6 Fungsi Zat Besi Bagi Darah, Wajib Anda Ketahui

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Zat Besi berhubungan dengan keperluan dan ketersediaan jumlah darah dalam tubuh anda. Sehingga dengan jumlah darah yang cukup anda dapat beraktivitas dengan normal. Zat besi mengatur pengangkutan oksigen dari paru-paru menuju ke jaringan. Disitulah electron akan dibawa pada proses terbentuknya energi pada sel tubuh. Zat besi bekerja sama dengan protein sehingga akhirnya myoglobin terbentuk di serabut otot serta hemoglobin pada sel darah merah. Jika hal itu tidak bekerja secara normal maka seseorang akan mengalami akibat kekurangan besi dan magnesium.

Zat besi memiliki fungsi yang banyak dan sangat bermanfaat bagi darah untuk tubuh dapat melakukan aktivitas. Artikel berikut akan membahas 6 fungsi zat besi bagi darah, wajib anda ketahui agar anda dapat memenuhi asupan zat besi. Sehingga anda telah melakukan cara meningkatkan hb dan kebutuhan dalam tubuh anda terpenuhi.

  1. Pembawa Oksigen

Zat besi agar bisa melakukan distribusi ke seluruh tubuh dengan membawa aliran oksigen. Dengan memenuhi asupan zat besi akan membuat organ tubuh berjalan dengan normal. Disarankan untuk anda memenuhi kebutuhan zat besi karena hal ini akan memperlancar fungsi zat besi bagi darah untuk membawa oksigen yang dibutuhkan organ tubuh anda.

  1. Peningkatan Sistem Imun

Ketika zat besi dalam tubuh anda terpenuhi maka daya tahan tubuh anda akan menjadi lebih baik dan meningkat. Dengan demikian otomatis tubuh anda akan jarang terkena penyakit. Karena virus yang akan masuk tidak dapat menembus sistem imun yang baik. Selain itu, zat besi juga berfungsi dalam memainkan peran penyusunan enzim. Zat besi yang cukup akan membentuk myoglobin dan katala dalam darah. Kondisi ini akan menghindarkan dari 24 bahaya anemia bagi ibu hamil dan komplikasi penyakit.

  1. Membantu Pembentukan Hemoglobin

Fungsi zat besi besi bagi darah selanjutnya adalah membantu dalam proses pembentukan hemoglobin. Zat besi berkontribusi memberikan warna merah tua kepada sel darah merah agar produksi hemoglobin dapat meningkat. Dengan demikian, tubuh yang memerlukan hemoglobin dapat terpenuhi dengan sempurna. Selain itu, tercukupinya kebutuhan hemoglobin akan menghindarkan anda terserang anemia dan penyakit lainnya.

  1. Penyembuh Anemia

Fungsi zat besi bagi darah ternyata juga mampu sebagai cara mengatasi anemia. Tidak hanya mencegah, namun sumber makanan yang mengandung zat besi tinggi mampu menyembuhkan orang yang menderita penyakit anemia atau darah rendah. Namun demikian, disarankan untuk mengecek kadar zat besi. Sebab kadar zat besi yang berlebihan justru berpeluang untuk mengundang penyakit baru lainnya.

  1. Pendukung Metabolisme dan Pembentukan Enzim

Metabolism yang sehat dibutuhkan oleh tubuh anda untuk memainkan perannya dengan baik. Nah, zat besi ini adalah zat yang penting untuk terpenuhi sehingga kesehatan metabolisme dalam tubuh anda dapat berjalan sempurna. Hal itu juga sama berlaku pada pembentukan enzim. Zat besi berperan untuk membentuk enzim, terutama membentuk katalase, cychrome dan myoglobin.

  1. Pendukung Fungsi Otak dan Otot

Oksigen yang dikirimkan zat besi dalam darah sangat baik untuk jantung dan hati serta organ lainnya. Selain itu, ternyata fungsi zat besi bagi darah juga dibutuhkan oleh otot dan otak. Dengan adanya suplai oksigen yang dibawa zat besi maka otot dapat membuang radikal bebas yang bersarang di otot.

Sementara peran dalam orak dimainkan zat besi untuk mengirimkan oksigen yang dibutuhkan untuk perkembangan otak mulai dari kita bayi sampai dewasa. Dengan suplai yang cukup akhirnya otak dapat berkembang dengan baik dan stabil sehingga aktivitas berjalan dengan baik. Kondisi demikian juga akan membantu dalam mengurangi resiko penyakit dari jenis kelainan saraf.

  1. Pengatur Temperatur Tubuh

Fungsi zat besi bagi darah selanjutnya adalah sebagai pengatur suhu tubuh. Hal ini dikarenakan suplai oksigen yang dibawa zat besi benar-benar sudah dijalankan secara baik sehingga berpengaruh terhadap suhu tubuh.

fbWhatsappTwitterLinkedIn