8 Cara Mengobati Eksim Kering Paling Mudah

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Eksim yaitu salah satu permasalahan kulit di mana munculnya bercak-bercak kemerahan berisi gelembung air berukuran kecil yang terasa gatal sekaligus perih. Dilihat dari kondisinya, eksim dibagi menjadi dua, yaitu eksim kering dan eksim basah. Pada kondisi eksim yang sudah parah, penderitanya akan menunjukkan ciri-ciri eksim atopikyaitu kulit kering dan bersisik yang sudah kronik.

Pada eksim kering, munculnya bisa pada bagian kulit mana saja, mulai dari siku, lutut, leher, wajah, dan kaki. Selain itu, penderitanya juga dari segala usia, mulai dari bayi hingga lansia. Jika tidak segera diobati dengan tepat, maka eskim bisa semakin parah dan kemungkinan dapat menyebar ke bagian kulit lainnya. Apalagi jika memiliki kebiasaan buruk seperti menggaruk eksim hingga mengelupas dan berdarah.

Artikel kali ini akan lebih khusus membahas penyakit eksim kering, mulai dari penyebabnya, ciri-ciri, hingga cara mengobati eksim secara mudah dan efektif tanpa harus ke dokter. Nah, untuk penjelasan lebih lengkap dan jelasnya, simak pembahasannya berikut ini.

Penyebab eksim kering

Sebenarnya, penyebab eksim, baik itu eksim kering maupun basah, belum benar-benar diketahui pasti penyebabnya. Namun, sudah diketahui faktor-faktor pemicu yang menjadi penyebab eksim kering dan situasi yang memperparahnya. Berikut ini adalah faktor-faktornya:

1. Kebiasaan menggaruk eksim

Faktor penyebab yang pertama yaitu kebiasaan buruk menggaruk eksim hingga mengelupas bahkan berdarah. Hal ini hanya akan memperparah eksim dan akan membuat eksim menjadi melebar, bahkan menular ke bagian lain. Apalagi ketika menggaruk, kuku dalam keadaan panjang dan kotor.

2. Kulit kering

Kulit yang kering akan membuat kulit bersisik dan ketika muncul eksim akan berpotensi menjadi semakin parah dan menyebar luas. Penyebab kulit bersisik ini dapat diatasi dengan membiasakan menggunakan losion untuk melembabkan kulit.

3. Infeksi kulit atau luka karena bakteri

Faktor penyebab selanjutnya yaitu infeksi kulit karena bakteri pada bagian tubuh yang kemudian memunculkan rasa gatal. Rasa gatal ini memunculkan keinginan untuk menggaruknya. Hal ini secara tidak langsung akan memicu munculnya Eksim kering.

4. Bakteri dan virus tertentu

Penyebab eksim kering adalah karena adanya bakteri dan virus tertentu yang menyerang kulit sehingga lama kelamaan akan menyebabkan munculnya eksim kering pada permukaan kulit.

5. Keringat

Adanya virus dan bakteri umumnya disebabkan karena keringat. Keringat dapat memicu perkembangbiakan virus dan bakteri yang semakin subur.

6. Jarang mandi

Orang yang jarang mandi akan membuat kuman, bakteri, maupun virus menumpuk di tubuhnya. Dampak selanjutnya yaitu dapat memicu munculnya eksim kering di area tubuh tertentu yang paling memungkinkan untuk tumbuhnya eksim.

7. Polusi udara dan asap rokok

Polusi udara dan asap rokok juga disinyalir dapat menjadi pemicu munculnya eksim. Pada kondisi tubuh yang memiliki imun rendah, dua hal ini bisa dengan mudah memicu munculnya eksim.

8. Makanan tertentu

Makanan penyebab eksim di antaranya adalah kacang tanah, ikan, telur, dan gandum. Bagi orang-orang tertentu, khususnya yang memiliki alergi, makanan-makanan tersebut dapat menyebabkan tumbuhnya eksim

9. Udara lembab dan panas

Udara lembab dan panas akan menyebabkan seseorang berkeringat. Sementara itu, keringat menyebabkan tumbuh suburnya kuman dan bakteri. Selanjutnya, kuman dan bakteri ini dapat memicu munculnya eksim kering.

10. Debu

Debu seringkali berisi partikel-partikel tertentu yang mengandung bakteri dan virus. Oleh karena itu, debu juga dapat memicu munculnya eksim kering pada kulit.

11. Alergi

Selain alergi terhadap makanan tertentu seperti yang sudah disebutkan pada poin 8, alergi terhadap penggunaaan perhiasan yang mudah luntur juga menjadi salah satu penyebab munculnya eksim.

12. Stres

Penyebab yang terakhir yaitu stres. Secara tidak langsung, stress dapat memicu munculnya penyakit-penyakit tertentu, salah satunya eksim.

Ciri-ciri penyakit eksim kering

Penyakit eksim kering dapat diketahui dengan memerhatikan ciri-ciri fisik tertentu yang muncul, yaitu seperti berikut ini:

  • Munculnya bercak-bercak bertekstur kering dan bersisik
  • Rasa gatal dan pedih pada bercak-bercak tersebut
  • Kulit melepuh
  • Bercak berwarna kemerahan yang lama kelamaan jadi menghitam
  • Kulit di area yang mengalami bercak semakin menebal

Cara mengobati eksim kering secara mudah dan efektif

Cara mengobati eksim kering dapat dilakukan dengan beberapa cara, salah satunya adalah cara sederhana dan mudah sekaligus efektif menghilangkan eksim kering dan mencegah penyebaran eksim. Berikut ini adalah cara-caranya:

1. Jangan biasakan menggaruk eksim

Cara mengobati eksim kering yang pertama yaitu jangan biasakan menggaruk eksim. Meskipun terasa gatal, jangan sekali-kali menggaruknya. Apalagi jika memiliki kuku panjang dan kotor. Gunting pendek kuku untuk mencegah keinginan menggaruk eksim. Sekalipun ingin menggaruk, lakukan dengan hati-hati dan jangan sampai membuat lecet dan berdarah.

2. Dinginkan eksim dengan es batu

Cara mengobati eksim yang kedua yaitu dengan menggunakan es batu atau air dingin. Lakukan dengan cara dikompres menggunakan kain lalu masukkan es batu di dalamnya. Bisa juga dengan membasahkan kain dengan air dingin atau air es lalu tekan-tekan lembut pada eksim. Sensasi dingin dari es batu akan membantu mengurangi rasa gatal yang ditimbulkan oleh eksim

3. Rajin mandi atau membersihkan diri dengan air hangat

Cara mengobati eksim kering selanjutnya yaitu dengan mandi secara teratur dengan air hangat. Mandi secara teratur juga membantu mengurangi risiko penyebaran bakteri yang dapat memperburuk kondisi eksim kering.

4. Rajin berganti pakaian

Cara mengobati eksim kering yang bisa dilakukan secara sederhana selanjutnya yaitu rajin-rajinlah mengganti pakaian, setidaknya dua kali sehari. Terlebih, jika Anda orang yang sering berkeringat. Mengganti pakaian secara rutin dapat mengurangi risiko penyebaran bakteri dan kuman.

5. Gunakan pakaian yang tidak menyebabkan gatal

Menggunakan pakaian yang tidak menyebabkan gatal dapat menjadi salah satu cara mengobati eksim kering sekaligus mencegah kondisi eksim semakin parah. Ada beberapa bahan pakaian tertentu yang menyebabkan kulit jadi gatal dan keinginan untuk menggaruk-garuk bagian kulit.

6. Lindungi eksim agar tidak tergoda untuk menggaruk

Cara mengobati eksim kering yang keenam yaitu cobalah lindungi eksim agar Anda tidak tergoda untuk menggaruknya. Anda bisa menutupinya dengan menggunakan cara tertentu atau benda yang dapat menutupi eksim sedemikian rupa agar Anda berhenti berpikir untuk menggaruknya.

7. Menggunakan obat penghilang eksim kering

Ada banyak obat eksim kering yang dijual di pasaran, mulai dari salep, krim, hingga obat anti-biotik penghilang rasa gatal. Jenis obat-obatan yang bisa digunakan untuk mengatasi gatal akibat eksim kering di antaranya yaitu kortikosteroid topikal, chlorpheniramine (CTM), dihpenhydramine, dan topikal imunosupresi. Selain obat-obatan tersebut, menghilangkan eksim kering juga bisa dengan fototerapi, psikoterapi, dan obat anti-cemas.

8. Hindari stres

Cara terakhir yang bisa dilakukan untuk menyembuhkan sekaligus mencegah munculnya eksim yaitu dengan cara menghindari stres. Seseorang yang mengalami stress umumnya akan menimbulkan keinginan untuk menggaruk-garuk bagian tubuh. Keinginan ini umumnya muncul secara spontan dan tidak tertahankan sehingga tanpa sadar tangan akan menggaruk-garuk bagian tubuh yang dirasakan memiliki sensasi gatal. Salah satu tips penghilang stres yang bisa Anda terapkan yaitu memelihara pikiran positif. Niscaya, Anda terhidar dari stres sekaligus menekan risiko terkena eksim kering.

Itulah tadi penjelasan lengkap mengenai penyakit eksim kering, mulai dari penyebab, ciri-ciri, hingga cara mengobati eksim dengan mudah dan efektif. Pada dasarnya, eksim kering muncul akibat penyebaran virus dan bakteri yang diperparah dengan kondisi kulit kering dan kebiasaan buruk menggaruk eksim sehingga memperparah kondisi eksim kering itu sendiri.

fbWhatsappTwitterLinkedIn