Bolehkah Penderita Kolesterol Makan Daging Ayam? Yuk Simak Pembahasannya

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Makan adalah kebutuhan manusia, karena dengan makan energi serta nutrisi dalam tubuh dapat terpenuhi, serta tubuh pun dapat melakukan berbagai aktifitasnya. Namun kebanyakan orang suka lupa akan perhatian terhadap makanan yang ia konsumsi, padahal setiap makanan yang dikonsumsi tersebut sangat berpengaruh terhadap kesehatan tubuh, apalagi jika hal tersebut seringkali dilakukan berulang. Dan saat kita sedang sakit, seperti kolesterol yang melebihi angka normalnya, maka hal tersebut harus menjadi perhatian lebih lagi bagi kita agar lebih memperhatikan lagi makanan yang kita konsumsi. Seperti hal nya daging ayam, bolehkah penderita kolesterol makan daging ayam?

Seperti telah kita ketahui bahwa kadar kolesterol normal dalam tubuh adalah, sebagai berikut

  •  Pada anak adalah 10-135 mg/dl
  •  Pada wanita dewasa adalah 150 mg/dl
  •  Pada pria deawasa adalah 150 mg/dl
  •  Pada ibu hamil adalah kurang dari 200 mg/dl
  •  Pada lansia adalah 190 mg/dl

Dan jika kadar kolesterol tersebut melebihi angka normalnya, maka hal tersebut lah yang menjadikan orang menderita penyakit kolesterol tinggi. Yang mana jika kolesterol tinggi maka hal tersebut akan menyebabkan kita terkena penyakit yang disebabkan oleh kolesterol tinggi. Yang jika dibiarkan secara terus menerus bisa menyebabkan kematian. Oleh karena itu, bagi para penderita kolesterol hendaknya menghindari makanan penyebab kolesterol dan mengkonsumsi makanan penurun kolesterol, seperti yang terdapat pada sayur – sayuran, buah penurun kolesterol, jus untuk menurunkan kolesterol dan yang lainnya.

Daging ayam memiliki kandungan nutrisi yang sangat baik bagi tubuh, serta berbagai fungsi lainnya bagi kesehatan tubuh. Daging ayam ini tinggi akan kandungan protein serta lemaknya yang rendah jika dikonsumsi tanpa kulit, oleh karena itu baik untuk dikonsumsi. Selain itu, daging ayam juga mengandung anti depresan serta asam amino yang disebut triptofan yang dapat meredakan stres Anda. Daging ayam juga kaya akan kandungan fosfor, yang mana fosfor ini adalah mineral yang penting dalam tubuh. Daging ayam juga kaya akan selenium yang berperan dalam metabolisme tubuh dan juga fungsi kekebalan tubuh. Selain itu, daging ayam juga kaya akan kalsium, vitamin A, C, D dan B1.

Bolehkah penderita kolesterol mengkonsumsi daging ayam?

Tentu saja boleh, namun tetap kita harus memperhatikan dalam cara pengolahannya bagi para penderita kolesterol tinggi. Karena jika dikonsumsi bersama dengan mentega atau digoreng dengan minyak, tentunya hal ini tidak disarankan bagi penderita kolesterol. Sebaliknya, konsumsilah daging ayam ini dengan mengolahnya melalui direbus atau dikukus atau bisa juga dipanggang.

Selain itu, mengkonsumsi daging ayam bagi penderita kolesterol juga disarankan untuk mengkonsumsinya tanpa kulit atau hanya daging ayamnya saja. Karena kandungan lemak jahat dan juga kolesterol banyak terdapat pada bagian kulitnya. Oleh karena itu, sebelum diolah, jangan lupa untuk membuang terlebih dahulu kulitnya.

Jangan lupa untuk tetap mengkonsumsi sayuran dan juga buah – buahan setiap harinya, terutama bagi penderita kolesterol, buah – buahan serta sayuran sangatlah baik dalam membantu menurunkan kolesterol Anda. Kandungan nya yang kaya akan serat, vitamin C dan yang lainnya sangat membantu dalam usaha meluruhkan lemak dan juga kolesterol jahat dalam tubuh.

Serta tidak lupa pula untuk rutin dalam berolahraga, karena dengan berolahraga mampu meningkatkan produksi kolesterol baik dalam tubuh dan dengan begitu otomatis kolesterol jahat dalam tubuh pun akan menurun. Selain itu juga dengan berolahraga, tubuh akan merangsang organ – organ tubuh untuk meluruhkan kolesterol – kolesterol jahat yang ada di dalam tubuh. Sehingga tidak ada lagi plak – plak yang menempel pada dinding pembuluh darah. Selain itu jangan lupa untuk menghindari diri Anda dari stres, kemudian menghindari pula rokok, karena rokok dapat merusak seluruh organ – organ tubuh kita, yang mana hal tersebut dapat membuat peningkatan terhadap produksi kolesterol jahat (LDL) serta menurunkan produksi pada kolesterol baik (HDL). Jangan lupa pula untuk banyak mengkonsumsi air putih, karena air putih mampu melancarkan pencernaan serta membuang racun – racun yang ada dalam tubuh. Seperti kolesterol – kolesterol dan lemak – lemak jahat.

Demikian pembahasan mengenai bolehkah penderita kolesterol makan daging ayam? Semoga bermanfaat!

 

fbWhatsappTwitterLinkedIn

Add Comment

Your email address will not be published.

share pendapat, pengalaman, dan info anda mengenai topik ini, baca policy kami.