Mudah, Begini 27 Cara Alami Memutihkan Leher Bagian Belakang Patut Dicoba !

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Kulit leher merupakan salah satu bagian tubuh yang patut diperhatikan karena seringkali, bagian tersebut tertutup oleh rambut dan tanpa disadari dapat menghitam. Ketika hal ini terjadi, Anda yang berambut panjang dan hendak mengikat rambut tentu menjadi kurang percaya diri untuk memperlihatkan bagian leher belakang Anda bukan? Jangan khawatir, sebab cara-cara memutihkan leher bagian belakang ini bisa dicoba.

  1. Memakai Kacang Almond

Kacang almond segenggam yang sudah direndam dulu semalaman akan bertekstur lebih lunak, setelahnya bisa Anda tumbuk atau blender sampai halus. Gunakan sebagai masker di bagian leher belakang Anda, balurkan secara merata dan lakukan perawatan ini setiap hari sampai kulit leher belakang tak lagi gelap.

  1. Menggunakan Kunyit

Kunyit dalam bentuk bubuk bisa Anda siapkan 4-5 sendok saja, lalu seduh dengan air hangat sedikit. Hasil seduhan air kunyit bisa Anda balurkan merata di leher bagian belakang yang kulitnya gelap. Tunggu setengah jam kurang lebih, lalu bersihkan menggunakan tisu/kapas bersih dengan menggosoknya.

  1. Memakai Yogurt

Yogurt tawar adalah salah satu bahan alami yang bisa dijadikan pemutih leher bagian belakang. Caranya adalah dengan menjadikannya sebagai masker yang artinya Anda perlu membalurkannya langsung secara merata pada kulit leher yang hendak Anda putihkan. Setelah setengah jam, bilas leher menggunakan air bersih.

  1. Memanfaatkan Lidah Buaya

Setelah sebatang daun lidah buaya dibersihkan, Anda bisa membelahnya dan kemudian mengambil lendir atau daging lidah buaya dengan mengeroknya menggunakan sendok. Taruh di sebuah mangkuk, lalu gelnya bisa Anda oles langsung ke leher, tunggu setengah jam, pakai tisu atau kapas bersih untuk membersihkannya nanti dan rasakan khasiat lidah buaya untuk kulit secara maksimal.

  1. Memakai Pisang

Buah pisang 1 saja sudah cukup (pastikan memilih pisang ambon) lalu mengupasnya. Blender atau tumbuk manual sampai teksturnya halus dan setelahnya bisa langsung dioles sampai rata pada leher belakang. Setengah jam berlalu, gunakanlah tisu atau kapas bersih untuk menggosok membersihkannya, barulah membilas dengan air bersih.

  1. Menggunakan Madu

2-3 sendok makan madu murni bisa Anda andalkan sebagai pemutih kulit leher belakang yang gelap. Pastikan Anda tahu ciri-ciri madu asli dan gunakan dengan cara membalurkannya langsung pada leher. Tunggu setengah jam, barulah pakai tisu atau kapas sebagai pembersihnya, barulah dengan air hangat Anda bilas.

  1. Memakai Lemon

Tak salah lagi, buah kaya vitamin C ini mampu mencerahkan kulit secara alami, jadi, potong jadi 2 sebuah lemon yang masih segar dan telah dibersihkan. Lemon kemudian Anda peras pada sebuah gelas atau mangkuk, dan balur langsung ke leher belakang jika sudah selesai. 20-30 menit berlalu, gosok dengan tisu maupun kapas sampai bersih lalu bilas dengan air.

  1. Membuat Scrub dari Bubuk Coklat

Bubuk coklat pun bisa Anda manfaatkan sebagai pemutih leher, yakni dengan memasukkan 4 sendok makan ke sebuah wadah, seduh dengan air panas. Setelah jauh lebih hangat, ramuan siap digunakan dengan cara membalurkannya pada leher belakang dan diamkan sampai kurang lebih 10-15 menit barulah dibilas bersih.

  1. Menggunakan Minyak Zaitun

3 sendok makan minyak zaitun saja sudah lebih dari cukup untuk perawatan leher belakang Anda yang berkulit kusam dan gelap. Oles saja di bagian tersebut, tunggu 10 menit; lanjutkan dengan menggunakan tisu atau kapas bersih untuk menggosok membersihkan leher belakang sampai keluar daki, barulah dibilas dengan air.

  1. Memakai Putih Telur

Cara simpel lainnya adalah dengan menyiapkan 1 putih telur untuk dioles begitu saja langsung ke bagian leher belakang. Tunggu sekitar setengah jam, gunakan kapas yang sudah diberi minyak zaitun sedikit untuk menggosok-gosok leher dan membersihkannya. Barulah dilanjutkan dengan membilas menggunakan air bersih.

  1. Menggunakan Tepung Beras

4-5 sendok makan tepung beras bisa disiapkan lebih dulu dan masukkan pada sebuah wadah. Bentuk menjadi adonan pasta kental dengan menambahkan air hangat sedikit. Balurkan ramuan ini di leher bagian belakang sampai rata, setelah setengah jam gosok sampai bersih apalagi saat daki berhasil keluar.

  1. Memanfaatkan Kayu Manis

Kayu manis dalam bentuk bubuk bisa Anda sediakan 5 sendok makan yang tentunya perlu dicampur dulu dengan minyak zaitun (minyak kelapa boleh dijadikan alternatif). Ramuan ini dapat Anda balurkan ke leher bagian belakang secara langsung, dan biarkan selama setengah jam dan bilas menggunakan air biasa.

  1. Menggunakan Oatmeal

Oatmeal akan menjadi exfoliator alami dan ampuh bagi kulit leher bagian belakang Anda. Pastikan untuk menyiapkan 5 sendok makan saja, seduh dengan air panas, dan saat sudah hangat bisa dibalurkan ke leher. Tunggu setengah jam sebelum kemudian Anda gosok-gosok sampai daki keluar, barulah setelahnya Anda bilas dengan air biasa.

  1. Memakai Tomat

Ada kandungan likopen di dalam tomat yang siap menjadi pencerah alami kulit, jadi gunakan tomat segar untuk perawatannya. Potong jadi 2 bagian, lalu isi tomat Anda kerok, namun yang Anda gunakan adalah lendir tomat dioles pada leher merata. 30 menit berlalu, gunakan air bersih untuk membilasnya.

  1. Memakai Gula Pasir

3 sendok makan gula pasir saja cukup untuk Anda jadikan sebagai scrub. Campur dengan minyak zaitun secukupnya, barulah balurkan rata di leher bagian belakang sambil memijat dan menggosok-gosoknya. Gunakan air bersih (lebih baik air mengalir) dalam membilas leher Anda sebagai langkah akhir.

  1. Menggunakan Pepaya

Pepaya yang sudah matang bisa Anda kupas dan ambil sekitar 10-12 cm saja daging buahnya. Blenderlah dengan menambahkan sedikit air, campur pula dengan minyak zaitun. Ramuan siap dibalurkan pada leher bagian belakang dan tunggu setengah jam sebelum boleh membilas dengan air biasa.

  1. Memakai Jeruk Nipis

Pastikan untuk menggunakan jeruk nipis yang ukurannya besar dan juga masih berkondisi segar. Setelah dicuci, belah jadi 2, lalu ambil air perasannya yang kemudian dicampur dengan garam 1 sendok teh. Oles ramuan campuran jeruk nipis dan garam ini ke leher bagian belakang, tunggu setengah jam, baru bilas dengan air biasa.

  1. Mengandalkan Kopi Giling

Siapkan dulu 3-4 sendok makan kopi yang telah melalui proses penggilingan di sebuah mangkuk kecil atau cangkir, seduh dengan air panas. Tunggu suhunya turun dan menjadi lebih hangat sebelum Anda membalurkan ke leher. Biarkan selama 10 menit dan gosok leher pelan-pelan sampai sel-sel kulit mati terangkat.

  1. Menggunakan Kentang

Sediakan sebuah kentang, cuci dulu, kupas, lalu potong-potong dan masukkan ke dalam blender. Tambahkan air sedikit baru diblender hingga teksturnya lembut seperti jus tapi kental. Oles ke kulit leher secara langsung, biarkan selama setengah jam, lalu bersihkan leher dengan air bersih.

  1. Memakai Garam Dingin

Garam 3 sendok ditambah dengan air es sesendok saja bisa jadi ramuan yang sederhana tapi ampuh dalam memutihkan leher belakang Anda. Gosok-gosokkan garam tadi ke leher saat mengoleskannya merata, lalu dengan air hangat Anda bisa membilas bersih leher yang Anda rawat.

  1. Memanfaatkan Baking Soda

Campurkan 2 sendok makan baking soda bersama air hangat secukupnya (jangan terlalu banyak asal cukup untuk membentuk adonan pasta kental). Setelah tercampur, oles ke leher bagian belakang dan bilaslah menggunakan air biasa sampai bersih sesudah setengah jam berlalu.

  1. Mengandalkan Bengkoang

Bengkoang segar 1 buah saja bisa Anda gunakan dengan cara memarutnya, lalu diblender bersama sedikit air. Hasil bengkoang yang telah diblender didiamkan dulu sekitar sejam, dan endapannyalah yang Anda oleskan ke leher belakang. Bersihkan leher dengan tisu sesudah 30 menit pengaplikasian.

  1. Menggunakan Air Cucian Beras

Kalau Anda tipe telaten, maka saat memasak nasi, beras yang sudah dicuci jangan Anda buang dulu. Air cucian beras ini bisa Anda gosok-gosokkan pada area leher belakang, lalu biarkan kering. Sesudah mengering dan airnya meresap barulah Anda bilas bersih menggunakan air biasa. Perawatan bisa dilakukan setiap hari agar hasil terbaik bisa diperoleh.

  1. Memanfaatkan Minyak Almond

Selain kacang, minyak almond pun bisa menutrisi kulit leher dan mencerahkannya secara alami. Hangatkan dulu minyak almond yang hendak dipakai, ambil beberapa tetes, dan balur ke leher belakang Anda. Berikan pijatan juga saat mengoleskan supaya bisa menjadi cara melancarkan peredaran darah efektif.

  1. Memakai Kulit Jeruk

Kita tahu betul bahwa jeruk adalah buah yang mengandung vitamin C tinggi, begitu juga ketika hanya menggunakan bagian kulitnya. Keringkan dulu kulit jeruk di tempat sejuk (tidak terkena matahari langsung). Giling sampai berbentuk bubuk dan campur bersama susu bubuk dengan takaran masing-masing sama; barulah oles ke leher selama beberapa menit, bilas bersih dengan air biasa.

  1. Menggunakan Biji Kenari

Campurlah biji kenari ½ sendok teh bersama yogurt sebanyak 2 sendok makan sampai berbentuk pasta teksturnya. Terapkan ke leher bagian belakang yang warnanya kusam dan gelap sambil memberi pijatan, dan setelah beberapa menit barulah dibilas dengan air biasa; cukup lakukan ini seminggu 2-3 kali secara rutin.

  1. Memakai Timun

Blenderlah dulu timun secukupnya yang sudah Anda cuci bersih, lalu hasilnya yang sudah halus itulah yang Anda terapkan pada leher. Setelah dibiarkan kurang lebih 10 menit, Anda bisa gunakan air dingin untuk membilas bersih leher belakang Anda; atau, jika ada air mawar, bilaslah dengan air mawar.

Melakukan rutin segala cara memutihkan leher bagian belakang yang kusam dan gelap bisa membantu mendapatkan hasil paling baik. Selain menjadi lebih cerah, bahan-bahan alami tersebut juga turut menutrisi kulit sehingga kulit leher jauh lebih sehat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn