10 Fungsi Vitamin B2 untuk Kesehatan Tubuh

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Vitamin B2 dikenal juga dengan sebutan riboflavin. Sama dengan jenis vitamin B lainnya, vitamin B2 juga mempunyai peranan yang penting untuk kesehatan tubuh. Vitamin B2 sendiri mempunyai sifat larut dalam air dan vitamin ini sangat diperlukan tubuh setiap harinya. Hal ini karena salah satu fungsi vitamin B2 berperan dalam pembentukan energi. Fungsi penting itu dibarengi dengan berbagai jenis fungsi lainnya. Tak heran jika asupan vitamin ini sangat disarankan untuk setiap orang.

Seseorang dengan kondisi kekurangan vitamin B2 akan mengalami hambatan dalam proses metabolisme karbohidrat, lemak, maupun protein. Selain itu, kekurangan vitamin B2 juga akan menyebabkan orang tersebut mengalami beberapa gejala kerusakan pada kulit, kuku, rambut, bahkan dapat pula meningkatkan risiko anemia hingga permasalahan kesehatan mata. Asupan vitamin B2 dapat diperoleh dari suplemen vitamin B kompleks. Walaupun begitu, ada juga beberapa makanan yang merupakan sumber vitamin B2 antara lain jamur, brokoli, salmon, alpukat, ikan makarel, telur, kacang polong, dan berbagai jenis olahan gandum.

Lalu apa saja fungsi vitamin B2 bagi kesehatan tubuh? Berikut ulasannya:

1. Menghindarkan risiko penyakit kanker

Secara khusus untuk para wanita, konsumsi vitamin B2 sangat disarankan. Khasiat riboflavin salah satunya adalah untuk mengurangi risiko kanker yang pada umumnya menyerang wanita. Beberapa penyakit kanker yang dapat ditangkal dengan riboflavin ini adalah kanker kolorektal (biasanya menyerang wanita yang telah mengalami postmenopause), kanker payudara, kanker usus besar, dan kanker paru-paru. Tidak perlu banyak asupan vitamin B2 untuk mencegah penyakit kanker ini. Hal ini karena tubuh hanya membutuhkan vitamin B2 dalam jumlah yang sedikit.

2. Berperan dalam kesehatan tulang

Permasalahan kesehatan tulang bukan hanya bergantung pada asupan kalsium dalam tubuh. Vitamin B2 juga mempunyai peran penting dalam hal ini. Beberapa di antaranya adalah menghindarkan risiko patah tulang, menjaga kepadatan tulang, dan meningkatkan kepadatan massa tulang di leher. Bersama dengan jenis vitamin lainnya, vitamin B2 selalu menjaga agar tulang tetap sehat dan kuat.

3. Menghindarkan migrain

Migrain seringkali terjadi secara tiba-tiba pada sebarang orang. Sakit kepala sebelah ini bisa saja terjadi pada kepala bagian kanan atau kepala bagian kiri saja. Salah satu penyebab migrain adalah kurangnya asupan vitamin B2 dalam tubuh. Walaupun tentunya ada faktor lain yang dapat menjadi penyebab migrain. Akan tetapi studi menunjukkan bahwa orang yang kekurangan vitamin B2 ini lebih berisiko mengalami migrain.

4. Sebagai antioksidan

Siapa bilang kalau fungsi antioksidan hanya dipunyai oleh vitamin C? Vitamin B2 pun berperan sebagai antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas yang merugikan tubuh. Radikal bebas dapat berasal dari polusi atau udara kotor di lingkungan sekitar. Tubuh yang kekurangan vitamin B2 akan mudah terserang radikal bebas dan menyebabkan berbagai penyakit muncul. Selain berperan dalam menjaga kesehatan kulit, vitamin B2 juga berperan dalam menjaga kebugaran tubuh.

5. Mencegah anemia

Anemia merupakan kondisi seseorang yang mengalami penurunan sel darah merah atau eritrosit. Penyakit anemia akan mengakibatkan terganggunya aliran oksigen. Akibat selanjutnya adalah tubuh menjadi cepat lelah, cepat lemas dan tidak bertenaga. Anemia bukan hanya disebabkan oleh kurangnya asupan zat besi dalam tubuh, tetapi juga karena kurangnya vitamin B2. Wanita terbukti lebih rentan terkena anemia daripada laki-laki.

6. Sebagai anti karsinogen

Apa itu karsinogen? Karsinogen erat kaitannya dengan munculnya penyakit kanker. Kita tidak bisa mengontrol agat tidak ada zat karsinogen yang masuk ke dalam tubuh. Makanan yang mengandung bahan pengawet dan kita konsumsi dalam jangka waktu yang lama dapat menjadi sumber zat karsinogen dalam tubuh. Untuk mengantisipasi kondisi inilah asupan vitamin B2 menjadi sangat penting. Vitamin B2 akan berperan sebagai anti karsinogen dan mengurangi risiko terjadinya kanker.

7. Penghasil energi

Karbohidrat dipercaya sebagai sumber energi. Namun, energi tidak serta merta diubah secara otomatis tanpa bantuan zat-zat lain. Salah satunya adalah vitamin B2. Vitamin B2 berperan penting dalam proses pemecahan karbohidrat, lemak, dan protein dalam menghasilkan energi dalam tubuh. Orang yang kekurangan vitamin B2 berisiko mengalami kekurangan energi. Akibatnya, ia akan mudah kelelahan saat beraktivitas.

8. Mengontrol berat badan

Masih berkaitan dengan fungsinya sebagai penghasil energi, fungsi vitamin B2 selanjutnya adalah mengontrol berat badan.  Ketika tubuh kekurangan vitamin B2, proses pemecahan lemak dalam tubuh akan terhambat. Akibatnya adalah akan ada penumpukan lemak dan risiko munculnya gejala obesitas akan sulit untuk dihindarkan. Itulah mengapa bagi mereka yang ingin berdiet, disarankan untuk memperhatikan pula asupan vitamin B2 dalam tubuh.

9. Menghindarkan masalah jerawat

Masalah jerawat adalah masalah yang sangat mengganggu penampilan. Banyak orang berusaha keras agar jerawat tidak muncul di wajah atau bagian tubuh yang lain. Cara yang sering ditempuh melalui aneka ragam kosmetik yang digunakan. Namun banyak juga yang melupakan bahwa asupan makanan ke dalam tubuh juga berperan dalam munculnya masalah jerawat. Salah satu zat yang berperan untuk menghindarkan masalah jerawat ini adalah vitamin B2 atau riboflavin. Jadi bagi Anda yang ingin terhindar dari masalah jerawat, akan lebih baik untuk memenuhi kebutuhan vitamin B2 dalam tubuh.

10. Mengatur sistem pertumbuhan dan reproduksi

Fungsi vitamin B2 yang tidak kalah penting adalah perannya dalam mengatur sistem pertumbuhan dan reproduksi. Vitamin B2 bekerja sama dengan nutrisi lainnya akan memastikan pertumbuhan seseorang tidak terhambat, begitu pula mengenai perkembangan organ reproduksinya. Vitamin B2 akan memastikan pertumbuhan jaringan tubuh seperti sistem saraf, selaput lendir, sistem kekebalan tubuh, kesehatan kulit, kuku, dan rambut berjalan normal tanpa ada masalah.

fbWhatsappTwitterLinkedIn