Obat asam urat tradisional alami memang menjadi solusi sebagian penderita asam urat, hebatnya bahan tersebut mudah di temukan saat ini. Penyakit asam urat termasuk salah satu penyakit yang paling banyak terjadi pada usia lanjut. Selain itu penyakit ini juga menjadi salah satu kondisi dari beberapa hal seperti diabetes, stroke, jantung, obesitas dan gaya hidup yang tidak sehat. Asam urat biasanya akan terbentuk dalam waktu yang sangat lama atau selama puluhan tahun. Seharusnya asam urat keluar dari dalam tubuh bersama dengan urin. Namun ketika produksi asam berlebihan maka bisa menyebabkan penumpukan dalam darah. Masalah utamanya adalah ketika tubuh tidak memiliki keseimbangan pH yang bisa menyebabkan terjadi penumpukan asam berlebihan. Gejala asam urat tinggi juga harus diperhatikan oleh semua penderita.
Hal yang tidak menyenangkan dari asam urat adalah gangguan aktivitas dan bahaya asam urat tinggi bagi tubuh. Peradangan sering menyerang sendi tangan dan kaki. Bahkan bisa menyebabkan kelumpuhan. Berikut ini adalah beberapa obat untuk mengatasi asam urat.
Obat asam urat tradisional setidaknya dapat membantu anda mengurangi berbagai keluhan akibat asam urat, namun tentunya tidak mengurangi keampuhannya.
Untuk menghilangkan rasa sakit akibat asam urat maka Anda bisa mencoba menggunakan baking soda. Larutan baking soda bisa menghilangkan rasa sakit dalam waktu yang sangat cepat. Namun perawatan ini bisa dilakukan hanya untuk serangan asam urat pada tahap awal. Caranya sebagai berikut.
Peringatan : perawatan ini tidak bisa digunakan untuk orang yang menderita penyakit tekanan darah tinggi, karena bisa menyebabkan kenaikan tekanan darah yang lebih buruk.
Minuman yang dibuat dengan campuran cuka sari apel juga bisa membantu mengatasi asam urat. Anda bisa mencoba untuk mengambil satu sendok teh cuka sari apel, kemudian campurkan ke dalam satu gelas air minum. Aduk hingga rata kemudian minum. Jangan air campuran cuka sari apel yang sudah dibuat sehingga larutan yang dibuat harus habis dalam sekali minum. Cara ini akan membantu mengatasi rasa sakit lebih cepat.
Peringatan : perawatan ini tidak bisa digunakan untuk orang yang memicu gejala maag, karena bisa menyebabkan kenaikan asam lambung.
Obat asam urat tradisional alami berikutnya adalah dari buah buahan. Buah ceri juga bisa menjadi buah yang sangat menyehatkan sekaligus menurunkan asam urat. Makan buah ceri lebih rutin akan menurunkan resiko asam urat sekaligus membantu menjaga kesehatan organ pencernaan. Anda bisa mencoba untuk makan buah ceri secara langsung atau membuat jus buah ceri tanpa campuran air atau gula. Hindari membuat jus ceri yang dicampur madu karena rasanya akan sangat manis dan madu bisa merusak kandungan senyawa alami dalam buah ceri. Hindari makan buah ceri bersama bijinya karena bagian bijinya termasuk buah beracun yang mematikan.
Apakah Anda suka makan buah nanas. Ya, buah nanas bisa menjadi salah satu buah yang akan mengobati asam urat. Buah ini mengandung senyawa alami yang disebut dengan nama bromelain. Kandungan bromelain bisa membuat kadar asam urat menurun dan bahkan bisa menjadi bahan antioksidan alami. Cara ini akan membantu Anda mendapatkan tubuh yang lebih sehat. Aktifitas antioksidan ini juga sangat penting untuk menjaga agar tubuh Anda tidak terkena resiko serangan radikal bebas.
Jus buah bit menjadi salah satu jus yang sangat baik untuk menurunkan kadar asam urat. Buat bit mengandung senyawa antioksidan yang sangat tinggi. selain itu juga bisa membantu merangsang fungsi hati dan saluran empedu. Buah bit akan mengembalikan kondisi kesehatan yang lemah akibat asam urat menjadi lebih baik. Anda bisa mencoba untuk membuat jus buah bit dengan campuran wortel atau jambu biji. Hindari menambahkan gula untuk jus buah bit karena bisa merusak kadar antioksidan alami.
Anda juga bisa membuat asam urat terkendali dengan menggunakan garam epsom. Garam ini sangat penting untuk menurunkan rasa sakit akibat radang sendi atau arthritis. Garam epsom mengandung beberapa komponen utama seperti magnesium. Magnesium bermanfaat untuk memulihkan kondisi jantung dan mengendalikan tekanan darah tinggi. Berendam dalam air hangat yang sudah dicampur dengan garam epsom akan membantu mengatasi rasa sakit. Cara ini dilakukan dengan menambahkan 100 gram garam epsom ke dalam bak mandi yang berisi air hangat. Kemudian gunakan untuk berendam dan lakukan selama satu minggu dua kali. (baca juga: bahaya mandi air hangat setiap hari)
Apel akan membantu tubuh Anda mendapatkan kesehatan yang lebih baik. Apel mengandung nutrisi yang sangat penting untuk menjaga kesehatan. Makan satu buah apel setiap hari akan membawa keuntungan untuk jantung, tekanan darah ginjal, menurunkan kadar asam urat dan memelihara tubuh dari serangan radikal bebas. Apel mengandung sebuah senyawa yaitu asam malat yang bisa membantu menurunkan kadar asam urat secara alami. Anda bisa mencoba untuk makan buah apel atau dalam bentuk jus. Pastikan jangan menambahkan gula atau bahan pemanis apapun untuk jus apel Anda.
Penderita asam urat biasanya mengalami masalah ketidakseimbangan cairan tubuh terutama kandungan elektrolit. Hal ini menyebabkan kadar asam urat tidak bisa keluar dari darah dan masuk ke dalam ginjal untuk disaring. Untuk mengatasi hal ini maka penderita asam urat bisa mencoba untuk minum jus lemon. Lemon mengandung bahan cairan yang bisa membantu menjaga keseimbangan cairan elektrolit. Anda bisa menggunakan jus lemon alami atau jus lemon yang sudah dicampur dengan sedikit bubuk baking soda. Untuk menurunkan kadar asam urat dalam waktu yang cepat maka Anda bisa mencoba untuk minum jus lemon selama tiga kali dalam seminggu.
Pisang adalah bahan alami yang sangat baik untuk menjaga kesehatan. Pisang bisa membantu menurunkan kadar asam urat. Pisang juga sangat baik untuk menjaga tubuh dari berbagai jenis penyakit jantung. Buah pisang mengandung bahan alami seperti kalium yang bisa membantu merubah asam urat yang sudah menjadi kristal menjadi cairan sehingga terbawa darah dan akan keluar bersama dengan urin. Selain itu pisang juga mengandung vitamin C yang sangat baik untuk melawan infeksi, peradangan dan pembengkakan. Anda bisa mendapatkan manfaat terbaik dari pisang hanya dengan makan satu atau dua buah pisang setiap hari.
Teh yang dibuat dari bunga dandelion mungkin tidak terlalu umum di Indonesia. Namun teh ini ternyata sangat baik untuk mengatasi asam urat. Bunga dandelion sangat baik untuk menjaga agar asam urat menurun atau tidak naik sama sekali. Selain itu bunga dandelion juga mengandung senyawa alami yang bisa melawan peradangan dan infeksi akibat asam urat. Dandelion juga sangat penting untuk menjaga agar rasa sakit akibat asam urat tidak terlalu parah.
Anda bisa mencoba untuk menggunakan es batu sebagai obat alami untuk mengatasi asam urat yang terlalu tinggi. Jika Anda mengalami yang menyebabkan pembengkakan atau peradangan sendi maka bisa mencoba mengompres dengan es batu. Caranya adalah dengan membungkus es batu dengan handuk atau kain yang lembut. Setelah itu tempelkan pada bagian sendi yang mengalami peradangan. Hindari menggunakan kompres untuk bagian sendi yang mengalami pembengkakan secara langsung. Jika bagian yang bengkak terkena es batu secara langsung maka bisa menyebabkan rasa nyeri menjadi lebih parah.
Akar burdock atau gobo adalah salah satu jenis sayuran asli Jepang. Makanan ini sering digunakan untuk campuran berbagai hindarang. Rasanya sangat kuat dan ternyata bisa membantu mengatasi asam urat. Teh yang dibuat dari akar burdock akan membantu menurunkan asam urat dengan cara yang sangat alami. Bahkan kebiasaan minum teh akar burdock akan membantu melawan infeksi yang sering menyebabkan nyeri tulang dan sendi. Anda bisa mencoba menggunakan akar burdock yang sudah kering agar khasiatnya juga semakin besar.
Dokter biasanya akan memberikan obat medis yang tergolong dalam kelompok obat NSAID. Obat ini berfungsi untuk mengatasi rasa sakit, pembengkakan dan rasa tidak nyaman akibat asam urat yang terlalu tinggi. obat yang termasuk dalam golongan ini adalah seperti ibuprofen, naproxen sodium, indometasin dan celecoxib. Dosis dan batas waktu minum obat akan disesuaikan dengan kondisi penderita asam urat. Namun jika obat ini digunakan dalam jangka waktu yang panjang maka bisa menyebabkan pendarahan, bisul dan diare.
Obat yang termasuk dalam kelompok ini akan membantu mengatasi rasa sakit, peradangan yang buruk dan asam urat yang terlalu tinggi. obat ini terbagi dalam dua bentuk yaitu cairan yang harus disuntikan dan juga pil. Obat cairan biasanya akan disuntikan oleh dokter ke bagian sendi yang bermasalah. Kelompok obat ini hanya akan diberikan kepada orang yang sama sekali tidak bisa menerima obat yang tergolong dalam NSAID. Obat ini bisa menyebabkan efek samping yang buruk seperti tekanan darah tinggi, kenaikan kadar gula (diabetes) dan emosi yang tidak stabil.
Ini termasuk jenis obat yang berfungsi untuk menurunkan rasa sakit yang berlebihan akibat asam urat yang terlalu tinggi. Ini termasuk jenis obat yang paling sering diberikan oleh dokter. Namun dokter akan memberikan pengaturan dosis dari angka yang paling tinggi hingga ke dosis yang sangat rendah. Namun jika digunakan dalam waktu lama maka bisa menyebabkan efek samping seperti diare, mual, muntah dan penurunan nafsu makan.
Obat probenesid termasuk jenis obat yang diberikan kepada penderita asam urat hanya dengan resep dokter. Obat ini akan membuat kandungan asam urat yang berbentuk kristal mencair, terbawa oleh darah dan kemudian akan keluar dari tubuh bersama dengan urin. Hal yang harus diperhatikan ketika menggunakan obat ini adalah minum air mineral yang cukup paling tidak 2 liter perhari. Namun obat ini tidak bisa diberikan kepada penderita asam urat yang memiliki riwayat gangguan ginjal. Obat ini juga bisa menyebabkan beberapa efek samping seperti haus berlebihan, tidak nyaman dan gangguan emosi.
Obat ini sangat baik untuk penderita asam urat. Obat akan bekerja dengan cara menurunkan kandungan asam urat langsung melalui darah. Penderita penyakit ginjal masih bisa menggunakan obat ini namun harus berdasarkan dosis dan aturan dari dokter. Jika berlebihan menggunakan obat ini maka bisa menyebabkan masalah seperti diare, sakit kepala, badan lemah, tidak nafsu makan, dan ruam pada kulit. Efek pemakaian jangka panjang bisa menyebabkan masalah seperti gagal ginjal, demam, dan gagal fungsi sum-sum tulang belakang.
Obat febuxostat biasanya diberikan oleh dokter untuk orang yang sudah lama menderita gangguan asam urat. Obat akan bekerja untuk menurunkan asam urat dengan cara mencairkan asam urat ke dalam darah. Obat ini biasanya diberikan untuk orang yang menderita gangguan asam urat yang masih rendah hingga yang sudah parah. Efek samping obat ini sangat ringan sehingga bisa digunakan oleh penderita asam urat dengan komplikasi penyakit ginjal.
Terapi bekam adalah sebuah metode terapi yang digunakan oleh bangsa China, Jepang, dan Korea. Namun sebenarnya terapi ini berasal dari kawasan Asia Selatan. Terapi dilakukan dengan cara mengambil darah pada bagian titik tubuh tertentu untuk membersihkan racun dan semua kotoran pada darah di semua bagian tubuh. Pertama tubuh akan ditekan atau dipijat dengan alat khusus. Kemudian bagian kulit di titik tertentu akan ditarik dengan alat penghisap. Bagian ini akan membuat kulit Anda bisa membekas menjadi biru atau kehitaman. Jika melakukan bekam basah maka pada bagian yang ditarik akan ditusuk dengan jarum kecil yang bersih dan steril. Darah akan dihisap kembali sehingga semua racun dalam tubuh keluar. Untuk penderita asam urat maka titik yang dibekam tidak dilakukan pada bagian yang sakit. Beberapa manfaat bekam adalah seperti:
(baca juga : efek samping bekam bagi kesehatan – bahaya bekam darah bagi kesehatan – penyebab darah kental dalam tubuh)
Terapi akupuntur sudah lama digunakan sebagai salah satu terapi untuk mengatasi berbagai jenis penyakit termasuk asam urat. Akupuntur dilakukan dengan menusukkan jarum steril ke bagian titik tertentu yang sesuai dengan target pengobatan. Untuk penyakit asam urat maka beberapa titik yang dipertimbangkan adalah seperti titik tubuh yang terhubung dengan ginjal, hati, jantung dan syaraf tubuh. Cara ini dilakukan untuk menjaga agar tubuh Anda mendapatkan kadar asam urat yang normal. Terapi sebaiknya dilakukan dengan ahli yang sudah menguasai perawatan dengan akupuntur.
Terapi akupressure adalah sebuah terapi yang dilakukan dengan memijat titik tertentu dalam tubuh untuk mengurangi kadar asam urat. Bagian yang dipijat bukan termasuk bagian yang sakit untuk mencegah kondisi asam urat yang lebih buruk. Perawatan ini sudah banyak dilakukan dan bisa meningkatkan standar kesehatan penderita asam urat. Cara terapi dilakukan dengan menjaga pemijatan pada bagian hati,limpa dan ginjal. Kemudian cara ini akan membantu menurunkan rasa sakit akibat asam urat. Bahkan pemijatan ini sangat penting untuk menurunkan rasa sakit, kadar asam urat dan mencegah penyumbatan aliran darah oleh racun.
Penyakit asam urat memang menjadi penyakit umum terutama untuk orang lanjut usia. Namun dengan menjalani pola hidup yang sehat maka asam urat bisa dikendalikan. Kebiasaan hidup yang sehat bisa diterapkan sejak masih muda agar organ tubuh juga terus sehat meskipun usia bertambah.
Informasi lain tentang asam urat: