Bahaya Gigitan Arnab Pada Manusia

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Arnab atau yang biasa kita kenal sebagai kelinci merupakan mamalia memamah biak yang tergolong dalam keluarga leporidae. Arnab memiliki ciri ciri utama berupa telinga yang panjang dan dapat berputar hingga 180 derajat, berfungsi untuk mempertajam pendengaran bila ada predator yang dating. kaki belakang arnab berbentuk memanjang sehingga menjadikannya sebagai salah satu pelari tercepat di antara binatang lain. Arnab merupakan binatang yang berada di level paling bawah rantai makanan, oleh karena itu pendengaran yang baik dan lari yang cepat dapat menjadi solusi yang efektif untuk melarikan diri.

Dalam dunia modern arnab yang sudah didomestikasi lebih mudah ditemukan daripada arnab liar. Bagi manusia arnab memiliki cukup banyak fungsi, mulai dari sebagai bahan makanan dengan diambil dagingnya, diambil kulit dan bulunya untuk bahan pakaian, sebagai binatang peliharaan hingga diambil kotorannya sebagai pupuk. Arnab yang digunakan sebagai pedaging umumnya berbeda dengan arnab untuk dipelihara. (baca juga: bahaya gigitan agas)

Habitat arnab

Arnab merupakan binatang yang memiliki banyak jenis, klasifikasi arnab dapat dibedakan berdasarkan habitatnya, ukurannya, bentuk fisiknya dan lain lain. Dari segi habitat, jenis arnab dibagi menjadi arnab yang tinggal di padang rumput, hutan, gurun, dan lain lain. Di Indonesia arnab liar biasa ditemukan di hutan, karena Indonesia merupakan Negara tropis, di Negara seperti Inggris arnab liar biasa ditemukan di padang rumput sementara di daerah tandus seperti di Afrika arnab tinggal di padang gurun. (baca juga: bahaya gigitan anak lipan)

Gigitan arnab

Sebagai binatang peliharaan, arnab merupakan salah satu binatang yang jinak dan menggemaskan sehingga seringkali kita tidak dapat menahan diri untuk menggendong atau sekedar mengelus arnab. Sebenarnya arnab merupakan binatang yang sedikit agresif dan dapat menggigit anda dengan atau tanpa alasan yang jelas. Berbeda seperti anjing yang menggigit hanya untuk bermain dengan anda, arnab seringkali menggigit dengan keras hingga menyebabkan luka yang cukup dalam dan pendarahan kecil. (baca juga: bahaya gigitan anjing rabies)

Gigitan arnab memang tidak beracun, namun dapat mengandung bakteri atau virus berbahaya yang dapat menyebabkan infeksi dan penyakit lain. Selain itu bahaya yang paling ditakuti dari gigitan arnab adalah virus rabies. Tak hanya anjing, binatang mamalia seperti arnab, tupai, kucing hingga monyet pun merupakan binatang yang dapat membawa virus rabies oleh karena itu jika anda memiliki hewan peliharaan yang disebutkan diatas, ada baiknya jika anda meluangkan sedikit waktu untuk membawanya ke dokter hewan dan menyuntikan vaksin rabies sebagai tindakan pencegahan.

baca juga :

Penyebab arnab menggigit

Gigitan arnab dapat memiliki banyak arti karena salah satu cara arnab berkomunikasi adalah dengan menggigit, namun gigitan juga dapat bermaksud lain, apa maksud dari gigitan arnab?

  1. Kasih sayang

Seperti anjing, arnab adalah binatang yang dapat menunjukkan kasih sayang, ketika arnab senang bermain bersama anda, umumnya ia akan berlari mengelilingi anda dan menggigit anda secara halus. Gigitan ini tidak terlalu kencang dan berbahaya, namun dapat menyebabkan sedikit luka, untuk tindakan pencegahan, ada baiknya anda mencuci tangan setelah digigit oleh arnab kesayangan anda dengan antiseptic. (baca juga: bahaya gigitan semut api)

  1. Perlindungan diri

Arnab yang baru anda dapatkan biasanya cenderung takut dengan lingkungan barunya dan takut kepada anda. Mereka tidak akan menahan diri untuk menyerang, oleh karena itu jika anda baru mendapatkan arnab. Jangan sentuh bagian kepala arnab tersebut selama seminggu, jika memungkinkan jangan sentuh sama sekali. Interaksi yang dapat anda lakukan dengan arnab baru adalah memberi makan dan minum, posisikan diri anda dekat dengan arnab selama mungkin agar arnab mengenal bau anda, setelah arnab terlihat nyaman di lingkungan barunya dan nyaman di dekat anda, anda boleh memegangnya. (baca juga: bahaya gigitan hamster)

  1. Melindungi anaknya

Arnab yang baru memiliki keturunan cenderung sangat agresif dan tidak membiarkan apapun yang dianggap mengancam mendekati anaknya. Orang tua arnab tidak akan ragu untuk mengeluarkan gigitan dengan kekuatan penuh untuk menjauhkan anda. Gigitan arnab yang melindungi anaknya adalah gigitan yang paling berbahaya karena arnab akan mengerahkan seluruh kekuatannya. (baca juga: bahaya gigitan kucing)

  1. Rabies

Arnab yang positif terkena rabies akan menjadi “gila” dan  dapat menggigit tanpa alasan, bahkan dapat mengejar anda. Oleh karena itu usahakan arnab anda untuk mendapatkan vaksin rabies karena rabies dapat menular kepada manusia. (baca juga: bahaya gigitan kelabang)

fbWhatsappTwitterLinkedIn