Batuk merupakan gangguan penyakit yang sangat umum. Batuk sering menyebabkan kondisi tubuh menjadi sangat lemah. Bahkan batuk juga akan menyebabkan penurunan berat badan secara drastis. Umumnya penyakit batuk mengarah kepada beberapa kondisi seperti penyakit flu, kelelahan, sinusitis, penyakit TBC, gangguan bawaan dari penyakit HIV/AIDS dan adanya penyakit yang serius seperti kanker paru-paru. Namun batuk juga bisa disebabkan karena polusi udara dan reaksi alergi.
Batuk bisa menyebabkan bagian tenggorokan menjadi tidak nyaman. Selain itu batuk juga akan mengganggu berbagai aktifitas. Karena itu Anda bisa melakukan beberapa cara mencegah batuk pada anak dan orang dewasa seperti berikut :
Jika Anda banyak melakukan berbagai aktifitas di luar rumah, maka usahakan untuk selalu menggunakan masker. Masker yang melindungi bagian mulut dan hidung bisa membantu mencegah batuk. Masker akan melindungi bagian organ pernafasan dari cemaran polusi udara yang buruk. Bahkan masker juga bisa mencegah agar tidak mudah tertular penyakit seperti flu yang sering menyebabkan batuk. Awalnya memang tidak nyaman untuk menggunakan masker, namun cara ini sangat mudah untuk dilakukan.
Madu sangat baik untuk membantu menjaga kesehatan tubuh. Madu mengandung nutrisi seperti vitamin dan mineral yang sangat lengkap. Berbagai jenis kandungan mineral dan vitamin ini yang akan membantu meningkatkan kekebalan tubuh. Namun hindari untuk memilih jenis madu asli karena madu palsu sering ditambahkan dengan bahan pemanis. Cara membedakan madu asli dan palsu paling akurat bisa dilakukan secara sederhana. (baca juga: bahaya madu untuk diabetes)
Banyak orang yang menggunakan zat pemanis buatan untuk makanan atau minuman. Ternyata bahan pemanis ini bisa menyebabkan bahaya untuk kesehatan. Salah satu indikasi yang paling sering terjadi adalah batuk dan flu setelah mengkonsumsi minuman atau makanan yang mengandung bahan pemanis. Karena itu penting untuk menggunakan gula alami agar tubuh lebih sehat. (baca juga: bahaya aspartam bagi kesehatan – bahaya sakarin untuk kesehatan dan tubuh)
Anak-anak pada umumnya sangat suka dengan camilan atau snack kemasan. Namun ternyata mereka juga mudah terkena batuk karena snack atau camilan tersebut. Bahan ini bisa menyebabkan batuk dan juga radang tenggorokan. Snack atau camilan umumnya banyak digoreng dan mengandung berbagai bahan kimia pangan. Jika dikonsumsi dalam batas tertentu maka tidak menyebabkan batuk, tapi jika terlalu sering maka bisa menyebabkan batuk yang berat. (baca juga: bahaya makanan ringan snack)
Semua jenis makanan yang dimasak dengan cara digoreng bisa menyebabkan batuk. Makanan yang digoreng mengandung minyak yang bisa menyebabkan tenggorokan menjadi sangat sensitif. Selain itu makanan yang digoreng bisa mengandung minyak berlebihan dan memicu kolesterol tinggi. Anda tetap bisa mengkonsumsi makanan yang digoreng, namun biasakan untuk membatasi jumlahnya. (baca juga: bahaya mengkonsumsi gorengan bagi kesehatan – bahaya makanan yang digoreng bagi tubuh)
Jika Anda tinggal di daerah yang memiliki suhu rendah atau cuaca yang dingin, maka gunakan pakaian yang tebal. Pakaian yang tebal akan membantu tubuh merasa lebih hangat. Hal ini juga bisa mencegah beberapa penyakit akibat udara dingin seperti radang paru-paru. Pakaian yang tebal akan membuat tubuh tidak rentan terhadap infeksi. Namun usahakan untuk tetap menjaga kebersihan pakaian agar tubuh Anda juga tidak terkena bisul.
Kebiasaan mencuci tangan hingga bersih akan membantu menurunkan berbagai resiko penyakit. Ada jutaan bakteri dan virus yang mudah menular secara langsung lewat media tangan. Bakteri dan virus ini sama sekali tidak akan terlihat oleh mata secara langsung. Karena itu mencuci tangan akan membantu tangan Anda tetap bersih dan tidak mudah terkena infeksi. Kebiasaan mencuci tangan yang bersih juga bisa mencegah resiko kesehatan lain seperti jerawat, flu dan penyakit menular lain. (baca juga: cara mencuci tangan yang benar dan steril – bahaya akibat tidak mencuci tangan sebelum makan)
Menjaga kelembapan rumah atau tempat bekerja sangat penting untuk kesehatan. Menjaga kelembapan udara bisa sebagai cara mencegah batuk dan akan menghambat perkembangan bakteri yang mudah menular lewat udara. Anda bisa memasak alat humidifier di rumah atau di tempat kerja. Alat ini akan membantu membuat kondisi udara menjadi tidak terlalu kering atau terlalu lembab. Bahkan alat ini juga bisa membantu menurunkan resiko alergi akibat udara.
Ada banyak orang yang memiliki kebiasaan tidur dilantai secara langsung. Cara ini sangat buruk untuk kesehatan karena bisa menyebabkan penyakit tertentu. Selain itu udara dingin yang langsung mengenai badan bisa menyebabkan kondisi kesehatan lebih lemah. Jika kesehatan tubuh lemah maka juga mudah terkena resiko infeksi dari penyakit lain seperti flu dan batuk. (baca juga: bahaya tidur tanpa kasur di lantai untuk kesehatan tubuh)
Rokok menjadi salah satu benda yang paling banyak ditemukan dimana saja. Rokok banyak disukai karena dianggap bisa menyebabkan efek santai. Selain itu rokok mengandung bahan yang bisa memicu kecanduan seperti nikotin. Berbagai jenis bahan ini akan membuat tubuh mudah sakit dan juga terkena batuk. Batuk pada orang yang merokok bisa menjadi gangguan yang sangat serius terutama berhubungan dengan kesehatan paru-paru. Karena itu lebih baik untuk tidak merokok dan tetap melakukan gaya hidup yang sehat.
Baca juga: efek bahaya nikotin rokok untuk kesehatan – bahaya makan abu rokok bagi kesehatan – bahaya tar pada rokok – bahaya merokok bagi remaja – bahaya menelan asap rokok bagi kesehatan tubuh
Berbagai jenis buah-buahan yang mengandung vitamin C tinggi sangat baik untuk mencegah batuk. Semua jenis makanan yang mengandung vitamin C tinggi akan membantu meningkatkan kekebalan tubuh. Karena itu buah ini akan mencegah berbagai jenis penyakit yang mudah menular seperti flu dan batuk. Ketika tubuh Anda memiliki kekebalan tubuh yang baik maka tubuh bisa melawan sumber penyakit.(baca juga: makanan yang mengandung vitamin C paling tinggi)
Rajin mengkonsumsi probiotik akan membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mencegah agar tidak terkena batuk. Jenis probiotik alami yang bisa Anda dapatkan dari yogurt sangat baik untuk mencegah tubuh tidak mudah terkena penyakit. Selain itu probiotik sangat baik untuk usus dan menjaga sistem pencernaan. Anak-anak yang menerima probiotik lebih sering memiliki resiko yang rendah untuk terkena pilek dan batuk.
Orang yang memiliki alergi terhadap bulu binatang, debu, jamur, dan berbagai sumber alergi lain biasanya akan memiliki reaksi batuk. Karena itu semua penderita harus menjauhi semua sumber alergi. Alergi yang buruk bisa memicu penyakit lain seperti asma yang menyerang organ pernafasan. Batuk dan bersin akan menyebabkan reaksi yang sangat buruk untuk pernafasan dan ini membuat penderita alergi tidak bisa mengatur tubuh. Hal yang bisa dilakukan adalah menghindari sumber alergi. (baca juga: cara mengatasi alergi pada anak -anak – cara mencegah alergi dingin secara alami – cara tes alergi)
Batuk juga sangat berhubungan dengan kesehatan mulut dan tenggorokan. Untuk mencegah agar bakteri dan virus tidak berkembang di saluran tenggorokan, maka Anda bisa mencoba untuk berkumur lebih sering. Anda bisa menggunakan obat kumur untuk membantu membunuh semua bakteri atau virus dalam mulut. Selain itu Anda juga bisa mencoba untuk berkumur dengan air mineral yang bersih. Cara ini sangat penting untuk meringankan batuk dan flu pada tahap awal. Berkumur juga bisa menjadi cara menghilangkan bau mulut tak sedap yang sangat alami. (baca juga: penyebab bau mulut dan cara mengatasinya)
Minum air putih yang cukup akan membantu meningkatkan kekebalan tubuh. Kekebalan tubuh sangat baik untuk menjaga agar tubuh tidak mudah terkena penyakit. Sementara jika Anda kekurangan air putih maka bisa membuat tubuh lemah dan mudah terkena penyakit. Air dibutuhkan oleh tubuh untuk menjaga agar racun bisa keluar dari tubuh lewat urin. Air juga bisa membantu metabolisme tubuh sehingga mencegah timbunan lemak dalam tubuh. (baca juga: efek kekurangan air putih bagi tubuh – bahaya akibat kurang minum air putih)
Salah satu cara lain untuk terhindar dari batuk adalah selalu melakukan istirahat dengan baik. Cara untuk istirahat yang paling baik adalah dengan tidur yang cukup. Tidur malam sangat disarankan karena tubuh Anda benar-benar bisa bersantai. Hindari begadang atau tidur larut malam karena bisa menyebabkan tubuh mudah terkena penyakit infeksi seperti flu, batuk atau radang paru-paru.
baca juga: bahaya tidak tidur di malam hari – bahaya lampu menyala saat tidur malam – bahaya akibat kebanyakan tidur bagi kesehatan – bahaya akibat kurang tidur malam bagi kesehatan – pria – wanita
Semua orang bisa melakukan berbagai usaha untuk mencegah batuk. Bagi orang yang sudah menderita gangguan kesehatan dengan resiko batuk, maka menjaga kesehatan itu sangat penting. Jadi Anda bisa mulai untuk mencegah batuk dengan cara yang sangat alami ini.
Informasi mengenai batuk lainnya: