Infeksi Ginjal – Penyebab, Gejala, Cara Pengobatan

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Infeksi ginjal terjadi akibat bakteri yang ada di kandung kemih masuk ke ginjal hingga menyebabkan rasa perih dan tidak nyaman. Umumnya infeksi ginjal terjadi bersamaan atau sebagai komplikasi dari infeksi kandung kemih, dan kondisi ini harus segera diatasi sebelum bertambah parah dan merusak ginjal. Wanita cenderung lebih sering mengalami infeksi ginjal dibandingkan laki-laki karena saluran uretranya lebih pendek. Selain itu, aliran urin yang masuk kembali ke ginjal juga dapat menjadi alasan bakteri menginfeksi ginjal.

Penyebab Infeksi Ginjal

Penyebab utama seseorang mengalami infeksi ginjal adalah bakteri terutama jenis E. coli yang ada di saluran pencernaan. Masuknya bakteri tersebut ke saluran kemih dan ginjal biasanya disebabkan aliran urine yang kembali ke ginjal atau hubungan seksual dimana bakteri dari anus rentan masuk ke kandung kemih serta Hati-hati, 5 Gaya Hidup Tidak Sehat Ini Bisa Picu Gagal Ginjal. Beberapa faktor resiko yang meningkatkan peluang seseorang mengalami infeksi ginjal yaitu:

  1. jenis kelamin wanita
  2. bawaan lahir, seperti kelainan saluran kandung kemih
  3. infeksi kelenjar prostat
  4. sering mengalami konstipasi
  5. aktif melakukan hubungan seksual
  6. obstruksi saluran kemih
  7. wanita yang sedang hamil
  8. penggunaan kateter untuk waktu yang lama
  9. kerusakan saraf pada kandung kemih dan sekitarnya hingga menyebar ke ginjal.

Gejala Infeksi Ginjal

Umumnya gejala infeksi ginjal langsung dapat dirasakan hanya dalam hitungan jam sejak infeksi tersebut terjadi. Adapun gejala yang umum terjadi antara lain:

  • urin berbau tidak sedap dan lebih gelap
  • urin tercampur darah atau nanah
  • merasa demam dan menggigil
  • sering mual dan muntah
  • timbul rasa sakit di sekitar punggung dan perut bagian samping
  • mengalami diare
  • tidak nafsu makan
  • tubuh terasa lemas dan lelah
  • nyeri saat buang air kecil
  • buang air kecil lebih sering
  • merasa seakan urin tidak dapat dikeluarkan hingga tuntas.

Pengobatan Infeksi Ginjal

Cara Mengobati Infeksi Ginjal Setidaknya butuh waktu hingga 2 minggu bagi penderita infeksi ginjal dalam menjalani pengobatan secara medis. Dokter akan memberikan resep obat-obatan agar dapat segera mengurangi gejala infeksi ginjal yang dirasa sangat tidak nyaman. Jenis obat yang biasanya diberikan dokter yaitu sebagai berikut.

  1. Obat pereda nyeri seperti paracetamol, untuk mengurangi gejala demam dan nyeri pada perut dan punggung. Obat golongan antiinflamasi nonsteroid (NSAIDs) justru tidak disarankan karena dapat memperburuk kondisi ginjal.
  2. obat antibiotik oral, yang biasanya diberikan dokter adalah ciprofloxacin dan amoxicillin. Antibiotik ini harus dihabiskan sesuai dengan dosis yang diberikan dokter, meskipun gejala dapat sembuh lebih cepat sebelum obat habis.

Jika penderita diharuskan untuk dirawat di rumah sakit, cairan infus perlu diberikan untuk mencegah tejadinya dehidrasi. Infeksi ginjal sangat berbahaya bila dibiarkan, karena itu kita perlu lebih menjaga kesehatan agar organ tubuh yang penting seperti ginjal tidak mengalami masalah yang menyebabkan fungsinya terganggu.

fbWhatsappTwitterLinkedIn