6 Kebiasaan yang Membuat Susah Gemuk tapi Kerap Tak Disadari

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Orang yang gemuk biasanya ingin menguruskan badan, tapi bagi orang yang kurus pasti juga bertanya-tanya bagaimana cara agar bisa gemuk. Beberapa orang susah untuk menaikkan berat badan yang sebenarnya tak selalu masalah genetik yang jadi pemicunya. Kenali beberapa kebiasaan yang membuat susah gemuk tanpa disadari oleh kebanyakan orang.

  1. Stres

Kalau beberapa orang bisa saja bertambah gemuk gara-gara stres dan makan banyak menjadi pelariannya. Namun sebagian yang lain, terbiasa stres dan tak dapat mengelolanya dengan baik malah berpengaruh pada berat badan yang turun. Orang yang stres rata-rata menjadi mudah malas untuk makan, cenderung bosan makan makanan yang biasa dikonsumsi serta malas memasak.

  1. Lupa Makan

Lupa makan dapat berkaitan dengan stres di mana seseorang yang larut dalam pemikirannya menjadi kerap melewatkan jam makan. Jika terlalu sering lupa makan, jangan heran kebiasaan ini malah menjadikan berat badan mudah turun dan juga susah naik. Bobot tubuh jadi susah bertambah atau bahkan cenderung terus merosot lho.

  1. Kebanyakan Olahraga

Tubuh memang perlu olahraga, kurang olahraga pada dasarnya berbahaya bagi tubuh kita. Hanya saja, olahraga yang berlebihan dan kebanyakan pun tidak baik, apalagi bagi yang ingin menggemukkan badan. Susah gemuk juga bisa terjadi karena terbiasa banyak berolahraga, apalagi jika metabolisme tubuh bekerja dengan baik dan cepat.

  1. Aktivitas Fisik dan Otak Berlebih

Mungkin bagi diri sendiri beraktivitas padat itu biasa, padahal segala hal yang menguras fisik dan otak tanpa disadari dapat menjadikan tubuh susah untuk gemuk. Jika hal ini diimbangi dengan makan sedikit dan suka lupa makan jangan heran kalau akhirnya berat badan terus merosot dan tak kunjung menggemuk. Jika punya aktivitas padat, pastikan porsi makanan ditambah dan ketika bekerja jangan lupa mengemil yogurt, milkshake atau buah.

  1. Makan Sedikit

Terbiasa makan sedikit tentunya bikin badan susah gemuk karena tubuh yang kurang nutrisi akan sulit dalam proses pembentukan otot maupun lemak. Kebiasaan makan terlalu sedikit bisa berkaitan dengan kesibukan yang padat dan rasa stres yang melanda setiap hari.

Cobalah lebih dulu memulai program menggemukkan badan dengan menambah porsi makan agar lebih banyak. Makanlah secara teratur, pagi, siang dan malam dan jangan sampai melewatkan salah satu jam makan tersebut. Pilih menu yang bernutrisi juga dan jangan lupa pula mengemil.

  1. Kurang Tidur

Beberapa orang yang kebiasaan begadang atau kurang tidur memang disebutkan mampu memicu kegemukan, namun tentunya jika hal ini dilakukan sambil mengemil terus-menerus. Sementara bagi orang-orang yang kurang tidur, suka begadang, tapi tak makan jangan heran kalau tubuh jadi kurus dan susah gemuk.

Kebiasaan yang membuat susah gemuk tersebut memang dianggap umum dan wajar bukan? Jadi untuk mengawalinya, hindari stres dengan melakukan banyak hal yang kita sukai, makanlah makanan berkarbohidrat, berprotein dan berkalori tinggi, jika metabolisme sudah baik hindari olahraga terlalu sering, tidurlah secara cukup, dan makanlah yang banyak sekaligus tepat waktu.

fbWhatsappTwitterLinkedIn