Anak Berpuasa? Ini 7 Deretan Makanan Buka Puasa yang Sehat Untuknya

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Para orang tua yang anaknya sudah mulai berpuasa, tentunya tetap perlu memberikan makanan yang bernutrisi tinggi bagi buah hati. Kebutuhan gizi anak mulai dari protein, lemak dan karbohidrat hingga mineral dan vitamin harus tetap terpenuhi dengan baik sehingga beberapa rekomendasi makanan untuk menu buka puasa di bawah ini bisa dicoba.

  1. Puding

Setelah lambung kosong seharian, anak perlu mengonsumsi makanan yang lembut-lembut, jadi salah satu makanan yang bisa diberikan adalah puding. Anak-anak jelas menyukainya karena rasa puding pun biasanya manis dengan warna bermacam-macam serta bentuk yang menarik. Jika ingin membuat sendiri, bentuklah menjadi yang lucu-lucu, entah itu mobil-mobilan atau boneka supaya si kecil makin tertarik menikmatinya.

  1. Kurma

Buah satu ini tak pernah mengecewakan dan bahkan sangat baik tak hanya dikonsumsi oleh orang dewasa tapi juga anak-anak. Karena kadar gula cukup turun banyak selama berpuasa, jadi tak salah kalau Anda menggantikan kebutuhan gula yang sempat hilang dengan mengonsumsi kurma agar memperoleh gula alami.

Bagi anak-anak yang juga memiliki masalah atau gangguan pencernaan, seperti halnya susah BAB alias sembelit, berbuka puasa dengan buah kurma pun sangat dianjurkan. Sistem pencernaan dijamin menjadi lebih lancar karena kurma pun termasuk makanan yang mengandung serat tinggi.

  1. Air Kelapa

Jika anak ingin berbuka puasa dengan yang segar-segar dan mampu menambah asupan cairan dan elektrolit tubuh, air kelapa yang murni bisa diberikan. Selain air putih, air kelapa murni adalah yang paling baik untuk anak konsumsi saat buka puasa supaya badan yang lemas karena kehilangan elektrolit kembali bertenaga.

  1. Yogurt

Yogurt adalah produk olahan susu yang ringan namun juga memberikan banyak nutrisi bagi tubuh. Buka puasa dengan yogurt akan menambah asupan vitamin, mineral, protein dan probiotik pada tubuh si kecil. Yogurt juga adalah sumber makanan yang mampu mengatasi segala macam gangguan sistem pencernaan sehingga pasti aman dan nyaman bagi perut anak; beri tambahan topping buah kegemaran si kecil supaya lebih nikmat, mengenyangkan dan bernutrisi.

  1. Potongan Buah

Menu buka puasa yang juga bagus untuk kesehatan anak adalah potongan buah-buah segar. Selain kaya vitamin, beberapa buah pun memiliki kandungan serat tinggi. Hanya saja, sajikan potongan buah yang rasanya manis serta bertekstur lembut seperti melon, pisang dan pepaya yang tak memberatkan kinerja usus setelah seharian kosong.

  1. Bola-bola Kentang

Yang mengenyangkan, sehat tapi juga tetap enak lainnya adalah bola-bola kentang. Anak pasti suka olahan kentang yang dicampur keju lalu digoreng setelah dibentuk menjadi bola-bola. Selain sedap, pastinya juga bernutrisi karena anak memperoleh asupan karbohidrat dan protein dari si kentang dan kejunya.

  1. Salad Sayur

Supaya tetap sehat dan bugar selama bulan puasa, para orang tua perlu memberi asupan sayur-mayur bagi si kecil. Kalau potongan buah sudah, maka tak ada salahnya berkreasi membuat salad sayur yang anak bakal suka. Salad tak harus tanpa daging kok, jadi berikan potongan daging (tanpa kulitnya) yang dicampurkan pada salad, plus tambahkan keju supaya anak makin tertarik menyantapnya.

Kebutuhan kalori anak usia 7 tahun ke atas adalah 1200-1600 kalori yang perlu dipenuhi setiap harinya melalui menu sahur dan buka. Jika anak sudah pusing dan berkunang-kunang padahal belum waktunya buka puasa, jangan paksakan anak atau membiarkannya memaksakan diri menyelesaikan puasa. Semoga beberapa ide makanan untuk menu buka puasa anak tersebut bisa membantu ya.

fbWhatsappTwitterLinkedIn