Hidung Mampet Terus – Penyebab dan Cara Mengatasi

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Rasanya hampir semua orang pernah merasakan hidung mampet atau hidung tersumbat. Ini adalah suatu kondisi terdapat sesuatu di dalam rongga hidung dan menyumbat atau mengganggu terjadinya pernapasan. Bahkan mulai dari bayi berusia beberapa hari saja ada yang pernah mengalaminya. Karena begitu umum, terkadang orang menyepelekannya, padahal ternyata ada beberapa hidung tersumbat setiap hari yang berbahaya, tergantung penyebabnya. Mari kita simak penyebab dan cara mengatasi hidung mampet terus secara benar yang akan membantu Anda.

Penyebab

Kebanyakan orang mengartikan hidung mampet sebagai adanya lendir di rongga hidung. Namun sebenarnya, hidung tersumbat mencakup semua benda yang tidak umum ada di dalam rongga hidung dan menyebabkan pernapasan terganggu. Akan menajdi masalah jika hidung mampet seperti tidak pernah berhenti alias terjadi terus. Maka penyebab hidung tersumbat setiap hari adalah sebagai berikut.

  1. Flu

Flu adalah penyebab hidung tersumbat paling utama dan flu dapat menyerang siapa saja, mulai dari bayi hingga orang berusia lanjut. Flu merupakan penyakit infeksi virus yang menyebabkan sumbatan lendir di rongga hidung. Sebenarnya flu dapat sembuh dengan sendirinya antara 3 hingga 7 hari. Namun, jika daya tahan tubuh kurang, maka bahaya flu terus menerus akan terjadi dalam jangka waktu panjang. Sembuh beberapa hari kemudian flu lagi. Begitu seterusnya.

  1. Alergi dan Iritasi Hidung

Seseorang yang alergi terhadap sesuatu juga dapat menghasilkan lendir di rongga hidungnya atau hidungnya mengalami iritasi.  Ada banyak alergi yang menyebabkan tersumbatnya hidung, namun yang paling dikenal adalah alergi serbuk sari. Orang seperti ini akan langsung tersumbat hidungnya dan bersin-bersin ketika berada di dekat bunga. Penyebab lain dari kelompok ini adalah asap dan debu. Kalau kondisi lingkungan mencetuskan alergi, maka hidung mampet dirasakan terus.

  1. Polip Hidung dan Tumor

Benjolan kecil yang terdapat di rongga hidung juga menyebabkan hidung tersumbat.  Benjolan dapat berupa polip atau tumor jinak. Segera periksakan ke dokter jika di sekitar ada yang mengalami ini untuk memastikan penyebab benjolan sebelum membesar dan benar-benar menghalangi keluar masuknya udara pernapasan. Ciri-ciri polip dan tumor akan menyebabkan hidung mampet terus selama belum dihilangkan.

  1. Deviasi Septum

Deviasi septum atau septum menyimpang adalah kondisi di mana septum atau sekat rongga hidung yang membatasi kanan dan kiri mengalami penyimpangan, bengkok ke kanan atau bengkok ke kiri. Bengkok ini akan dirasakan menyumbat di bagian salah satu ronnga hidung. Jika bengkok ke kanan maka akan menyumbat rongga hidung bagian kanan dan seterusnya, hidung akan mampet terus dirasakan penderita. Deviasi septum menjadi penyebab hidung tersumbat sebelah wajib diwaspadai.

  1. Sinusitis

Sinus adalah rongga yang terdapat antara tulang pipi di belakang hidung dan tulang dahi. Jika rongga ini mengalami peradangan maka disebut sinusitis. Peradangan terjadi karena infeksi bakteri dan gejala sinusitis dapat dirasakan pada saat-saat tertentu seperti pagi hari, kedinginan, kelelahan, stres, debu, dan sebagainya penderita akan merasa hidungnya tersumbat seperti flu. Sinusitis harus ditangani sejak dini dengan  sebelum membuat sakit tulang pipi dan sekitarnya.

  1. Rinitis Vasomotor

Rinitis vasomotor adalah peradangan pada daerah mukosa hidung dan menyebabkan hidung berlendir dan mampet terus. Peradangan ini dipicu oleh minum alkohol, stres, dan perubahan suhu yang sangat ekstrim di sekitar.

  1. Sakit Kepala Cluster

Sakit kepala cluster adalah sakit kepala yang dapat terjadi secara tiba-tiba selama beberapa menit dan menyerang hingga leher merasa kaku menahan sakit. Kondisi ini juga menyebabkan hidung mampet dan sakit kepala cluster dapat terjadi sema berminggu-minggu hingga berbulan-bulan hingga reda dengan sendirinya. Otomatis, hidung mampet dirasakan terus selama sakit kepala belum disembuhkan.

Cara Mengatasi

Cukup banyak penyebab hidung tersumbat, beberapa di antaranya harus ditangani dokter. Jika hidung tersumbat, maka makan tidak enak dan tidur tidak nyenyak. Sementara di rumah dapat dilakukan beberapa hal ini untuk mengatasinya.

  1. Minum Air Hangat

Minum air hangat akan membantu menghangatkan tubuh, membuat tubuh lebih nyaman, dan mengencerkan lendir. Dengan demikian pernapasan akan menjadi lega selama beberapa saat.

  1. Buang Lendir

Pada orang dewasa, hidung tersumbat dapat diredakan gejalanya dengan cara membuang lendir yang ada. Perlu diperhatikan, jangan membuang lendir terlalu keras karena dapat menimbulkan iritasi di hidung.

  1. Menghirup Udara Hangat

Menghirup udara hangat seperti inhaler atau minyak kayu putih akan melegakan pernapasan dan lendir menghilang sementara. Jadi sebagai solusi cepat dan sementara, tentu cara ini boleh dicoba.

  1. Mencuci Hidung dengan Air Garam

Garam diyakini mengandung antibiotik dan anti virus alami. Oleh karena itu, mencuci hidung dengan air garam hangat akan membantu mematikan virus dan bakteri yang ada.

  1. Tidur Dengan Kepala Lebih Tinggi

Seringkali hidung tersumbat semakin dirasakan di malam hari sehingga penderita sulit tidur.  Untuk mengatasinya, maka tinggikan bantal atau tidur sambil duduk agar pernapasan tetap lancar dan tidur bisa lebih nyaman. Meninggikan kepala dapat dilakukan pada penderita hidung mampet karena lendir atau karena polip dan tumor.

  1. Konsumsi Makanan Bergizi

Konsumsi makanan bergizi, khususnya buah dan sayuran akan membantu penyembuhan berbagai penyakit. Buah dan sayuran mengandung vitamin C yang akan meningkatkan kekebalan tubuh dan mempercepat pemulihan sakit. Sehingga penyakit seperti flu tidak mudah menghinggapi.

  1. Olahraga

Olahraga dengan teratur dapat membuat tubuh lebih sehat dan hidung mampet lebih cepat diatasi. Kurang olahraga bisa menjadikan daya tahan tubuh rendah sehingga lebih gampang terserang penyakit.

  1. Penguapan

Pada bayi, sulit membuang lendir di hidung. Biasanya dokter akan memberikan treatmen penguapan untuk lendir dan melegakan pernapasan. Bagi anak yang lebih besar dan dewasa dapat dicoba penguapan dengan alami.  Sediakan baskom dengan campuran air hangat dan minyak kayu putih. Dekatkan wajah sekitar 30 cm ke baskom dengan menutup bagian pinggirnya dengan handuk. Hal ini akan membuat bersin dan melegakan pernapasan.

  1. Kompres

Kompres air hangat di hidung juga layak dicoba, apalagi menggunakan air hangat. Cara inilah yang akan membantu supaya lendir yang mengental dan membuat mampet hidung bisa lebih encer. Karena sudah lebih encer, itu artinya lendir bisa dikeluarkan secara lebih mudah.

Demikian artikel tentang hidung mampet terus yang bisa Anda simak terutama tentang penyebab dan cara mengatsinya. Segeralah bawa ke dokter jika hidung mampet terus lebih dari 10 hari, hidung mampet pada bayi disertai demam tinggi, hidung mampet deanng lendir berwarna hijau, atau hidung mampet berupa darah sebab ada kemungkinan sebelumnya pernah mengalami benturan di bagian kepala.

fbWhatsappTwitterLinkedIn