Cafergot termasuk ke dalam golongan obat keras yang hanya bisa didapatkan dengan menggunakan resep dokter.
Komposisi
Setiap tablet Cafergot mengandung 1 mg ergotamin dan 100 mg kafein
Indikasi
Cafergot diindikasikan untuk pengobatan migrain / sakit kepala sebelah
Mekanisme Kerja Obat
- Ergotamin
Penyebab terjadinya migrain belum sepenuhnya diketahui, namun diduga hal ini terjadi akibat pelebaran pembuluh darah di otak. Ergotamin adalah salah satu obat yang memiliki efek vasokonstriksi (penyempitan pembuluh darah) pada beberapa pembuluh darah di dalam tubuh, seperti pembuluh darah di otak, paru-paru dan jantung. Selain memiliki aktivitas vasokonstriksi, ergotamin juga bersifat sebagai agonis (mengaktifkan reseptor) serotonin dan dopamin di dalam sistem saraf. Serotonin dan dopamin merupakan neurotransmitter, yaitu senyawa kimia yang diproduksi di dalam sistem saraf yang akan menimbulkan berbagai respon tubuh saat keduanya berikatan dengan reseptornya. Aktivitas-aktivitas dari ergotamin tersebut dapat meringankan sakit kepala migrain.
- Kafein
Kafein merupakan salah satu senyawa yang bersifat stimulan / dapat meningkatkan aktivitas otak. Kafein dapat menimbulkan terjadinya vasokonstriksi , sama seperti ergotamin. Kombinasi kafein dengan ergotamin dapat meningkatkan efek vasokonstriksi tersebut tanpa harus meningkatkan dosis ergotamin
Dosis dan Cara Penggunaan
- Dosis Cafergot yang dianjurkan adalah 2 tablet saat terjadi migrain, dosis dapat ditingkatkan namun tidak boleh melebihi 10 tablet / minggu
- Telanlah tabet Cafergot dalam keadaan utuh (jangan dikunyah, digerus atau dihancurkan) dengan menggunakan sedikit air
- Cafergot dapat diminum sebelum atau sesudah makan
Kontraindikasi
Pasien yang memiliki kondisi-kondisi berikut tidak diperbolehkan menggunakan Cafergot:
- Hipersensitif (alergi) terhadap senyawa turunan ergot atau kafein
- Penyakit vaskular perifer
- Penyakit jantung koroner
- Hipertensi / darah tinggi
- Gangguan hati parah
- Penyakit ginjal parah
- Sepsis
- Ibu hamil dan menyusui
Kategori Keamanan bagi Ibu Hamil dan Menyusui
- Ergotamin termasuk ke dalam kategori X, yaitu obat yang tidak boleh digunakan oleh ibu hamil. Vasokonstriksi yang terjadi akibat penggunaan ergotamin dapat menurunkan aliran darah menuju janin sehingga nutrisi dan oksigen yang dibutuhkan janin untuk tumbuh tidak bisa didapatkan secara maksimal dan dapat mengakibatkan terjadinya malformasi (kelainan pembentukan) janin
- Kafein termasuk ke dalam kategori C, yaitu obat yang hanya boleh digunakan oleh ibu hamil jika manfaat yang diperoleh melebihi risiko efek samping yang mungkin ditimbulkan
- Ergotamin dikontraindikasikan bagi ibu menyusui karena ergotamin yang dikonsumsi oleh ibu dapat mengakibatkan muntah, diare dan tekanan darah yang tidak stabil pada bayi.
- Penggunaan kafein pada ibu menyusui sebaiknya dihindari karena dapat menyebabkan terjadinya siklus tidur yang tidak teratur pada bayi
Dengan demikian, penggunaan Cafergot dikontraindikasikan bagi ibu hamil dan menyusui
Efek Samping
Berikut adalah efek samping yang mungkin timbul setelah penggunaan Cafergot:
- Hipertensi / darah tinggi
- Sakit dada
- Detak jantung menjadi lebih cepat atau lambat
- Sensasi dingin atau mati rasa pada tangan dan kaki
- Sakit perut
- Mual muntah
- Diare
- Penglihatan kabur
- Tinnitus / telinga berdenging
Tidak semua pasien yang menggunakan Cafergot akan mengalami efek samping di atas. Namun, jika Anda merasakan efek samping apapun, baik yang telah disebutkan di atas maupun efek samping lainnya setelah menggunakan Cafergot, segeralah konsultasikan hal tersebut kepada dokter atau apoteker agar efek samping tersebut bisa segera ditindaklanjuti.
Interaksi Obat
Berikut adalah obat-obat yang mungkin menimbulkan interaksi jika digunakan bersamaan dengan Cafergot:
- Obat-obat berikut dapat meningkatkan toksisitas ergotamin jika digunakan secara bersamaan: eritromisin
- Obat-obat berikut dapat saling meningkatkan toksisitas jika digunakan secara bersamaan dengan ergotamin: almotriptan, eletriptan, frovatriptan, naratriptan, rizatriptan, sumatriptan, zolmitriptan
- Obat-obat berikut dapat meningkatkan efek ergotamin jika digunakan secara bersamaan: cobicistat, dasabuvir, itrakonazole, letermovir, mifepristone, ombitasvir, paritaprevir, ritonavir, tenofovir
- Ergotamin dapat menurunkan efek obat-obat berikut jika digunakan secara bersamaan: nitrogliserin
- Obat-obat berikut dapat meningkatkan efek kafein dan dapat meningkatkan risiko terjadinya hipertensi: isokarboksazid, linezolid, fenelzin, procarbazine, selegilin, tranilsipromin
- Kafein dapat meningkatkan toksisitas bupropion jika digunakan secara bersamaan
- Kafein dapat menurunkan efek dipiridamole dan regadenoson jika digunakan secara bersamaan
Selalu konsultasikan mengenai obat apapun (sintetis maupun herbal) yang sedang atau akan Anda gunakan kepada dokter dan/atau apoteker untuk memastikan bahwa penggunaan obat tersebut bersamaan dengan Cafergot tidak akan menimbulkan efek samping yang merugikan bagi Anda. jika ternyata obat tersebut tidak bisa digunakan bersamaan dengan Cafergot, dokter atau apoteker mungkin akan menyarankan pemberian jeda waktu antara pemberian Cafergot dengan pemberian obat lainnya atau mengganti salah satu obat dengan obat lain sebagai alternatif.
Hal-Hal yang Perlu Anda Ketahui tentang Cafergot:
- Jangan mengubah dosis Cafergot yang telah diresepkan oleh dokter
- Jangan memulai atau mengulangi pengobatan dengan menggunakan Cafergot tanpa menggunakan resep dokter
- Cafergot bukanlah obat yang harus dikonsumsi secara rutin, konsumsilah Cafergot hanya saat migrain Anda kambuh
- Jika migrain yang Anda alami tidak kunjung mereda setelah menggunakan Cafergot, segeralah kembali memeriksakan diri ke dokter
- Belum ada data mengenai keamanan dan efektivitas penggunaan Cafergot pada anak-anak, sebaiknya hindari penggunaan Cafergot pada anak-anak
- Cafergot tidak dianjurkan untuk penggunaan pada geriatri / pasien lanjut usia
- Hindari konsumsi minuman yang mengandung kafein seperti kopi dan teh untuk menghindari terjadinya efek samping akibat konsumsi kafein berlebihan (karena Cafergot juga mengandung kafein) seperti jantung berdebar-debar, insomnia dan tremor
- Hindari penggunaan Cafergot pada pasien yang memiliki gejala aritmia / gangguan irama jantung
- Beritahukan kepada dokter jika Anda memiliki hipertensi atau riwayat gangguan jantung karena penggunaan Cafergot dapat menyebabkan kenaikan tekanan darah
- Sebelum mengkonsumsi Cafergot atau obat apapun, selalu perhatikan kondisi obatnya, jika Anda melihat ada perubahan warna (misalnya terdapat bercak-bercak warna pada tablet) atau perubahan bentuk obat, jangan gunakan obat tersebut dan segera tanyakan kepada apoteker mengenai apa yang harus Anda lakukan
- Selalu perhatikan tanggal kadaluwarsa Cafergot atau obat apapun yang akan Anda konsumsi, pastikan obat tersebut belum melewati tanggal kadaluwarsanya
- Simpanlah Cafergot pada suhu kamar di tempat yang kering dan terlindung dari sinar matahari langsung, jauhkan dari jangkauan anak-anak