Waspadai 11 Penyebab Anak Tidak Bisa Bicara Tepat Waktu Sesuai Perkembangan Usianya !

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Anak tidak bisa bicara tepat waktu seperti anak-anak di usia sebaya dan senormalnya, apakah itu tandanya ada kelainan di dalam diri si anak? Para orang tua wajar untuk merasa khawatir ketika anak-anak yang usianya sama dengan anak Anda sudah pandai mengoceh, tapi anak sendiri justru tampak mengalami keterlambatan bicara, alias tidak bisa bicara di usia yang seharusnya; apa penyebabnya?

  1. Gangguan Perkembangan pada Otak

Anak tidak bisa bicara padahal anak-anak seusianya sudah pandai mengucapkan beberapa patah suku kata bukan berarti kemudian ia tidak akan bisa bicara sama sekali. Ini hanyalah masalah keterlambatan bicara dan penyebab dari anak tidak bisa bicara tepat waktu adalah masalah pada perkembangan otaknya.

Ketika wilayah oral-motor pada otak terganggu, hal ini berdampak pada kemajuan atau perkembangan bicara si anak. Gangguan tersebut mampu membuat fungsi area otak yang menjadi penghasil bicara tidak lagi maksimal dan efisien. Itulah kenapa si kecil pun dalam mengeluarkan suara atau bunyi tertentu menggunakan rahang, lidah dan bibirnya bakal terlalu sulit.

  1. Perkembangan Bicara Terganggu

Ada kemungkinan anak tak bisa berbicara sesuai waktu normalnya karena ia sendiri memiliki kesulitan untuk belajar dalam memproduksi bunyi-bunyian atau suara tertentu. Ketika si kecil tak mampu memahami dengan mudah bahasa lisan yang umumnya dipakai untuk berbicara dan berkomunikasi, otomatis ia pun sulit mengerti pembicaraan orang lain dan lebih lagi, ia sulit mengeluarkan suara yang ia hendak ekspresikan.

  1. Pendengaran Terhambat

Anak tak mudah untuk belajar bicara ketika ia mengalami gangguan pada pendengarannya. Apabila seorang anak sulit mendengar, ini menjadi sangat berpengaruh pada kemampuannya dalam memahami, meniru serta memakai bahasa lisan. Cobalah periksakan dulu kondisi telinga anak Anda, apakah ia menderita adanya penyakit infeksi telinga dan semacamnya.

  1. Kecerdasan Terhambat

Kondisi di mana terjadi hambatan pada perkembangan kecerdasan si kecil disebut juga dengan disabilitas intelektual. Kemampuan berpikir anak biasanya mengalami kelemahan sehingga akhirnya untuk interaksi sosial dan kemampuan komunikasi turut menjadi rendah karena kemampuan intelektual yang juga rendah.

  1. Faktor Keturunan

Tidak bisa bicaranya anak di usia yang seharusnya sudah pandai bicara beberapa kata memang dapat pula disebabkan oleh faktor tertentu, seperti faktor keturunan. Walau hal ini belumlah terbukti, namun kemungkinannya tetap besar sebab jika ada anggota keluarga yang dulunya memiliki gangguan sama, hal ini dapat memengaruhi keturunannya.

  1. Apraksia Bicara

Adanya masalah pada otak mampu menimbulkan kondisi apraksia bicara pada anak sehingga mereka kesulitan dalam menggerakkan rahang, lidah serta bibir untuk memproduksi kata dan suara secara tepat seperti yang diinginkan. Otak yang mengalami masalah ini mampu mengacaukan koordinasi gerakan otot saat hendak berbicara.

  1. Orang Tua Jarang Berinteraksi dengan Anak

Ada orang tua yang sangat senang mengajak interaksi anak-anak mereka walaupun masih belum bisa bicara dan masih teramat kecil, namun ada pula orang tua yang kurang berkomunikasi dengan anak-anaknya. Perkembangan anak dapat terstimulasi sebenarnya oleh interaksi yang dilakukan oleh orang tu, jadi anak yang tak dapat bicara tepat waktu ada kemungkinan karena jarangnya diajak bicara dan interaksi oleh ayah ibunya.

  1. Autisme

Terlambat atau ketidakmampuan bicara anak secara tepat waktu dapat disebabkan oleh autisme. Sayangnya, kelainan ini dapat memengaruhi perkembangan anak dari kecil sampai dewasa dan bahkan seumur hidup. Karena autisme ini, anak akan sulit untuk mempelajari hal-hal baru, sulit dalam hal komunikasi, serta berinteraksi dengan orang lain sehingga memerlukan terapi autis yang tepat.

  1. Cerebral Palsy

Apabila anak mengalami cedera yang memicu gangguan postur, otot serta gerakan tubuh atau bahkan keabnormalan perkembangan pada otak dari lahir, rupanya hal ini kemudian menjadi hal yang berpengaruh sangat besar pada perkembangan bicara dan gerakan jalan si kecil. Kondisi lain yang kiranya bisa juga terjadi dan para orang tua wajib mewaspadainya adalah kejang-kejang, pendengaran maupun penglihatan.

  1. Menonton Televisi

Orang tua harus tahu bagaimana tontonan televisi pun bisa berpengaruh pada pasifnya anak menjadi pendengar saja dan tak bisa mengembangkan kemampuan bicaranya secara maksimal. Banyak informasi yang masuk, tapi ia akan sulit memproses maupun mencerna sehingga cukup berpengaruh pada ketidakmampuannya dalam bicara sesuai dengan anak rata-rata seusianya yang sudah bisa bicara lancar.

  1. Proses Suara pada Sistem Saraf Terganggu

Inilah yang disebut juga dengan APD atau auditory processing disorder di mana hal semacam ini pun dapat menjadi kondisi seorang anak. Seorang anak tak bisa bicara lancar tepat waktu sesuai usia normal kebanyakan anak karena munculnya gangguan kesehatan sistem saraf otak serta ketidakmampuan dalam hal analisa, pengaturan dan interpretasi dalam apapun yang ia dengar.

Apapun yang Anda pikir sebagai penyebab anak tidak bisa bicara secara lancar tepat waktu sesuai perkembangan usianya, segera bawa ke dokter untuk penanganan segera. Tak hanya membawa ke dokter, peran orang tua pun sangat besar dalam memberikan tontonan sambil membimbing, mengajak interaksi anak sesering mungkin, serta memberikan ajaran pengucapan kata sejelas mungkin. Jika diperlukan, bawalah anak pada terapis bicara untuk membantu merawat perkembangan bicara anak yang terlambat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn