13 Penyebab Usus Melintir Pada Orang Dewasa Berbahaya Wajib Dikenali

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Usus melintir merupakan salah satu jenis gangguan kesehatan pencernaan yang mampu mengakibatkan tersumbatnya usus. Orang-orang yang menderita usus melintir pun pada umumnya harus menjalani proses operasi sebagai langkah pengobatannya walau tak selalu harus menempuh jalur tersebut. Inilah beberapa penyebab usus melintir pada orang dewasa yang sebaiknya diketahui dan diwaspadai.

  1. Makan Terlalu Berlebihan

Usus bisa sampai kewalahan ketika tubuh menerima terlalu banyak makanan yang masuk. Mengonsumsi makanan terlalu banyak bisa membuat usus bekerja secara lebih keras dan hal ini bisa berisiko menjadikan usus mudah kendur dan melorot, melilit hingga melintir. Itulah mengapa sangat penting untuk menjaga supaya tak makan berlebihan.

  1. Adhesi Perut

Adhesi perut dapat dialami oleh seseorang karena lokasi jaringan parut yang ada diantara bagian usus dan tidaklah sesuai. Kondisi usus pun dapat dengan mudah tertarik-tarik sehingga menyebabkan lilitan-lilitan dan inilah salah satu faktor yang memicu usus bisa melintir pada orang dewasa.

  1. Tingkat Intensitas Mobilitas Usus Tinggi

Membiarkan mobilitas usus berintensitasi tinggi adalah suatu hal yang sebaiknya dihindari sebab hal ini juga mampu membuat usus mudah melintir atau melilit karena harus bekerja dengan keras. Beberapa faktor penyebab dari usus yang melintir karena intensitas mobilitas yang tinggi antara lain adalah:

  • Diet tinggi serat.
  • Menggunakan laksatif.
  • Kelainan pada usus.
  1. Divertikulosis

Bila pada usus besar atau kolon muncul kantung yang kita sebut dengan istilah divertikula, inilah kondisi yang disebut dengan divertikulosis. Ketika tonjolan lapisan usus yang dialami penderita terlalu berlebihan, maka hal ini memicu melintirnya usus sehingga mengakibatkan obstruksi yang cukup berbahaya.

  1. Malrotasi Usus

Kondisi ini juga disebut dengan malformasi saluran usus dan merupakan sebuah keadaan cacat lahir di mana kelainan ini terjadi pada pembentukan janin di dalam rahim. Malrotasi usus cukup perlu diwaspadai karena meningkatkan risiko usus melintir pada orang dewasa sekaligus menyumbat bagian usus sehingga gangguan pencernaan pun bisa terjadi.

  1. Kehamilan

Faktor lain yang juga cukup berisiko tinggi menyebabkan usus melintir adalah kondisi kehamilan, khususnya kehamilan pada usia yang sudah cukup tua. Perut yang melilit dan kerap dialami oleh para ibu hamil sebaiknya tidaklah Anda sepelekan. Perlu untuk rutin memeriksakan kehamilan dan mengecek kondisi janin di dalam rahim karena dikhawatirkan usus melilit dan melintir mampu memengaruhi kesehatan dan keberadaan janin.

  1. Megakolon

Terjadinya usus besar atau kolon yang membesar atau melebar kita bisa sebut dengan istilah megakolon di mana biasanya saraf-saraf pada usus besarlah yang menjadi penyebabnya ketika terjadi gangguan di sana. Penyakit ini kemungkinan terjadi pada seseorang karena faktor genetik, waspadailah karena kotoran justru malah menimbun di usus besar nantinya.

  1. Sembelit Kronis

Sembelit kronis merupakan suatu kondisi di mana BAB sulit dan tak teratur. Penderitanya akan mengalami kesulitan dalam mengeluarkan feses dan hal ini bukan terjadi dalam beberapa hari saja, melainkan bisa sampai beberapa minggu atau lebih. Faktor ini bisa menyebabkan usus berkondisi kurang baik, seperti melintir atau melilit.

  1. Kebiasaan Diet yang Berubah

Kebiasaan diet yang mengalami perubahan bisa menjadi faktor yang malah membuat usus tidak dalam keadaan yang baik. Diet rendah kalori, lemak dan karbohidrat ditambah dengan diet serat tinggi adalah hal yang baik, namun saat asupan serat tak didampingi dengan asupan nutrisi lain secara seimbang, akibat kelebihan serat adalah usus bekerja makin keras dalam proses mencerna dan ini bisa berdampak pada melilit atau melintirnya usus.

  1. Gangguan Pemulihan Pasca Operasi

Walau cukup jarang terjadi, masa pemulihan pasca operasi yang terganggu dapat menyebabkan masalah pada usus. Pasca operasi yang berhubungan dengan saluran pencernaan sebaiknya tetap Anda awasi dengan mengecek kesehatan dan memerhatikan gejala efek yang ditimbulkan oleh operasi tersebut selama pemulihan.

  1. Penyakit Hisprung

Penyakit ini tergolong langka namun saat terjebaknya feses di usus besar, inilah yang dinamakan dengan penyakit Hisprung. Penyebab dari kondisi feses terjebak ini adalah karena kurang sempurnanya organ bagian usus di mana sel-sel saraf pada otot usus besar tak ada.

Usus melintir bukanlah suatu kondisi yang Anda bisa abaikan, apapun penyebab usus melintir pada orang dewasa, penanganan medis sebaiknya didapatkan oleh penderitanya. Jika langkah perawatan alami dan tradisional kurang membantu, penderita berpotensi memerlukan langkah operasi.

fbWhatsappTwitterLinkedIn