Mengenal Diet Nordic : Metode Diet Tradisional untuk Menurunkan Berat Badan dengan Cepat

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Apakah Anda pernah mendengar istilah diet Nordic? Ini menjadi salah satu metode diet yang sekarang banyak dilakukan di negara Barat. Pada dasarnya diet Nordic dilakukan dengan mengadaptasi cara makan penduduk asli di wilayah Nordic, yaitu Denmark, Swedia, Finlandia, Islandia dan Norwegia.

Pola makan dalam metode diet ini benar-benar dijalankan secara tradisional. Termasuk menghindari proses mengolah makanan yang terlalu banyak. Berikut akan kami jelaskan mengenai metode diet Nordic untuk menurunkan berat badan dengan cepat.

Makanan Apa yang Termasuk Dalam Diet Nordic?

Pada dasarnya proses diet Nordic dilakukan dengan mengonsumsi makanan yang terdiri dari sayuran dan buah. Sayuran dan buah paling tidak harus dimakan lima kali dalam sehari. Kemudian sumber protein dan lemak yang dimasukkan dalam diet ini berasal dari daging merah dan produk unggas. Berikut aturan dasar yang harus Anda lakukan dalam diet Nordic.

  1. Sayuran dan buah dimakan lebih sering untuk setiap hari. Kombinasi sayuran dan buah harus didasarkan pada warna-warna yang sehat seperti hijau, merah, kuning, dan warna cerah lain.
  2. Ikan yang mengandung lemak seperti ikan salmon dan sarden menjadi sumber protein utama. Sementara itu sumber protein tambahan harus didapatkan dari hewan buruan seperti telur ayam liar dan susu rendah lemak. Hanya saja jenis makanan ini tidak dimakan setiap hari tapi hanya dua atau tiga kali dalam seminggu.
  3. Berbagai jenis biji-bijian dan gandum hitam utuh menjadi camilan wajib. Kemudian masih boleh menambahkan mentega, selai kacang dan selai dari buah berri untuk pagi hari. Jadi ini akan menjadi makanan yang mengandung protein yang sangat menyehatkan.
  4. Kacang-kacangan, minyak canola dan rempah-rempah boleh digunakan untuk memasak atau membumbui makanan utama. Jadi diet tetap mengutamakan rasa makanan.

Apa yang Tidak Boleh dalam Diet Nordic?

  1. Hindari mencampur garam untuk jenis makanan seperti daging merah, sumber lemak, protein nabati, mentega dan susu.
  2. Selain itu sebaiknya tidak mengonsumsi makanan yang bersumber dari lemak hewani, roti putih dan beras putih.
  3. Hindari semua jenis makanan yang mengandung gula pemanis dan bahan pengawet.

Hasil Studi Diet Nordic

  1. Dilansir dari International Journal of Obesity pada bulan September 2017, terbukti orang-orang yang melakukan diet Nordic mengalami penurunan berat badan lebih banyak dibandingkan diet Mediteranian.
  2. Menurut American Journal of Clinical Nutrition, orang dengan kadar gula darah yang normal kehilangan berat badan lebih cepat dibandingkan orang yang masuk ke dalam pra diabetes.
  3. Informasi yang diterbitkan dalam British Journal of Nutrition , ibu hamil yang mengikuti diet Nordic terbukti memiliki tingkat BMI yang lebih rendah dan bisa mengalami kenaikan berat badan yang lebih lambat setelah melahirkan.
  4. Menurut studi dari European Journal of Clinical Nutrition, semakin orang dengan kadar gula darah tinggi maka hasil diet Nordic lebih efektif untuk menurunkan kadar gula sehat tanpa efek samping yang buruk.

Itulah informasi lengkap mengenai diet Nordic untuk menurunkan berat badan. Jika Anda sedang bingung mencari metode diet yang menyehatkan maka bisa mencoba metode diet ini.

fbWhatsappTwitterLinkedIn