Pemain FTV dan sinetron, Ryana Dea memiliki dua anak yang usianya terbilang berdekatan sehingga tandem nursing pun ia terapkan. Tandem nursing sendiri merupakan keadaan menyusui dua bayi atau lebih sekaligus dalam waktu yang sama di mana usia kedua bayi tentu berbeda. Hal ini bisa dilakukan secara bergiliran juga, tergantung dari berapa anak yang dimiliki atau tergantung kondisi dari sang ibu sendiri.
Ryana Dea adalah salah satu penerap tandem nursing yang diketahui dari unggahannya di Instagram beberapa waktu lalu yang diikuti dengan kalimat penyemangat bagi para ibu yang juga melakukan tandem nursing. Dengan sabar dirinya menyusui anak pertamanya, Qiandra Rynayra sekaligus bersama anak keduanya, Davian Rafaeyza Redi.
Kondisi menyusui dua anak atau lebih entah itu bersamaan atau bergiliran tentu tidaklah mudah karena cukup melelahkan bagi sang ibu. Namun, sebaiknya tidak selalu memikirkan sisi negatifnya ya, sebab nyatanya ada beberapa manfaat melakukan tandem nursing baik untuk sang ibu maupun anak-anaknya.
- Memperlancar Produksi ASI
Saat menyusui dua anak atau lebih sekaligus jangan khawatir bahwa produksi ASI bakal melambat atau berkurang. Justru dengan proses tandem nursing ini sangat bermanfaat dalam memperlancar keluarnya ASI. Saat permintaan meningkat, sebenarnya produksi ASI ikut meningkat, maka para ibu jangan panik atau stres duluan ya.
- Mencegah Kecemburuan Antar Anak
Justru dengan tandem nursing seperti yang dilakukan Ryana Dea adalah suatu cara yang baik dalam membuat kedekatan saudara kandung meningkat. Hal ini tentu saja menjadi solusi agar kecemburuan antar anak tidak terjadi karena nyatanya tandem nursing bisa membuat rasa marah yang dirasakan anak batita terhadap ibu serta adiknya berkurang.
- Meningkatkan Bonding Ibu dan Anak
Menyusui dua anak atau lebih memang lebih melelahkan ketimbang fokus menyusui satu anak. Namun tandem nursing ini justru menjadi salah satu cara mendekatkan diri dari sang ibu kepada dua anaknya. Ini karena anak pun merasa menerima perhatian dari sang ibu dalam waktu yang sama dan bonding pun tercipta makin erat.
- Mencegah Risiko Kanker Payudara
Risiko kanker payudara pra menopause dapat berkurang lho dengan menyusui, maka dengan menyusui apalagi dua anak atau lebih jelas makin menekan potensi kanker payudara. Terjadi perubahan hormon pada sebagian besar wanita ketika menyusui sehingga periode menstruasi jadi tertunda. Inilah faktor yang berpengaruh pada berkurangnya paparan hormon estrogen yang juga mampu memicu perkembangan sel kanker di payudara wanita.
- Mencegah Sumbatan di Payudara Penyebab Bengkak dan Nyeri
Ada risiko sumbatan yang terjadi di payudara ketika hanya satu payudara saja yang menyusui. Ketika sumbatan terjadi, efeknya payudara sang ibu akan terasa nyeri yang diikuti dengan timbulnya pembengkakan. Dengan tandem nursing, ibu menyusui dengan dua payudaranya yang akan menurunkan risiko sumbatan.
Itu dia beberapa manfaat melakukan tandem nursing alias menyusui dua anak atau lebih sekaligus yang nyatanya cukup besar bagi ibu dan anak-anaknya. Namun sebagai efek dari tandem nursing, para ibu kudu siap untuk lama mampu menurunkan berat badan ya. Ada pula kemungkinan sang ibu bakal merasakan mual dan peningkatan gairah seks sebagai efek sampingnya; konsultasikan ke dokter apabila tandem nursing menimbulkan efek tak wajar yang membuat tidak nyaman.