Diet Mayo – Aturan dan Manfaatnya

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk membuat penampilan menjadi menarik. Salah satunya dengan memiliki bentuk tubuh yang ideal. Bentuk tubuh yang ideal dan proporsional salah satunya bisa diperoleh dengan olahraga. Namun untuk ada yang mengalami masalah kelebihan pada berat badan tentu saja harus mengimbanginya dengan diet. Ada banyak ragam diet yang bisa dicoba, dari diet sederhana hingga diet ekstrim. Namun semuanya bisa berjalan sesuai dengan rencana asalkan menerapkan diet tersebut dengan disiplin dan juga dengan kemauan yang keras.

Baru-baru ini muncul Diet yang sebelumnya jarang didengar yakni “ Diet Mayo ” ternyata diet ini tidak muncul begitu saja, tapi memiliki sejarah yang cukup panjang, dan sudah dimulai sejak lama yakni pada tahun 1859. Bermula dari sebuah klinik di Amerika Serikat tepatnya didaerah Roocester, Minesota.

Asal Muasal Diet Mayo

Adalah William Woral Mayo seorang doktor yang memiliki klinik penelitian bernama Mayo Clinic. Setelah meninggalnya doktor pendiri, klinik tersebut kemudian dilanjutkan oleh anaknya, yaitu William James Mayo dan juga Charles Horace Mayo. Melakukan penelitian seputar diet rendah kolesterol dan penelitian lainnya, kemudian pada tahun 2000, klinik ini kemudian mengeluarkan komposisi piramida makanan yang dinilai rendah asupan kalorinya. Piramida tersebut dibuat agar bisa membatasi kalori yang masuk ke dalam tubuh yang kemudian dikenal dengan sebutan Mayo Clinic Healthy Weight Pyramid atau Piramida Berat Kesehatan Klinik Mayo, sehingga dapat membantu siapapun yang ingin menjalankan program penurunan berat badan.

Selain itu dari sinilah, disebut juga sebagai pelopor pemakaian atau aturan tanpa batas konsumsi buah-buahan dan juga sayur-sayuran sebagai makanan sehat untuk diet. Kemudian dikenal oleh kalangan luas karena kemudian metode diet ini dianggap berhasil bahkan tanpa resiko berat badan kembali naik lagi setelah tidak menjalankan diet

Publik Figur yang menjalankan Diet Mayo

Diet ini juga menjadi sangat populer karena banyak publik figur atau selebritis yang mengunakan sebagai metode diet. Apalagi kemudian mereka menggugah keberhasilan dari menjalankan diet ini serta perubahannya sebelum dan sesudah diet di Instagram pribadi, sehingga kemudian diet ini bisa semakin dikenal oleh banyak orang. Diantaranya ada komedian asal Indonesia yakni Fitri Tropika, dan artis Mona Ratulio,

Sayangnya meskipun disebut-sebut dari Mayo Clinic lah sejarah Diet Mayo berasal tapi banyak pihak yang kurang sepakat. Dan menyatakan bahwa Mayo Clinic bukanlah pencetus awal diet ini, dan belum diketahui siapa sebenarnya yang pertama kali menggunakan atau memperkenalkan metode diet ini.

Aturan

Diet ini sebenarnya cukup mudah untuk dilakukan dan memang kurang lebih bertumpu pada piramida makanan yang sudah dibahas dan dianjurkan sebelumnya. Bahwa diet ini bertumpu pada bagaimana si pelaku diet mengatur rencana makan, dengan mengatur porsi dan ukuran dari makanan itu sendiri dan berusaha untuk mematuhinya, serta tidak perlu mengurangi jenis makanan tertentu. Mereka tetap melakukan sarapan, makan siang, makan malam bahkan camilan, misalnya mengunakan buah sebagai camilan dan yoghourt dan apel sebagai menu sarapan.

Hal penting yang haus diperhatikan Saat Menjalankan Diet Mayo :

Fase pertama – yakni bagaimana anda sebagai pelaku diet berusaha untuk menyesuaikan diri selama dua minggu berturut-turut.  Jika berhasil melakukannya selama minggu pertama berat badan akan mengalami penurun dengan kisaran antara 2 hingga 6 kg dan tentunya akan terjadi perubahan pada diri anda. Yakni hilangnya lemak atau kolesterol yang ada. Terbiasa dengan gaya hidup sehat, juga akan mempengaruhi kebiasaan buruk lainnya, misalnya tidak makan makanan berminyak, menghindari makanan cepat saji. Selain itu, tidak berhenti sampai disitu anda juga harus mengimbangi diet dengan olahraga yang rutin minimal selama setengah jam dalam sehari.

Fase kedua – Memantapkan diri anda pada pilihan diet ini, bahkan berencana untuk melanjutkan diet ini seumur hidup. Memulai untuk terus dalam pola hidup yang sehat dan juga terencana termasuk soal makanan mengatur dan menjadi pemilih untuk setiap makanan yang dikonsumsi atau masuk kedalam tubuh. Untuk anda yang terus bisa menjalankan program ini maka berat badan akan stabil dan tentu saja mencapai berat ideal yang anda impikan. Bahkan jika menginginkan berat badan berkurang lagi hal tersebut sangat mungkin terjadi tentunya dengan takaran yang sudah anda pertimbangkan agar sesuai. Tubuh proporsional serta berat tubuh yang ideal pun dapat anda miliki dengan permanen.

Manfaat

1. Menurunkan Berat Badan

Karena merupakan salah satu jenis atau varian diet, tentu saja diet mayo memiliki manfaat untuk menurunkan berat badan. Bahkan dengan skala yang cukup mengejutkan. Hal ini sangat menyenangkan bagi yang memang sudah sangat takut kepada timbangan. Skala keberhasilan yang anda dapatkan dalam akunting 4 hingga 12 kg. Penurunan ini tentu saja dengan melakukan diet secara berturut-turut selam dua minggu.

2. Menurunkan resiko diabetes

Penyakit diabetes atau biasa di kenal dengan penyakit gula memang kerap kali menjadi momok bagi kebanyakan orang, terutama mereka yang memiliki tubuh besar. Hal ini berkaitan dengan konsumsi lemak yang berlebihan. Dengan melakukan diet mayo, maka lemak berlebih tubuh akan ikut terbakar bersama kalori.

3. Menetralkan tekanan darah

Hipertensi atau tekanan darah tinggi akan lebih mudah mengenai orang orang yang memiliki kelebihan lemak. Mengapa? Pembuluh darah orang gemuk cenderung lebih sempit lubang salurannya. Sebab pembuluh darah terhimpit oleh lemak tubuh yang berlebih. Oleh sebab itu, tekanan darah yang mengalir cenderung lebih tinggi. Mengenakan diet mayo merupakan suatu cara untuk menurunkan tekanan darah anda.

4. Mengurangi resiko penyakit jantung

Penyakit kardiovaskuler satu ini memang sangat di takuti oleh banyak orang. Ia dinobatkan salah satu penyakit pembunuh nomor satu secara tiba tiba. Tentu saja hal ini sangat erat kaitannya dengan pembuluh darah yang mengalir ke jantung si penderita. Jika darah yang mengalir tidak normal atau ada sesuatu yang menghambat, maka oksigen tidak bisa masuk melalui darah. Hal ini akan mengganggu sistem pernapasan juga pengangkutan oksigen di dalam tubuh. Satu menit saja jantung anda tidak bekerja, kematian mendadak mungkin akan mengakhiri semuanya.

5. Obat untuk penderita insomnia

Banyak orang yang mengalami kesulitan dalam hal tidur. Tentu saja, tubuh akan mengalami gangguan metabolisme saat ia sudah di jatah untuk istirahat, namun sang pemilik belum mengistirahatkan tubuhnya. Penderita insomnia mengalami kesulitan tidur di malam hari, namun mudah di pagi hari. Akan sangat mengganggu jika anda adalah pekerja yang memulai aktivitas sejak pagi. Menggunakan diet mayo cukup membantu otak anda untuk memerintahkan tidur tepat pada waktunya.

fbWhatsappTwitterLinkedIn