9 Makanan Sumber Kolagen dan Fungsinya Bagi Tubuh

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Kolagen merupakan salah satu protein yang berfungsi untuk menysun tubuh manusia. Di dalam tubuh manusia sendiri jumlah kolagen ini setidaknya mencapai 30% dari seluruh protein yang terdapat di dalam tubuh. Kolagen ini merupakan struktur organik dalam membangun tulang, pembentukan gigi, sendi, membentuk otot, dan juga kulit. Kolagen ini selain berfungsi untuk kecantikan, masih banyak fungsi kolagen bagi kesehatan dan tubuh. Oleh karena itu mengkonsumsi makanan sumber kolagen maka sangat disarankan. Ada banyak makanan sumber kolagen. Makanan – makanan itu seperti :

  1. Kedelai dan berbagai produk kedelai
    Kedelai dan berbagai macam produk turunannya merupakan sumber kolagen. Makanan sumber kolagen dari kedelai dan produk turunannya seperti susu kedelai dan keju. Hal ini karena pada produk – produk tersebut mengandung genistein. Genistein ini lah yang membuat kedelai dan produk turunannya menjadi sumber kolagen.
  2. Sayuran dengan warna hijau gelap
    Sayuran dengan ciri seperti ini juga merupakan salah satu makanan sumber kolagen. Sayuran dengan warna hijau gelap seperti bayam dan kubis.
  3. Kacang – kacangan
    Produk kacang – kacangan ini mengandung asam hyaluronat yang bisa menjadi sumber dari kolagen.
  4. Ikan dan daging
    Makanan sumber kolagen lainnya bisa kita dapatkan pada ikan seperti ikan salmon, ikan tuna, dan ikan makarel. Selain pada ikan – ikan tersebut kita pun bisa mendapatkan makanan sumber kolagen dari daging yang tidak memiliki lemak.
  5. Kaldu pada tulang
    Beberapa ahli mengatakan salah satu cara memperbarui kolagen adalah dengan mengkonsumsi kaldu pada tulang. hal ini karena kaldu pada tulang banyak mengandung gelatin.
  6. Makanan dengan kandungan Vitamin A
    Makanan dengan vitamin A di dalamnya juga merupakan salah satu makanan sumber kolagen. Beberapa makanan dengan vitamin A itu antara lain telur, susu, ubi, wortel, bayam, keju, ikan, paprika, mangga, dan lain sebagaianya.
  7. Makanan yang mengandung vitamin C
    Vitamin C yang bisa didapat pada jeruk, kubis, tomat, strawberry, kentang, jambu, dan lain sebagainya juga merupakan makanan yang bisa menjadi sumber kolagen bagi tubuh.
  8. Makanan yang mengandung tembaga
    Makanan yang mengandung tembaga juga bisa menjadi sumber kolagen. Beberapa makanan tersebut antara lain adalah cokelat hitam, kacang almond, gandum, kentang, dan lain sebagainya.
  9. Berbagai macam buah – buahan
    Ada banyak buah yang mengandung kolagen super tinggi bagi tubuh. Buah seperti jambu, kiwi, leci, pepaya, lemon, nanas, kedondong, dan masih banyak lagi lainnya. Buah – buah tersebut mengandung banyak kolagen di dalamnya.

Fungsi Kolagen

Mengkonsumsi makanan sumber kolagen untuk memenuhi kebutuhan kolagen di dalam tubuh sangatlah disarankan. Ada banyak manfaat dari kolagen ini. Beberapa manfaat dari kolagen antara lain :

  • Menjadi nutrisi untuk otak
  • Mengoptimalkan fungsi indra penglihatan
  • Membuat gigi lebih kuat
  • Membuat tulang menjadi lebih kokoh
  • Memperkuat otot dan strukturnya
  • Memperkuat akan rambut dan bisa merangsangnya untuk kembali tumbuh
  • Membuat fleksibilitas tubuh terutama bagian tendon
  • Memelihara elastisitas kulit
  • Kolagen juga berfungsi dalam pembentukan dinding pembuluh darah baik vena, arteri, maupun kapiler
  • Membuat kuku menjadi tidak mudah patah
  • Kolagen juga sangat berfungsi di dalam sistem imun, sistem pencernaan, sistem sirkulasi darah, dan juga sistem endoktrin.

Itulah beberapa fungsi dari kolagen pada tubuh. Dengan banyaknya manfaat yang di dapat bagi tubuh, maka mengkonsumsi makanan sumber kolagen bisa menjadi suatu kebiasaan yang sangat baik.

Efek samping kolagen

Selain memiliki banyak manfaat yang sangat penting terutama untu kulit. Kolagen juga memiliki efek samping yang dapat terjadi pada tubuh. Beberapa efek samping itu antara lain adalah :

  • Sensitivitas makanan
    Hal ini sering terjadi pada orang yang mengkonsumsi kolagen dalam bentuk pil.
  • Memar
    Hal ini biasa terjadi pada mereka yang menggunakan kolagen dan memperolehnya dalam bentuk suntikan. Suntik kolagen bisa membuat kulit menjadi memar yang bisa terjadi selama kurang lebih 1 minggu
  • Infeksi
    Selain memar, suntik kolagen juga bisa berakibat infeksi apabila jarum suntik yang digunakan tidak dalam kondisi steril
  • Pigmentasi kulit
    Hal ini juga bisa terjadi sebagai efek samping dari suntik kolagen.
  • kepekaan rasa berubah
    Meskipun fungsi kolagen sangatlah vital bagi tubuh namun kita pun harus berhati – hati dalam menerima kolagen terutama apabila kita mengkonsumsi nya dalam waktu yang lama. Kepekaan rasa di lidah akan berkurang akibat pembentukan lapisan di lidah. Inilah yang menjadikan rasa di mulut menjadi tidak enak
  • Bau mulut
    Salah satu akibat dari penggunaan kolagen juga adalah munculnya rasa tak enak di dalam mulut terutama jika menggunakan kolagen dalam jangka waktu yang lama.
  • Reaksi alergi
    Efek paling umum dari penggunaan kolagen adalah munculnya reaksi alergi. Tidak hanya alergi pada makana tertentu saja namun juga alergi pada obat tertentu. Biasanya gejala alergi ini akan muncul kemerahan dan rasa gatal di kulit, sesak anfas, tekanan darah menurun, mual, dan muntah.

Itulah beberapa efek samping yang biasanya muncul saat kita menggunakan kolagen.

fbWhatsappTwitterLinkedIn