Yuk Terapkan 8 Cara Tidur Tidak Mendengkur Agar Tidur Mu Berkualitas

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Mendengkur sering juga dikenal dengan istilah ngorok. Banyak orang seringkali mengalami masalah tidur yang satu ini. Setiap kali tidur mendengkur ini bisa muncul di mana pun tempatnya. Misalnya tidak sengaja tertidur di kantor lalu mendengkur. Wah..pasti akan sangat malu sekali. Satu hal lagi mengenai mendengkur ini adalah orang yang mendengkur biasanya tidak akan sadar kalau dirinya sedang mendengkur. Dia akan tahu kalau dirinya mendengkur jika orang sekitarnya yang memberitahunya. Dan terkadang dia tidak akan percaya hal itu, dia akan merasa tidurnya tidak ada masalah sama sekali. Cara tidur tidak mendengkur harus segera diterapkan untuk mengatasi masalah ini.

Penyebab mendengkur atau ngorok itu beraneka ragam. Terkadang posisi tidur yang salah atau kondisi badan yang terlalu capek bisa menyebabkan mendengkur. Namun tidak semua orang dengan kondisi ini akan selalu mendengkur. Penyebab lain bisa tidur sambil mendengkur adalah obesitas (berat badan berlebih), ada amandel besar yang dapat menyebabkan jalan nafas menjadi sempit, keturunan, atau ada kebiasaan mengkonsumsi alkohol. Selain mengganggu orang sekitar, bahaya mendengkur saat tidur antara lain tingginya risiko penyakit gangguan pernafasan, jantung, hingga serangan jantung mendadak.

Satu hal yang akan langsung dirasakan oleh si pendengkur adalah rasa capek ketika bangun tidur. Ketika orang ingin tidur, maka tujuannya adalah untuk mendapatkan badan yang segar kembali. Namun bagi si pendengkur, hal ini akan sulit untuk terwujud karena ketika tidur pasokan oksigen ke dalam tubuh akan berkurang akibat mendengkur. Alhasil tubuh tidak bisa beristirahat secara maksimal ketika tidur. Jika hal ini dibiarkan dalam jangka waktu yang lama pastinya akan membuat aktivitas keseharian menjadi tidak maksimal. Untuk itulah perlu diterapkan cara tidur tidak mendengkur yang paling efektif.

1. Perbaiki posisi tidur Anda

Satu hal yang paling berperan dalam cara tidur tidak mendengkur adalah mengenai posisi tidur. Efek posisi tidur terhadap mendengkur atau tidak sudah diuji melalui beberapa penelitian. Hasil penelitian itu menunjukkan bahwa posisi tidur tertentu akan efektif untuk mencegah seseorang untuk mendengkur. Jika Anda menemui pasangan, kerabat, atau teman yang mendengkur cobalah katakan padanya untuk tidur dengan posisi menyamping.

Posisi tidur terlentang akan menyebabkan seseorang lebih mudah untuk mendengkur. Tidur terlentang akan menyebabkan munculnya getaran suara yang diakibatkan tertutupnya dinding tenggorokan oleh pangkal lidah. Mengubah posisi tidur tentunya akan sulit dilakukan bagi mereka yang sudah biasa tidur terlentang. Namun cara tidur tidak mendengkur ini harus segera dicoba jika tidak ingin mendengkur lagi selama tidur. Selain itu tidur dengan posisi menyamping ke kanan sangat bagus untuk kesehatan.

2. Atur posisi kepala ketika tidur

Bagaimana biasanya Anda tidur? Apakah menggunakan bantal atau tidak? Sebagian besar orang yang mendengkur disebabkan posisi kepala yang salah ketika tidur. Menurut beberapa penelitian, meninggikan kepada ketika tidur akan melancarkan pernafasan ketika tidur. Ketika proses pernafasan lancar maka tidur Anda akan terbebas dari dengkuran. Jika Anda terbiasa tidur tidak menggunakan bantal, cobalah mulai dari sekarang untuk menopang kepala dan tubuh bagian atas dengan bantal. Anda juga harus mengetahui tentang bahaya tidur tanpa bantal.

3. Hirup uap ketika tidur

Cara tidur tidak mendengkur selanjutnya adalah tidur sambil menghirup uap. Uap hangat yang dihirup selama tidur akan efektif untuk meredakan hidung yang tersumbat dan mengurangi adanya pembengkakan di hidung. Cara membuat uap ini cukup mudah. Sebelum Anda tidur, tempat wadah berisi air mendidih di tempat yang tidak terjangkau oleh tangan atau kaki Anda ketika tidur. Setelah itu tutup pintu kamar agar uap bertahan lama di lama. Namun tetap pastikan sirkulasi udara di dalam kamar berjalan dengan baik. Untuk menambah aroma Anda bisa mencampurkan minyak atau minyak esensial ke dalam air tersebut. Cara ini juga akan menghilangkan penyebab badan pegal setelah bangun tidur.

4. Tidur menggunakan alat anti mendengkur

Sekarang ini sudah banyak dijual berbagai macam alat anti mendengkur. Sistem kerja dari alat ini adalah dengan menyangga mulut (gigi dan otot rahang) sehingga selalu dalam kondisi tidak longgar. Alat ini terbukti efektif untuk mengurangi dengkuran seseorang. Jika Anda sudah mengalami dengkuran yang parah dan dalam jangka waktu yang lama, Anda bisa mencoba alat ini. Dan akan lebih baik jika Anda berkonsultasi ke dokter mengenai permasalahan dengkuran ini. Terkadang penyebab mendengkurnya seseorang adalah karena ada penyakit tertentu di saluran pernafasan.

5. Atur berapa lama waktu tidur Anda

Apakah Anda mengalami insomnia atau punya waktu tidur yang tidak teratur? Jika ya pasti Anda akan lebih sering mendengkur ketika tidur. Cobalah minta tolong pasangan atau orang di sekitar Anda untuk memperhatikan apakah Anda mendengkur ketika tidur. Seseorang yang sering mengalami masalah tidur hingga waktu tidurnya tidak teratur akan memicu kondisi mendengkur. Solusinya adalah cobalah beberapa alternatif untuk mengatasi insomnia dan perbaiki jadwal tidur Anda. Cara ini bukan hanya akan mengurangi dengkuran tetapi juga membuat kualitas tidur menjadi lebih baik.

6. Perbanyak minum air putih sebelum tidur

Terapi air putih dapat juga dilakukan untuk untuk menghilangkan kebiasaan seseorang mendengkur. Seseorang yang mengalami dehidrasi ketika tidur berpeluang besar untuk mendengkur. Itulah mengapa minum air putih sebelum tidur sangatlah penting. Selain menghilangkan dengkuran, terapi air putih ini juga akan meningkatkan kesehatan.

7. Jangan tidur dalam kondisi kamar kotor

Mendengkur bisa juga disebabkan karena reaksi alergi. Penyebab alergi bisa beraneka ragam, mulai dari alergi terhadap hewan atau alergi terhadap debu karena tempat yang kotor. Tidur dalam kondisi kamar kotor tentunya tidak akan nyaman. Perabotan tidur yang kotor juga dapat menyebabkan timbulnya kutu. Akibatnya tidur justru tidak akan nyenyak karena terganggu oleh hal ini. Selain kamar kotor dapat menyebabkan mendengkur, akibat lainnya adalah dapat timbul gatal-gatal di badan karena kutu. Oleh karena itu jagalah selalu kebersihan kamar untuk mendukung kesehatan tubuh serta sebagai salah satu cara tidur tidak mendengkur.

8. Jangan gunakan obat tidur

Obat tidur biasanya digunakan oleh mereka yang mengalami masalah tidur. Setelah minum obat tidur, memang badan akan segera terasa sangat rileks dan mudah untuk tertidur. Namun konsumsi obat tidur bukanlah cara yang baik untuk bisa tidur. Selain masalah kesehatan yang bisa muncul, obat tidur dapat juga memperparah dengkuran Anda. Oleh karena itu segeralah hentikan konsumsi obat tidur. Tidur yang berkualitas tidak akan diperoleh dari mengkonsumsi obat tidur. Cobalah untuk melakukan cara lain yang lebih sehat agar tidur dapat teratur dan menyehatkan tubuh.

Itulah beberapa cara tidur tidak mendengkur yang diuraikan dalam kesempatan kali ini. Jika Anda tidur mendengkur, cobalah terapkan beberapa cara menghilangkan kebiasaan mendengkur saat tidur. Semoga informasi yang disajikan bisa bermanfaat. Terima kasih.

fbWhatsappTwitterLinkedIn