Alco Plus DMP – Fungsi Obat – Obat Apa – Dosis Dan Efek Samping

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

ALCO Plus DMP adalah merupakan salah satu jenis obat berbentuk sirup yang berfungsi untuk mengatasi penyakit flu yang disertai dengan batuk kering, serta hidung tersumbat dan alergi. Namun satu hal yang perlu diperhatikan dalam menggunakan obat ALCO Plus DMP adalah bahwa ALCO Plus DMP ini hanya berfungsi untuk mengatasi gejala flu yang disertai dengan batuk kering saja, sehingga apabila digunakan untuk mengatasi flu yang disertai dengan jenis batuk berdahak hijau, maka tidak akan memberikan hasil yang memuaskan. Obat ALCO Plus DMP ini sendiri dibuat dan didistribusikan oleh PT. Interbat.

Kandungan Obat ALCO Plus DMP

Berikut ini adalah beberapa kandungan yang terkandung dalam Obat ALCO Plus DMP dengan takaran per 5 ml ALCO Plus DMP, yaitu sebagai berikut:

  • Pseudoephedrine HCI 30 mg: yaitu sebuah senyawa amina simpatomimetik yang berfungsi sebagai nasal dekongestan. Pseudoephedrine ini termasuk kedalam golongan obat simpatomimetik dari kelas phenethylamine dan amfetamin. Pseudoephedrine sendiri bekerja dengan cara melakukan penyempitan pembuluh darah dan meredakan pembengkakan yang terjadi pada sekitar daerah hidung, sehingga membuat penderita flu dapat bernafas lebih mudah.
  • Brompheniramine maleate 2 mg: Brompheniramine maleate adalah sebuah senyawa yang termasuk kedalam kelas alkilamina tersubstitusi, yang berfungsi sebagai antihistamin sistemik. Semua obat yang masuk kedalam golongan antihistamin, memiliki efek antimuscarinic sehingga sering kali digunakan sebagai obat penenang dan juga obat alergi. Brompheniramine maleate sendiri berfungsi untuk mengobati gejala antihistamin atau alergi, dengan cara menghalangi ikatan histamin dengan reseptor H1 pada sel efektor.
  • Dextromethorphan HBr: Dextromethorphan HBr ini sendiri berfungsi untuk menekan dorongan untuk batuk pada tenggorokan, sehingga dapat meringankan batuk dan mencegah dada sakit saat batuk

Fungsi Penggunaan Obat ALCO Plus DMP

Berikut ini adalah beberapa fungsi dan kegunaan dari obat ALCO Plus DMP, yaitu sebagai berikut:

  1. Dapat membantu meredakan gejala flu
  2. Dapat membantu menyembuhkan gejala batuk kering
  3. Dapat meredakan alergi
  4. Dapat meredakan hidung tersumbat akibat flu
  5. Dapat membantu mengurangi bersin-bersin

Pemberian Dosis Obat ALCO Plus DMP

Sebagai informasi tambahan, obat ALCO Plus DMP ini adalah merupakan jenis obat yang termasuk ke dalam golongan obat bebas terbatas, sehingga pada setiap pembeliannya tidak harus menggunakan resep Dokter. Namun berikut ini adalah pemberian dosis obat ALCO Plus DMP yang dianjurkan oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI), yaitu sebagai berikut:

  • Dosis ALCO Plus DMP pada Dewasa: diminum 3 kali sehari 5 ml.
  • Dosis ALCO Plus DMP pada anak-anak usia lebih dari 12 tahun: diminum 3 kali sehari 5 ml.
  • Dosis ALCO Plus DMP pada anak-anak usia 6 – 12 tahun: diminum 3 kali sehari 2.5 ml.
  • Dosis ALCO Plus DMP pada anak-anak usia 2 – 5 tahun: diminum 3 kali sehari 1.25 ml.

Sebenarnya obat ALCO Plus DMP ini dapat diminum sebelum ataupun sesudah makan, namun untuk menghindari gangguan pencernaan pada lambung, sebaiknya ALCO Plus DMP ini diminum setelah makan. Lalu segera hentikan penggunaan ALCO Plus DMP ini ketika gejala flu dan batuk sudah mulai membaik.

Kontraindikasi Obat ALCO Plus DMP

Berikut ini adalah kontraindikasi yang perlu diperhatikan selama menggunakan obat ALCO Plus DMP, yaitu sebagai berikut:

  1. ALCO Plus DMP ini jangan diberikan untuk pengguna yang memiliki riwayat alergi terhadap obat Pseudoephedrine.
  2. Perhatikan penggunaan ALCO Plus DMP pada pengguna yang sedang menggunakan obat-obat golongan monoamine oksidase (MAO) inhibitors, karena bisa meningkatkan tekanan darah.
  3. Hati-hati menggunakan ALCO Plus DMP pada pengguna yang sedang menggunakan obat-obat penekan SSP.
  4. Awasi penggunaan ALCO Plus DMP untuk pengguna yang memiliki gangguan fungsi pernafasan, karena akan dapat menyebabkan depresi pernafasan apabila penggunaannya tidak sesuai dosis yang dianjurkan
  5. Pada penderita diabetes mellitus, penggunaan ALCO Plus DMP harus diberikan secara hati-hati
  6. Pemberian ALCO Plus DMP ini perlu kehati-hatian untuk penderita penyakit gagal jantung kongestif
  7. Perhatikan penggunaan ALCO Plus DMP pada penderita gangguan fungsi hati
  8. Awasi penggunaan ALCO Plus DMP untuk penderita gangguan fungsi ginjal
  9. Hati-hati menggunakan ALCO Plus DMP untuk penderita hipertensi berat
  10. Perhatikan penggunaan ALCO Plus DMP pada penderita penyakit arteri koroner berat
  11. Jangan berikan ALCO Plus DMP sembarangan untuk pengguna yang memiliki ciri-ciri alergi terhadap obat simpatomimetik seperti, ephedrine, phenylpropanolamine, dan phenylephrine
  12. Pemberian ALCO Plus DMP untuk penderita hipertrofi prostat perlu ekstra kehati-hatian 
  13. Perhatikan penggunaan ALCO Plus DMP pada penderita hipertiroid
  14. Pada penderita stroke, penggunaan ALCO Plus DMP harus diperhatikan secara hati-hati
  15. Monitor penggunaan ALCO Plus DMP pada penderita palpitasi
  16. Perhatikan penggunaan ALCO Plus DMP pada pengguna yang mengkonsumsi obat insomnia
  17. Pemberian ALCO Plus DMP pada penderita closed angle galucoma harus dilakukan secara hati-hati
  18. Selalu perhatikan penggunaan ALCO Plus DMP pada ibu hamil terutama pada trimester 3

 Efek Samping Obat ALCO Plus DMP

Harap diketahui sebelumnya bahwa semua obat baik obat luar maupun dalam pasti akan memberikan efek samping terhadap penggunanya, namun tidak semua orang akan mengalami efek samping tersebut, dan berikut ini adalah beberapa efek samping yang mungkin terjadi selama mengkonsumsi obat ALCO Plus DMP, yaitu sebagai berikut:

  1. Efek samping akibat mengkonsumsi ALCO Plus DMP, pengguna dapat mengalami rasa kantuk (mengantuk)
  2. Beberapa pengguna yang mengkonsumsi ALCO Plus DMP, dilaporkan mengalami mulut kering
  3. Dilaporkan bahwa pengguna dapat mengalami tenggorokan kering selama mengkonsumsi ALCO Plus DMP
  4. Gangguan pencernaan pada lambung adalah efek samping yang paling umum dijumpai pada saat mengkonsumsi ALCO Plus DMP
  5. Pengguna dapat mengalami mual selama mengkonsumsi ALCO Plus DMP
  6. Pada kasus khusus, dilaporkan bahwa pengguna dapat mengalami muntah-muntah pada saat mengkonsumsi ALCO Plus DMP
  7. Beberapa pengguna ALCO Plus DMP dapat mengalami Aritmia (gangguan detak jantung)
  8. Selama mengkonsumsi ALCO Plus DMP, pengguna dapat mengalami diare
  9. Pengguna dapat mengalami sembelit setelah mengkonsumsi ALCO Plus DMP
  10. Walaupun jarang terjadi, selama mengkonsumsi ALCO Plus DMP ini pengguna dapat mengalami sulit buang air kecil
  11. Beberapa pengguna ALCO Plus DMP dapat mengalami rasa sakit kepala tegang
  12. Sebagian besar pengguna ALCO Plus DMP dapat mengalami Insomnia (kesulitan tidur)
  13. Mengkonsumsi ALCO Plus DMP dapat mengalami efek samping Tremor/gemetar
  14. Kram perut merupakan efek samping yang kadang muncul akibat mengkonsumsi ALCO Plus DMP
  15. Obat ALCO Plus DMP ini dapat mengakibatkan anoreksia pada sebagian pengguna
  16. Beberapa pengguna ada yang melaporkan bahwa setelah mengkonsumsi ALCO Plus DMP ini, pengguna mengalami konstipasi
  17. Pengguna ALCO Plus DMP dapat mengalami nyeri anginal
  18. Beberapa pengguna ALCO Plus DMP dapat mengalami pembesaran prostat
  19. Dilaporkan bahwa dengan mengkonsumsi ALCO Plus DMP dapat mengakibatkan gangguan epigastrik
  20. Pengguna ALCO Plus DMP dapat mengalami perdarahan serebral, walaupun hal ini jarang sekali terjadi
  21. Pengguna yang mengkonsumsi ALCO Plus DMP dapat mengalami edema paru.
  22. Beberapa pengguna ALCO Plus DMP dapat mengalami serangan jantung mendadak
  23. Obat ALCO Plus DMP ini dapat mengakibatkan bradikardia refleks pada penggunanya
  24. Pengguna dapat mengalami Palpitasi (denyut jantung tidak beraturan) setelah mengkonsumsi ALCO Plus DMP
  25. Selama pmengkonsumsi ALCO Plus DMP, pengguna dapat mengalami Takikardia (detak jantung saat beristirahat diatas batas normal)

Catatan tambahan : Apabila efek samping yang dirasa semakin terasa menyakitkan dan mengganggu kualitas hidup pengguna ALCO Plus DMP, segera hentikan penggunaan ALCO Plus DMP dan segera hubungi dokter terdekat.

Cara Penyimpanan Obat ALCO Plus DMP

Berikut ini adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam melakukan penyimpan obat ALCO Plus DMP, yaitu sebagai berikut:

  • Lakukan penyimpan ALCO Plus DMP pada suhu ruangan,
  • Telakkan ALCO Plus DMP ini di tempat yang sejuk
  • Simpan ALCO Plus DMP ini pada tempat yang kering
  • Hindari penyimpanan ALCO Plus DMP di tempat yang lembap.
  • Selalu hindari penyimpanan ALCO Plus DMP dari sinar matahari langsung
  • Jangan menyimpan ALCO Plus DMP di kamar mandi
  • Jauhkan ALCO Plus DMP dari jangkauan anak-anak dan hewan peliharaan.
  • Jangan pernah sekalipun membekukan ALCO Plus DMP.
fbWhatsappTwitterLinkedIn