Begini 3 Bahaya Minum Obat Kadaluarsa, Wajib Anda Tahu !

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Tak hanya produk makanan dan minumankemasan saja yang memiliki tanggal kadaluarsa, sebab produk obat-obatan punjika Anda lihat dengan seksama, akan ada tanggal kadaluarsa di sana. Namunsayangnya, banyak orang yang tidak mengecek secara jeli berapa lama obat bisabertahan dan layak konsumsi. Masalahnya, adakah bahaya minum obat kadaluarsasekalipun tak disengaja karena ketidaktahuan?

Apakah obat kadaluarsa kehilangan fungsinya dan berbahaya?

AMA atau American Medical Association memberikan sebuah pernyataan bahwa tanggal kadaluarsa yang tercantum pada kemasan obat justru biasanya lebih pendek dari umur penyimpanannya. Tentu jika demikian, obat tak akan berbahaya bagi para pengonsumsinya, namun konsumen bakal sulit dalam menentukan dan mengetahui usia simpan obat.

Bahkan bahan obat merupakan faktor yangmenentukan bagaimana suatu obat bisa berkemampuan untuk membuat usia simpannyalebih panjang. Tak hanya itu, berbagai faktor lain yang berkaitan dengankondisi penyimpanan mulai dari tingkat kelembaban ruangan, tingkat cahaya,fluktuasi suhu, hingga adanya bahan pengawet turut menentukan.

Beberapa obat yang dinyatakan rata-ratamemiliki potensi yang stabil dan berfungsi baik meski sudah lewat dari tanggalkadaluarsanya antara lain adalah:

  • Morfinsulfat injeksi
  • Diphenhydramine
  • Ciprofloxacin
  • Amoxicillin

Itulah daftar obat yang bisa bertahanlebih dari tanggal kadaluarsa dan masih berpotensi baik hingga 1 tahun sampailebih dari 15 tahun. Namun berbagai faktor kondisi penyimpanan bisa turutmenjadi hal yang mengubah usia penyimpanan dan potensi dari obat itu sendiri.Pada dasarnya, obat dalam bentuk kapsul serta tablet diketahui menjadi yangtermasuk aman untuk dikonsumsi walau sudah lewat dari tulisan tanggalkadaluarsa; tapi ketika obat sudah dibuka, maka potensi kestabilannya punotomatis bisa berkurang.

Bahaya Obat Kadaluarsa

Saat Anda hendak meminum obat tertentu danmendapati tanggal kadaluarsa sudah lewat, maka beberapa kemungkinan risiko yangperlu Anda perhatikan dan waspadai antara lain adalah:

  • Perubahan Senyawa Kimia di Dalamnya

Obat kimia penuh dengan kandungan senyawakimia di mana dapat mengalami perubahan tekstur, aroma dan juga warna seiringberjalannya waktu. Inilah yang bisa cukup berisiko bagi tubuh pengonsumsi obatkarena terjadinya pemecahan kimia sehingga efek berbahaya yang tidak tubuhharapkan bisa terjadi. Oleh karena itu, obat yang sudah lewat bertahun-tahuntanggal kadaluarsanya sebaiknya tak coba-coba Anda konsumsi supaya tak timbulefek berbahaya bagi tubuh.

  • Memperburuk Kondisi Tubuh

Jenis antibiotik yang sudah kadaluarsa adalah yang berbahaya karena ketika sudah lewat dari tanggalnya maka ada risiko infeksi bakteri yang tinggi. Ketika Anda mencoba mengobati kondisi tubuh dengan antibiotik kadaluarsa, hal ini bukannya justru menyembuhkan, namun berpotensi menjadi faktor yang memperburuk kondisi tubuh dan membuat bakteri kebal dari obat.

  • Tidak Ada Khasiat

Ada fase degradasi pada obat ketika telahmelalui tanggal kadaluarsa di mana efek yang terjadi pada obat tersebut adalahkehilangan khasiatnya. Ada beberapa obat yang justru bisa memperparah kondisitubuh ketika sudah lewat dari tanggal kadaluarsa sewaktu dikonsumsi. Namun, adapula yang sama sekali tak memberikan khasiat sehingga kondisi penyakit yang diobatitak mengalami kemajuan karena tak ada hasilnya menurut dr. Hudyono, MS., SpOkdilansir dari laman situs Okezone Lifestyle.

Untuk menjaga agar usia simpan dari obat bisa tetap baik sehingga potensinya stabil, Anda perlu menyimpan obat di tempat sejuk, jauh dari paparan sinar matahari serta kering. Tempat yang panas maupun lembab bukanlah tempat yang aman dan tepat bagi obat, apalagi kalau sampai terpapar sinar matahari.

Bungkus obat juga pastikan selalu masih lengkap dan utuh; selebihnya coba cek kembali label obat karena beberapa produk obat memiliki petunjuk penyimpanan khusus untuk Anda ikuti. Jika sudah telanjur mengalami keluhan tak wajar, segera cari cara mengatasi keracunan obat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn