Operasi Varises – Prosedur, Komplikasi dan Biaya

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Varises merupakan sebuah keadaan pembuluh balik yang berkelok-kelok dan pada dasarnya mengalami pelebaran. Ada rasa nyeri berikut tak nyaman ketika varises terjadi pada seseorang dan untuk mengatasinya, terkadang operasi varises menjadi pilihan paling baik. Ketika tak ditangani secara benar, ada kemungkinan varises bakal menjadi pemicu kondisi lain yang lebih serius dan parah.

Pembentukan bekuan darah di bagian pembuluh balik yang disertai dengan adanya kelainan dan juga luka pada kulit merupakan salah satu hal serius komplikasi dari varises. Bahkan pada luka yang sudah kronis, ada pula kanker yang terbentuk di sana sehingga memang varises tak dapat dianggap enteng. Operasi varises dapat menjadi jalan keluar terbaik bagi penderitanya.

Baca juga:

Solusi Varises, Disuntik atau Dioperasi?

Varises di bagian kaki memang kelihatannya biasa di awal, namun ketika bagian uratnya terjadi pelebaran atau pembesaran, ini akan mengakibatkan rasa pegal bahkan sewaktu kita dalam kondisi tidur. Untuk mengobatinya, banyak orang mungkin akan mencoba menjauhi operasi.

Mendengar kata operasi saja sudah cukup ngeri bukan? Maka banyak penderita varises mencoba cara-cara alami dalam mengatasi varises sebelum beralih pada tindakan medis. Lalu untuk tindakan medis sendiri, sebetulnya penderita varises perlu suntikan saja atau operasi?

Rasa pegal, panas dan nyeri pada bagian tungkai karena varises bakal menjadi penghambat ketika kita sedang beraktivitas maupun sewaktu bersantai. Untuk masalah lebih baik disuntik atau dioperasi, maka hal ini bisa dilihat dari seberapa parah dan seriusnya varises pada penderita. Stadium variseslah yang perlu diketahui lebih dulu untuk dapat memutuskan jenis pengobatan terbaik.

  • Stadium awal – Stadium varises yang masih pada tahap awal biasanya masih bisa disembuhkan dengan penggunaan obat-obatan tertentu. Obat suntik adalah salah satu cara untuk mengobati varises tahap ringan.
  • Stadium lanjut – Stadium varises yang sudah lanjutlah yang memerlukan pengobatan lebih dari suntikan. Langkah atau pilihan operasi menjadi yang paling baik karena biasanya gejala varises stadium lanjut sudah sangat parah.

Namun pasien yang terutama sudah pada stadium lanjut atau berat juga sebelumnya masih perlu melakukan pemeriksaan penunjang sebelum memutuskan untuk menjalani operasi. Tujuan pemeriksaan penunjang adalah supaya dapat mengetahui bagian atau letak dari pembuluh darah vena mana saja yang ada di bagian dalam dan di antara otot yang perlu dokter pertahankan. Dokter bedah vaskulerlah yang perlu untuk Anda datangi untuk hal ini.

Pengertian Operasi Varises

Varises ini sebenarnya adalah kondisi yang terjadi karena faktor genetik di mana memang berpotensi lebih serius dalam masa hamil ditambah jika aktivitas menuntut kita berdiri dalam waktu panjang. Katup satu arah ada pada pembuluh darah di kaki dengan fungsi agar aliran darah mengalir lancar kembali ke organ jantung. Apabila kinerjanya tak sempurna, aliran darah pun bakal berada di jalur yang salah sehingga menjadi penyebab varises.

Operasi varises adalah suatu proses tindakan medis yang akan membantu penderita varises agar bisa mencegah gejala serta komplikasi yang varises akibatkan. Apabila Anda adalah salah satu penderita varises yang ingin mengatasinya dengan operasi, perlu untuk mengenali prosedurnya, komplikasi serta info lainnya.

(Baca juga: penyempitan pembuluh darahpembuluh darah pecah di otakobat penyempitan pembuluh darah)

Persiapan, Prosedur dan Pasca Operasi Varises

Setiap kali operasi varises dilakukan, pasien selalu dalam kondisi bius total dan penggunaan anestesi ini jelas akan lebih memperlancar proses operasi nantinya. Untuk durasi prosedur dari operasi varises rata-rata adalah antara 20 menit hingga 3 jam. Dokter tentu perlu melakukan hal-hal berikut sebelum operasi:

  • Penentuan lokasi vena yang perlu untuk diatasi atau dikeluarkan.
  • Tes ultrasonik di mana pada prosedur ini perlu memanfaatkan gelombang suara supaya bisa mendeteksi sekaligus juga mempelajari pembuluh darah di bagian kaki.

Namun bukan hanya dokter saja yang perlu melakukan persiapan, bahkan Anda sebagai pasien juga perlu menginformasikan kepada dokter beberapa hal terkait dengan kondisi terkini kesehatan Anda. Hal-hal berikut ini adalah yang perlu disampaikan kepada dokter berikut juga penting untuk Anda lakukan sebelum prosedur operasi dijalani:

  • Informasikan kepada dokter Anda tentang apa saja obat yang baru-baru ini tengah Anda konsumsi.
  • Jika memang sedang mengonsumsi obat, maka Anda wajib untuk menghentikan konsumsi obat tertentu seminggu sebelum operasi. Obat tertentu yang dimaksud di sini antara lain seperti obat pengencer darah maupun obat anti-inflamasi seperti aspirin atau lainnya.
  • Mengenakan stocking khusus.
  • Apabila Anda adalah seorang penderita penyakit maag, gunakan seng gelatin perban yang biasanya akan sangat membantu untuk meringankan penyakit lambung tersebut.

Setelah segala persiapan sudah dilakukan, mulai dari menceritakan kondisi kesehatan dan obat yang tengah dikonsumsi hingga persiapan tepat sebelum operasi ditempuh, maka masuklah kita pada proses operasi itu sendiri. Berikut ini adalah langkah-langkah prosedur operasi untuk mengatasi varises dengan mengangkat vena:

  • Setelah bius total, maka dokter biasanya akan mulai operasi di mana yang perlu dilakukannya adalah memutus pembuluh darah tipis yang ada pada pembuluh darah besar di bagian kaki.
  • Pemutusan pembuluh darah tipis tersebut adalah melalui irisan di bagian belakang lutut atau selangkangan paha.
  • Tak hanya itu, kemungkinan dokter juga akan membentuk banyak irisan atau sayatan, terutama di sepanjang area varises supaya mampu melakukan pengangkatan secara sempurna.
  • Ada instrumen khusus yang dipakai oleh dokter untuk mencabut varises utama pada pasien.

Sesudah pencabutan atau pengangkatan varises utama yang sempat membuat Anda menderita, maka ada beberapa prosedur lainnya yang perlu diperhatikan pasca operasi. Bahkan sesudah melewati operasi, masih ada masa perawatan yang perlu diikuti.

  • Kabar baiknya, seorang pasien operasi varises tak perlu harus menjalani rawat inap karena di hari yang sama pasien bisa kembali ke rumah, atau keesokan harinya.
  • Dalam beberapa hari, pasien operasi bisa langsung bekerja kembali atau beraktivitas seperti biasa, namun juga lihat-lihat dulu jenis pekerjaan yang dilakukan. Bila pekerjaan tergolong ringan maka tak ada masalah.
  • Pasien bisa kembali aktif berutinitas seperti biasanya apabila luka operasi benar-benar telah sembuh dan pulih. Anda akan merasa lebih nyaman ketika luka tersebut telah sembuh sepenuhnya.
  • Dianjurkan supaya pasien melakukan olahraga secara rutin agar mampu membantu masa pemulihan agar lebih cepat, namun hindari bahaya olahraga yang berlebihan.
  • Namun, sebelum memulai olahraga rutin, cobalah berkonsultasi dengan dokter dan menanyakan apa jenis olahraga yang tepat untuk memulihkan kondisi tubuh pasca operasi.
  • Waktu pemulihan secara total tidaklah terlalu lama, kira-kira antara 1 sampai 4 minggu saja dan perawatan dapat dilakukan di rumah.

(Baca juga: penyakit yang berhubungan dengan peredaran darahmakanan untuk melancarkan peredaran darah)

Komplikasi

Para penderita varises tak perlu khawatir tentang operasi untuk varises ini karena proses pengelupasan atau pengangkatan vena atau varises utama ini merupakan jalan yang sangat aman. Meski memang terpercaya aman dan efektif, tetap saja ada beberapa potensi terjadinya komplikasi dalam tahap ringan yang harus diwaspadai dan diketahui oleh pasien.

Ada beberapa kondisi medis yang kiranya bisa terjadi ketika operasi dilakukan atau pasca penempuhan operasi. Berikut ini adalah kondisi-kondisi medis yang bisa diwaspadai dan coba dikonsultasikan dengan dokter supaya dapat kiranya meringankan atau menurunkan potensinya agar tak terjadi pada Anda.

  • Pendarahan
  • Muncul gumpalan tepat di bawah luka.
  • Muncul rasa seperti menggelitik atau kebas.
  • Cedera pada saraf kaki
  • Cedera pada pembuluh darah kaki
  • Cedera di bagian pembuluh nadi
  • Kaki membengkak
  • Muncul thread veins.
  • Kambuhnya varises vena
  • Saraf di bagian kaki mengalami kerusakan.

Dalam setiap tindakan medis selalu ada kemungkinan komplikasi yang terjadi pada pasien meski prosedurnya termasuk aman. Maka alangkah baiknya Anda menanyakan lebih dulu kepada dokter tentang apa saja kemungkinan komplikasi dari operasi untuk mengatasi varises ini.

(Baca juga: jenis-jenis penyakit sarafjenis kelainan saraf gejala bell palsy)

Biaya Operasi

Setelah mengintip bagaimana prosedur serta kemungkinan komplikasinya, maka tak lupa juga kita perlu tahu pula akan kisaran biaya operasi demi menyembuhkan varises. Biaya operasi untuk varises yang ada di bagian kaki tentu bervariatif.

Rumah sakit yang kita tuju berikut juga dokter yang kita datangi merupakan faktor penentu besar kecilnya biaya operasi. Apabila kelas rumah sakit tempat kita berencana menempuh operasi adalah kelas 3 dengan dokter umum sebagai yang menangani pembedahan, maka otomatis biaya yang perlu disiapkan adalah Rp 5-6 juta.

Hanya saja, jika Anda ingin memercayakan operasi ini agar dilakukan oleh dokter bedah khusus, yakni dokter bedah vaskuler, biaya yang perlu dipersiapkan pasti lebih tinggi. Kisaran biaya untuk operasi yang dilakukan oleh dokter bedah vaskuler dapat mencapai Rp 10 juta. Namun, hal tersebut juga kembali lagi bergantung pada seberapa luas varises yang dialami berikut juga penggunaan teknik operasinya.

Baca juga:

Itulah sedikit informasi mengenai operasi varises baik tentang metode, komplikasi hingga kisaran biaya yang kiranya mampu membantu Anda dalam merencanakan dan membuat keputusan penting. Supaya lebih yakin akan keputusan apakah perlu menjalani operasi atau tidak, datang dan temui dokter Anda kembali.

Jika varises muncul saat Anda tengah hamil, maka 3-12 bulan pasca persalinan varises tersebut akan hilang sehingga tak perlu cemas. Konsultasikan dengan dokter tentang kondisi Anda dan pengobatan seperti apa yang paling pas sesuai dengan tingkat keseriusan dari keadaan varises tersebut.

fbWhatsappTwitterLinkedIn