Bio-ATP – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Efek Samping

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Bio-ATP merupakan sebuah produk obat supplemen kesehatan untuk mengatasi masalah saat kelelahan, kelelahan otot, atrofi otot degeneratif. Obat ini juga bisa digunakan sebagai obat terapi penunjang untuk penderita hepatitis, diabetes, rematik & herpes zoster. Namun kebanyakan orang menggunakan obat ini untuk mengatasi masalah kelelahan dan juga gangguan metabolisme tubuh.

Obat Bio-ATP ini mengandung ATP / Adenosin Triphosphate 20mg, Thiamin 100mg, Pyridoxine 200mg, Cyanobalamin 200mcg, dan juga Vitamin e 30mg. Obat yang diproduksi oleh Pharos ini dikemas dengan 1 dos yang berisi 100 tablet dengan rincian 10 strip setiap 10 strip mengandung 10 tablet. Berikut adalah penjelasan singkat mengenai ATP atau disebut juga Adenosina trifosfat.

Adenosina trifosfat (ATP) merupakan jenis nukleotida yang pada ilmu biokimia di sebut sebagai “satuan molekular” pertukaran energi intraselular, maksudnya adalah, ATP ini di pakai untuk menyimpan dan mentranspor energi kimia yang ada di dalam sel. ATP juga mempunyai peran yang penting di dalam sintesis asam nukleat. Pada tumbuhan, molekul ATP juga di pakai untuk menyerap energi yang bersumber oleh tumbuhan dalam respirasi seluler nya.

ATP yang berada di luar sitoplasma atau di luar sel dapat berfungsi sebagai agen signaling yang dapat mempengaruhi pertumbuhan dan juga respon adaptasi terhadap perubahan lingkungan nya. Dalam kehidupan sehari hari, peran ATP yang paling banyak diketahui adalah molekul yang berfungsi sebagai pembawa energi, dalam bentuk yang tertukar sebagai ATP dan ADP.

Fungsi Bio-ATP

Selain untuk mengatasi masalah kelelahan dan gangguan metabolisme dalam tubuh, berikut adalah beberapa rincian fungsi atau manfaat dari obat supplemen Bio-ATP ini :

  1. Astenia muskular/neuro muskular,
  2. Gangguan metabolisme pada otot jantung,
  3. Kelelahan fisik,
  4. Terapi penunjang untuk penderita hepatitis,
  5. Terapi penunjang untuk penderita diabetes,
  6. Terapi penunjang untuk penderita rematik
  7. Terapi penunjang untuk penderita herpes zoster.

Kandungan yang terdapat di dalam obat ini mempunyai perannya masing masing agar obat ini dapat berfungsi sesuai dengan seharusnya, sebut saja Vitamin B kompleks yang terpenting diantaranya yaitu, Vitamin B1, Vitamin B6, dan Vitamin B12 ditambahkan di dalam obat ini dengan tujuan untuk menyempurnakan kerja ATP di dalam memperbaiki metabolisme karbohidrat, lemak dan protein di dalam sel tubuh.

Dosis Bio-ATP

Penggunaan supplemen harus dibarengi dengan indikasi tertentu agar supplemen dapat digunakan dengan maksimal, dalam Obat supplemen kesehatan Bio-ATP ini dosis yang dianjurkan adalah 2 sampai 4 tablet perhari. Hindari penggunaan melebihi dosis yang dianjurkan oleh dokter ataupun penasehat kesehatan anda. Apabila mengkonsumsi supplemen seperti Bio-ATP ini juga dianjurkan sebaiknya meminum air dengan cukup dan obat ini juga dianjurkan digunakan setelah usai makan.

Efek Samping Bio-ATP

Setiap obat ataupun supplemen penunjang seperti obat Bio-ATP pastilah mempunyai efek samping, maka dari itu sebaiknya hindari pemakaian berlebihan dan sesuai dengan petunjuk dokter. Dalam beberapa kasus, obat supplemen kesehatan Bio-ATP ini mempunyai efek samping, berikut adalah beberapa efek samping yang mungkin saja dapat terjadi saat mengkonsumsi obat Bio-ATP ini :

  1. Nausea (mual-muntah),
  2. Anorexia,
  3. Headeche (sakit kepala),
  4. Gatal gatal

Apabila terjadi efek samping selain yang terdapat di dalam rangkuman di atas pada saat mulai mengkonsumsi obat Bio-ATP ini, sebaiknya segera di konsultasikan kepada dokter agar bisa mendapatkan perawatan medis segera. Perlu diketahui juga bahwa Obat Bio-ATP ini sebaiknya dihindari oleh orang yang mempunyai alergi terhadap salah satu komponen atau kandungan yang ada didalam obat ini.

fbWhatsappTwitterLinkedIn