaman untuk digunakan berkegiatan seperti biasa. Ada sejumlah obat kaki bengkak karena terkilir yang bisa coba Anda gunakan supaya bengkak mengempis dan dan tak sakit lagi.

(Baca juga: penyebab lutut sakit – penyebab kaki bengkak)

1. Es Batu

Es batu akan selalu muncul di benak pertama kali ketika mengalami keseleo atau terkilir karena mengaplikasikan es batu pada kaki yang cedera karena terkilir akan membantu mengurangi rasa sakit dan inflamasi. Es jugalah yang akan mengurangi pembengkakan apabila kaki mulai membesar.

Dengan obat alami paling sederhana ini, ligamen akan dijaga dengan baik. Sediakan beberapa es batu yang bisa Anda bungkus menggunakan sebuah handuk, barulah Anda kompreskan ke bagian kaki yang cedera dan bengkak selama kira-kira 15-20 menit. Proses pengobatan ini dapat diulangi setiap 2 sampai 3 jam sekali.

Apabila Anda tak sedia es batu di rumah, bisa juga menggunakan sayuran dingin yang masih terbungkus untuk mengompres kaki bengkak Anda. Alangkah jauh lebih efektif bila es diaplikasikan segera dalam waktu 48-72 jam setelah kaki terkilir supaya Anda dapat menghindari pembengkakan. Namun bengkak itu sendiri juga bisa mengempis dengan menempelkan es ini; asalkan tidak menaruhnya langsung pada kulit.

2. Garam

Dalam menangani masalah kaki terkilir dan bengkak, garam pun dapat menjadi solusinya. Karena setiap Anda pasti memiliki persediaan garam di rumah, jadikan bahan ini sebagai obat kaki terkilir untuk mengurangi maupun mencegah pembengkakan. Kristal magnesium sulfat sangat efektif dalam mengatasi otot yang meradang.

Sifat penenang alami dari garam akan membantu membuat otot menjadi lebih baik. Cukup menggunakan secangkir garam yang dicampurkan ke air hangat di dalam sebuah wadah ember atau baskom. Setelah tercampur rata, rendamkan area kaki Anda yang terkilir dan membengkak tersebut sekitar setengah jam dan lakukan pengobatan ini sehari 2 kali 3-4 hari.

(Baca juga: bahaya berenang tanpa pemanasan)

3. Bawang Merah

Karena mengandung anti-inflamasi di dalamnya, maka tak heran bila bawang merah kerap dijadikan obat alami bagi sebagian masalah kesehatan. Sudah cukup sering juga bawang merah ini digunakan untuk mengatasi kaki keseleo, reumatik dan juga arthritis. Bawang merah adalah bahan alami yang akan mengurangi inflamasi, pembengkakan serta rasa nyeri.

Sediakan sesiung bawang merah berukuran cukup besar untuk kemudian Anda potong menjadi kecil-kecil. Irisan atau potongan tersebut bisa Anda bungkus menggunakan kain atau handuk tipis, ikat dengan karet, setelah itu bisa Anda kompreskan ke area yang terkilir serta membengkak selama 2 jam.

4. Minyak Jarak

Bahan satu ini sudah cukup sering dijadikan sebagai obat keseleo lutut tradisional, jadi dipastikan bagian kaki Anda yang membengkak karena terkilir bakal dapat teratasi. Mungkin sudah banyak yang tahu bahwa minyak jarak merupakan trigliserida yang mengandung sifat anti-inflamasi dan terdiri dari asam risinoleat. Untuk menggunakannya, Anda bisa menyiapkan kain katun dengan melipatnya lebih dulu.

Celupkan kain tersebut pada minyak jarak yang sudah Anda tuang ke dalam sebuah mangkuk. Kain inilah yang Anda bisa gunakan untuk ditempel atau dikompreskan ke area kaki terkilir dan bengkak Anda. Lapisi dengan plastik pembungkus supaya dapat menempel dengan baik. Setelah itu, lanjutkan dengan menempelkan botol berisi air panas pada pack minyak jarak yang terkompres di kaki Anda selama 30 menit; dalam sehari Anda bisa melakukannya 2-3 kali.

(Baca juga: penyebab sakit pinggul)

5. Minyak Zaitun

Senyawa fenolik di dalam minyak zaitun sangat tinggi sehingga sangat pas untuk membantu mengurangi pembengkakan dan peradangan pada kaki yang terkilir, khususnya di area pergelangan kaki. Sebelumnya, Anda perlu memanaskannya lebih dulu, lalu biarkan dingin dalam beberapa menit.

Minyak zaitun hangat inilah yang perlu Anda oles langsung ke bagian yang terkilir sambil memberikan pijatan lembut. Efek dari minyak zaitun ini sangat bagus untuk mengurangi rasa sakit sekaligus membuat otot makin rileks. Selama beberapa hari, lakukan ini 3 atau 4 kali untuk kesembuhan yang sempurna.

6. Kubis

Kubis merupakan salah satu jenis sayuran yang mengandung sifat anti-inflamasi cukup tinggi. Untuk mengobati kaki yang terkilir dan membengkak, kubis ini bisa digunakan sebagai obat kompres karena mampu mengurangi pembengkakan. Ini semua berkat kandungan vitamin serta fitonutrien untuk mempercepat penyembuhan.

Kepala kubis harus Anda hilangkan dulu bagian luarnya dan memarkanlah kubis ini sehingga sari atau cairannya bisa diperoleh. Setelah sarinya keluar, bungkus daun kubis lalu hangatkan (sebaiknya menggunakan oven). Tempatkan daun kubis ini pada area yang terkilir dan bengkak, dan supaya tak lepas bisa dipakaikan perban; lakukan sehari 2 kali supaya bengkak dan keseleo cepat sembuh.

(Baca juga: obat herbal nyeri sendi)

7. Arnica

Satu lagi bahan yang bisa dijadikan obat alami kaki bengkak akibat terkilir, yakni Arnica yang memang sangat bisa menyembuhkan dan menguatkan otot serta sendi. Sifat anti-inflamasi di dalamnya cukup tinggi sehingga bakal membuat rasa sakit berkurang, berikut peradangan dan pembengkakannya.

Arnica jugalah yang dapat Anda jadikan sebagai obat pencegah memar pada area yang cedera. Cukup dengan mengoleskan minyak esensial arnica pada kaki Anda yang terkilir dan membengkak disertai sedikit pijatan lembut akan mampu menyembuhkan secara cepat. Bungkuslah area tersebut dengan perban dan tunggu selama kira-kira 5 jam sebelum Anda melepasnya nanti.

Atau, balsam arnica juga bisa Anda manfaatkan karena sama efektifnya dengan minyak esensialnya. Aplikasikan saja balsam atau salep arnica ini secara langsung sambil memijat ringan bagian kaki Anda. Hanya saja, tes pada kulit lebih dulu minyak atau balsamnya ke kulit Anda dikarenakan ada sebagian orang yang terlalu sensitif terhadap arnica.

8. Bawang Putih

Untuk bermaca-macam gejala keseleo atau terkilir, bawang putih adalah bumbu dapur yang siap mengatasinya, termasuk masalah kaki yang membengkak. Kandungan sifat anti-inflamasinya dapat membuat Anda tak perlu khawatir soal efek samping bawang putih. Peradangan sekaligus rasa sakitnya akan berkurang dengan baik, bahkan proses penyembuhan juga dijamin menjadi lebih cepat.

Sediakan sesendok makan jus bawang putih dicampurkan bersama dengan minyak kelapa hangat sebanyak 2 sendok makan. Usapkan ke bagian yang cedera pada kaki Anda, lalu diamkan selama setengah jam kurang lebihnya. Lanjutkan dengan membersihkan dengan membasuhnya memakai air suam-suam kuku. Lakukan pengobatan ini tanpa khawatir akan bahaya bawang putih mentah sehari 4 kali dalam beberapa hari.

(Baca juga: obat herbal rematik)

9. Kunyit

Dalam menyembuhkan kaki bengkak karena terkilir dan bengkak, kunyit pun boleh menjadi bahan yang Anda percaya. Sifat anti-inflamasi serta anti-spasmodiknya begitu besar sehingga mampu membuat otot lebih rileks beserta seluruh jaringan serta sendinya. Dalam penggunaannya, Anda hanya perlu mencampurkan 2 sendok makan bubuk kunyit bersama dengan air hangat sedikit serta sesendok makan air jeruk nipis.

Setelah pasta kental terbentuk, pasta ini dapat Anda oles ke pergelangan kaki terkilir, lalu bungkuslah bagian tersebut dengan kain kasa. Lebih baik Anda melakukannya sebelum tidur agar dapat dibiarkan selama 10 jam. Setiap 10 jam Anda bisa mengulangi metode pengobatan ini paling tidak selama 1 minggu.

10. Air Arang

Masih ada lagi obat ampuh sederhana yang bisa Anda coba untuk mengatasi masalah kaki terkilir dan bengkak, yakni air arang. Siapkan saja arang batok kelapa sesuai dengan yang Anda butuhkan dan pastikan bahwa kondisinya masih cukup panas.

Arang panas ini bisa Anda masukkan ke dalam air sebanyak 1 gayung saja. Air yang sudah dicampur arang panas tadi akan berubah menjadi hangat. Air inilah yang bisa Anda gunakan sebagai pembasuh kaki Anda yang terkilir. Melakukannya sehari 2 kali secara rutin akan memperlihatkan hasil yang cukup signifikan di mana bengkak akan mengempis dan rasa sakit akan berkurang.

(Baca juga: cara mengatasi keseleo pergelangan kaki)

11. Jahe

Meski jahe sangat identik sebagai obat batuk atau penghangat tubuh ketika masuk angin atau tak enak badan, rupanya jahe sangat berkhasiat dalam menyembuhkan kaki yang bengkak karena terkilir. Sifat hangat dari jahe ini bakal mengurangi rasa nyerinya dan bengkak pun otomatis ikut mengempis nantinya. Terlepas dari efek samping jahe yang sempat Anda khawatirkan, efektivitas jahe dan kandungan baiknya sebaiknya tidak Anda lupakan.

12. Istirahat

Obat paling ampuh lainnya adalah istirahat karena dengan mengistirahatkan kaki yang cedera dan bengkak akibat terkilir akan membantunya cepat pulih kembali. Rasa sakit akan berkurang juga dengan istirahat yang cukup. Alangkah baiknya Anda libur dulu 2-3 hari untuk menggunakan kaki Anda beraktivitas berat karena rasa sakit tak akan cepat sembuh kalau kaki yang cedera terus dipakai berkegiatan seperti biasanya.

(Baca juga: cara mengobati tangan keseleo dan bengkak – penyebab kaki lemas)

Dari daftar obat kaki bengkak karena terkilir tersebut, obat alami manakah yang hendak Anda coba? Seluruh obat tersebut adalah yang paling ampuh untuk mengatasi kaki bengkak karena keseleo atau terkilir. Peradangan, pembengkakan dan rasa nyeri akan berkurang dan lama-kelamaan akan menghilang apabila Anda melakukan metode pengobatan secara teratur sampai sembuh. Selain itu, obat-obat tersebut jauh lebih aman dan risiko efek samping berbahaya sangatlah kecil.

fbWhatsappTwitterLinkedIn