Ini Lho 10 Ciri Ciri Orang Operasi Plastik Paling Umum Dijumpai

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Memperbaiki struktur wajah adalah apa yang kerap kita sebut dengan istilah operasi plastik bukan? Namun banyak orang yang mungkin menjalani tindakan bedah plastik tapi sama sekali tak mengakuinya. Jika Anda penasaran, cara untuk mengenali seseorang sudah melakukan operasi plastik adalah dengan memerhatikan ciri-cirinya dan inilah ciri-ciri orang operasi plastik.

1. Telinga Memiliki Bekas Luka

Untuk mengetahui apakah seseorang telah menjalani operasi plastik, dapat dilihat dari bagian telinganya, apakah di sana ada bekas luka. Bekas luka yang ukurannya kecil sekalipun dapat menjadi tanda bahwa ia telah menempuh operasi plastik, apalagi jika lokasinya ada pada telinga bagian bawah, jadi mulailah perhatikan secara seksama.

2. Warna Kulit Wajah Berbeda

Selain menengok dan memerhatikan apakah ada bekas luka berukuran kecil pada telinga bagian bawah, ciri lainnya yang akan begitu kelihatan bahwa seseorang baru saja menempuh operasi plastik adalah warna kulitnya yang memiliki perbedaan dari warna kulit wajah. Biasanya, jika ada bekas luka di telinga, ini tanda bahwa seseorang mencoba mengencangkan kulit dengan menarik kulit wajahnya.

3. Kulit Kencang

Cobalah lihat pada bagian kulit seseorang yang mungkin Anda pikir menjalani operasi plastik, apakah kulitnya tampak kendor atau justru kencang. Jika kulitnya kencang, maka ini adalah salah satu tanda bahwa memang ia menjalani operasi plastik, khususnya jika seseorang tersebut usianya sudah cukup lanjut.

Meski begitu, kulit kencang tak selalu juga harus dikaitkan dengan prosedur jenis-jenis operasi bedah seperti bedah plastik, sebab nyatanya pun dalam menjaga penampilan kulit, seseorang yang melakukan perawatan rutin juga bisa mencegah kekenduran pada kulit wajah. Perawatan alami maupun klinik bisa membantu supaya kulit lebih kencang.

4. Wajah Tampak Bengkak

Cukup jarang memang pastinya dijumpai kasus seperti ini, namun beberapa orang yang menjalani operasi plastik biasanya walaupun kelihatan lebih muda bisa menampakkan bentuk wajah yang bengkak. Proses penyuntikkan lemak yang terlalu berlebihan bisa jadi menjadi masalah utamanya dan sedot lemak adalah solusi untuk mengatasinya.

5. Bentuk Aneh

Bila Anda menjumpai seseorang yang mungkin bentuk hidung atau bibir yang agak aneh dan Anda memang berpikir dan mengira ia menjalani operasi plastik, bisa jadi itu adalah ciri-cirinya. Hidung yang miring dan bibir yang kelihatan lebih penuh tapi berlebihan berpotensi sebagai efek operasi plastik walau tak selalu demikian.

Perlu diingat juga bahwa pada zaman modern dengan teknologi super canggih dan maju ini, mungkin hal-hal seperti bentuk beberapa bagian wajah yang dipermak pun akan tampak mulus-mulus saja tanpa ada cacatnya. Jika seseorang yang menjalani operasi plastik dengan prosedur yang sudah maju, kemungkinan pasti hasilnya juga bagus-bagus saja.

6. Berwajah ‘Kejam’

Ada sejumlah orang yang setelah menjalani operasi plastik bukannya kelihatan makin cantik dan tampan serta indah dilihat, melainkan malah kelihatan lebih ‘kejam’ atau ‘jahat.’ Tentu saja hal ini harus didukung dengan fakta ekspresi wajah sebelum orang tersebut melakukan operasi plastik.

Tak selalu hasil operasi plastik membuat seseorang nampak lebih judes memang, tentu tergantung seperti apa struktur perbaikan wajah yang diinginkan oleh orang tersebut. Sebab nyatanya, banyak orang yang sukses menjalani operasi plastik di Thailand maupun Korea Selatan tanpa membuat wajah mereka tampak ‘kejam’ dan justru terlihat seperti ‘malaikat.’ Tapi, ciri ini terdapat pada beberapa orang pelaku oplas lho.

7. Leher Tidak Seperti Leher Kalkun

Dilansir dari laman situs Detik Health, dinyatakan oleh Dr. Youn bahwa usia seseorang yang sudah menunjukkan angka 50 tahun ke atas tentu lebih besar kemungkinannya untuk mempunyai kulit leher yang mirip dengan leher kalkun jantan. Untuk para lansia yang tanpa leher seperti leher kalkun, ada kemungkinan besar bahwa memang operasi plastik membantunya agar leher tampak cantik dan mulus.

8. Bibir Atas Lebih Besar

Masih dari hasil lansiran Detik Health, menurut Dr. Youn pun menambahkan bahwa umumnya bibir bawahlah yang lebih besar atau tebal apabila membandingkannya dengan bibir bagian atas. Namun ketika seseorang memiliki bibir bagian atas yang justru lebih tebal atau besar, ada kemungkinan cukup besar bahwa ia melakukan sesuatu pada bibirnya, seperti permak.

9. Hidung Mirip Hidung Kelinci

Walau tak dijumpai pada setiap kasus pelaku operasi plastik, ciri-ciri yang cukup banyak ditemukan pada orang yang menempuh oplas adalah hidung yang bentuknya mirip dengan hidung kelinci, terutama saat tersenyum. Bisa jadi ini hasil dari bahaya operasi hidung atau efek suntikan botox yang tujuan utamanya adalah pada jembatan hidung.

10. Tak Ada Bulu Halus

Anda boleh juga memerhatikan bagian wajah orang yang Anda kira telah melakukan operasi plastik, apakah ada bulu-bulu halus di sana? Sebab pada umumnya, setelah menjalani operasi plastik sebagai hasilnya memang kulit sangat mulus dan bahkan bulu halus pun keberadaannya tak adakarena rusaknya akar rambut.

Itulah ciri-ciri orang operasi plastik yang sebenarnya tidak selalu demikian tapi beberapa orang menunjukkan tanda yang sudah diuraikan. Namun benar tidaknya seseorang menempuh operasi plastik, hal tersebut merupakan hak mereka untuk mengakui atau tidak sebab mereka pun memiliki alasan tersendiri mengapa membutuhkan tindakan medis ini untuk meningkatkan rasa percaya diri apapun bahaya operasi plastik yang harus dihadapi.

fbWhatsappTwitterLinkedIn