Minyak kelapa memang memiliki beragam kandungan manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh. Tidak hanya itu, namun minyak kelapa juga baik bagi kecantikan kulit serta rambut. Namun beberapa penelitian yang dilakukan justru memaparkan bahwa minyak kelapa dapat membantu meningkatkan kadar kolesterol di dalam tubuh. Benarkah demikian? Apakah minyak kelapa mengandung kolesterol? American Heart Association (AHA) telah merilis hasil penelitian yang menyatakan untuk menghimbau para masyarakat agar tidak menggunakan minyak kelapa dalam bahan masakan. Di dalam minyak kelapa ditemukan kandungan senyawa-senyawa esensial yang dibutuhkan oleh tubuh. Meskipun demikian, penggunaan minyak kelapa ini dapat menyebabkan masalah kesehatan.
Dari penelitian tersebut, di dalam minyak kelapa ditemukan 82% lemak jenuh, yang kandungannya jauh lebih tinggi dibandingkan dengan minyak jenis lainnya seperti mentega, lemak daging serta minyak kelapa sawit. Lemak jenuh ini sendiri juga dapat berasal dari kumpulan lemak yang sudah terkontaminasi dengan berbagai macam radikal bebas serta menimbulkan keluhan penyakit. Pihak AHA memaparkan bahwa minyak kelapa dapat meningkatkan kadar kolesterol LDL normal yang memicu penyakit kardiovaskular.
Seperti yang telah banyak orang ketahui, kolesterol itu sendiri merupakan senyawa lipid yang bentuknya seperti lilin. Kadar kolesterol HDL normal yang semakin menurun dapat menyebabkan kelebihan kolesterol. Salah satu akibat kelebihan kolesterol adalah tubuh menjadi lebih rentan terkena penyakit yang disebabkan oleh kolesterol tinggi. Penyakit tersebut diantaranya adalah penyakit stroke. Untuk mengatasi kadar kolestertol tinggi biasanya penderita harus mengonsumsi menu non kolesterol seperti buah untuk penyakit kolesterol dan jus untuk penderita kolesterol.
Mesipun dapat meningkatkan kadar kolesterol di dalam tubuh, minyak kelapa juga masih memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh yang tidak boleh Anda lewatkan. Berikut ini adalah beberapa manfaat minyak kelapa bagi kesehatan, yakni:
- Baik untuk kesehatan jantung
Banyak orang yang berpendapat bahwa minyak kelapa tidak baik bagi kesehatan jantung, sebab di dalam minyak kelapa terdapat kandungan lemak jenuh. Namun nyatanya, minyak kelapa justru baik bagi kesehatan jantung karena memiliki kandungan asam larut sebanyak 50%. Asam larut ini dapat membantu mencegah berbagai masalah jantung seperti kadar kolesrerol tinggi dan tekanan darah tinggi.
- Merawat rambut
Minyak kelapa merupakan salah satu nutrisi alami yang sangat baik bagi kesehatan rambut. Dan fakta ini juga sudah terkenal di dunia. Sebab di dalam minyak kelapa terdapat kandungan urang aring yang membantu proses pertumbuhan rambut sehat serta membuat tampilan rambut nampak berkilau.
- Membantu meningkatkan sistem imun
Kandungan zat lipid antimikroba, asam kaprat, asam laurat serta asam kaprilat yang memiliki sifat anti jamur, anti bakteri dan antivirus ini sangat baik dalam meningkatkan sistem imun di dalam tubuh. Sehingga asam laurat yang berada di dalam tubuh akan menjadi monolaurin yang melalui penelitian dikatakan bahwa zat ini memiliki penting dalam membasmi virus dan bakteri.
- Mengatasi luka bakar
Memiliki luka bakar? Minyak kelapa dapat membantu mengobati luka tersebut! Cukup dengan mengoleskan minyak kelapa pada kulit yang terdapat luka bakar. Minyak kelapa ini akan membantu meredakan rasa nyeri dan tidak merusak estetika kulit.
- Mengurangi risiko alzhemair
Alzheimer merupakan salah satu penyakit yang dapat merusak fungsi otak. Penyakit ini dapat membuat penderitanya lupa terhadap teman, keluarga dan sebagainya. Dengan minyak kelapa, maka penyakit ini akan ditanggulangi sedikit demi sedikit.
Apakah minyak kelapa mengandung kolesterol? Pertanyaan tersebut telah terjawab melalui ulasan diatas. Demikianlah beberapa penjabaran mengenai minyak kelapa yang wajib Anda ketahui. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!