Olahraga Saat Kurang Tidur, Berbahayakah? Ketahui Alasannya !

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Banyak orang yang karena kesibukannya dan banyak pikiran lantas menjadi kerap susah tidur di malam hari. Mengalami insomnia berarti seseorang akan mengalami kurangnya kualitas tidur, lalu jika seperti ini terus-menerus, bolehkah untuk melakukan olahraga? Olahraga saat kurang tidur boleh dan aman atau tidak? Anda perlu mengetahuinya agar tidak telanjur melakukan hal berbahaya.

Boleh dan aman tidak sih olahraga di kala kurang tidur?

Rupanya, melakukan olahraga sehabis begadang tidak dianjurkan karena tergolong aktivitas yang akan membahayakan tubuh. Hal tersebut dinyatakan oleh peneliti dari University of Warwick dan bahkan ada risiko penyakit jantung yang cukup tinggi apabila memaksakan diri berolahraga ketika waktu tidur malam harinya tak lebih dari 6 jam.

Jika Anda sudah terbiasa kurang tidur, ini pun menjadi salah satu faktor peningkat risiko penyakit stroke. Jadi ketika Anda berolahraga di kala badan tidak mendapat kualitas tidur yang cukup dalam waktu lama, serangan jantung dan kematian mendadak adalah risiko paling mengancamnya.

Saat seseorang mengalami kurang tidur, itu artinya tubuh dalam kondisi yang lemah karena daya tahan tubuh yang juga mengalami penurunan. Bahkan akan lebih mudah bagi peradangan untuk menyerang tubuh yang kurang tidur. Sementara itu, olahraga memerlukan energi yang besar sehingga kurang baik kalau harus memaksakan tubuh yang lemah dan berdaya tahan tubuh rendah untuk bergerak terlalu aktif.

Karena masalah utama adalah pada kurang tidur, Anda perlu mencari cara-cara agar cepat tidur di malam hari lebih dulu. Telaahlah apa yang menjadi faktor penyebab insomnia Anda sehingga Anda bisa mengatasinya secara bijak dan tepat. Daripada berolahraga dengan tubuh kurang fit, Anda sebaiknya mulai menata jadwal tidur untuk stabil dulu.

Beragam bahaya dapat terjadi apabila Anda berolahraga di kala kualitas tidur mengalami gangguan atau penurunan. Daftar bahaya yang bisa terjadi ketika Anda memaksakan diri untuk latihan fisik antara lain adalah:

  • Meningkatkan risiko gangguan jantung.
  • Meningkatkan risiko penyakit tekanan darah tinggi.
  • Meningkatkan risiko obesitas
  • Meningkatkan risiko penyakit diabetes.
  • Meningkatkan risiko penyakit stroke.
  • Meningkatkan risiko kematian mendadak.
  • Menurunkan imunitas tubuh.
  • Membuat tubuh mengalami kelelahan ekstrem.
  • Memperbesar potensi terkena cedera.
  • Membuat performa selama berolahraga turun.

Cara Menjaga Tubuh Tetap Bugar Meski Susah Tidur

Olahraga memang menjadi suatu cara untuk meningkatkan kesehatan serta kebugaran tubuh, namun jika kualitas tidur saja kurang, maka olahraga justru bisa memperburuk kondisi tubuh. Berikut ini adalah sejumlah tips yang bisa Anda perhatikan dan lakukan untuk menjaga kesehatan tubuh di kala kurang tidur.

  • Pulihkan diri Anda dulu dengan membenahi jadwal tidur supaya bisa mencapai waktu tidur ideal, yakni 7-9 jam per harinya.
  • Atur jadwal olahraga kembali apabila Anda sedang dalam kondisi kurang tidur, seperti misalnya dari yang biasanya olahraga pagi diubah menjadi sore.
  • Jika pun ingin tetap melakukan olahraga, pastikan hindari bahaya olahraga yang berlebihan dengan memilih aktivitas fisik yang ringan. Jalan kaki, jogging dan senam bisa menjadi pilihan olahraga yang aman saat sedang kurang tidur. Atau, boleh juga cukup dengan melakukan peregangan.
  • Ketika memang Anda sangat ngantuk dan merasa lelah karena kurang tidur, urungkan dulu niat berolahraga dan lanjutkan istirahat hingga tubuh benar-benar pulih.
  • Jaga asupan makanan dan minuman bagi tubuh tetap baik, sehat dan seimbang dengan menghindari makanan dan minuman pencetus gangguan tidur.

Jadi, olahraga saat kurang tidur boleh dan aman atau tidak? Tidak sama sekali sebab ada banyak bahaya yang mengintai Anda jika memaksakan diri melakukan latihan fisik saat fisik mengalami kurang istirahat. Pulihkan tubuh Anda lebih dulu dengan tidur sesuai waktu idealnya agar tubuh lebih bugar dan siap untuk melakukan olahraga.

Anda perlu membuat tubuh lebih rileks, begitu juga dengan pikiran, apalagi sesudah bekerja semalaman. Demi menghindari berbagai potensi gangguan kesehatan kronis yang sebelumnya sudah disebutkan, hindari aktivitas olahraga khususnya yang terlalu berat jika Anda sadar bahwa tubuh kurang mampu karena masalah tidur yang tak cukup.

fbWhatsappTwitterLinkedIn