15 Obat Biduran di Apotek yang Mudah Didapatkan

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Memiliki masalah kulit sudah sepatutnya Anda atasi dengan cepat, hal tersebut dimaksudkan agar selain penyakit tersebut bisa sembuh juga sebagai upaya untuk mencegah penularan. Salah satu penyakit kulit yang banyak diderita oleh segala kalangan usia adalah biduran. Dalam istilah lokal, biduran kadang disebut juga dengan nama kaligata.

Meski tidak termasuk ke dalam penyakit kulit yang parah seperti gejala gondongan pada anak, biduran tetap saja menyiksa. Selain muncul begitu saja di berbagai bagian tubuh tanpa bisa dikendalikan, biduran juga cenderung disertai dengan rasa gatal yang teramat. Untungnya, Anda bisa dengan mudah menemukan obat biduran di apotek. Berikut adalah 15 obat biduran yang bisa Anda gunakan.

  1. Loratadine

Loratadine adalah jenis obat oral dengan dosis 10 mg per tablet dan bisa Anda temukan dengan mudah di apotek. Sebaiknya, penggunaan obat ini disertai dengan resep dari dokter atau bidan. Mengonsumsi Loratadine secara berkala bisa mengurangi keluhan karena biduran dan mempercepat penyembuhannya.

  1. Alermax

Dibanderol dengan harga Rp8000 saja, obat tablet Alermax bisa dikonsumsi oleh berbagai kalangan usia, baik anak-anak hingga orang dewasa. Produk obat ini bisa Anda temukan dengan mudah di apotek. Untuk mendapatkan manfaatnya secara optimal, Alermax bisa dikonsumsi sebanyak tiga kali sehari sebelum maupun sesudah makan.

  1. CTM Tablet

Selain digunakan untuk mengobati biduran, CTM Tablet bisa menjadi alternatif obat gatal dan alergi kulit lainnya. Hanya saja, obat ini memiliki efek samping yakni membuat penggunanya merasakan kantuk sesaat setelah mengonsumsinya. Namun, manfaat yang dihasilkannya cukup optimal.

  1. CTM Sirup

Dengan komposisi klorfeniramin maleat dengan fungsi antihistamin dan antialergi, CTM Sirup sebaiknya dikonsumsi oleh penderita biduran dengan usia di atas 2 tahun. Seperti halnya CTM Tablet, CTM Sirup bisa Anda dapatkan dengan harga Rp6000 per botol di apotek. CTM bisa menjadi obat alternatif untuk penyakit hipertiroid, definisi hipertiroid adalah kondisi dari hormon tiroksin yang meningkat.

  1. Claritin Loratadine

Claritine Loratadine adalah obat biduran yang cukup ampuh dan aman untuk dikonsumsi oleh anal-anak maupun orang dewasa. Harga obat tablet ini bekisar di angka Rp9500 di apotek. Meski mampu memberikan manfaat yang baik dalam  mengatasi biduran, Claritine Loratadine tidak cocok untuk dikonsumsi bagi orang yang menderita hipersensitif.

  1. Alloris

Dengan penggunaan yang sesuai dengan dosis yang disarankan, Alloris Loratadine bisa dengan cepat mengurangi berbagai gejala akibat biduran serta membuatnya cepat kempis. Obat ini bisa Anda beli dengan harga Rp6000 saja di apotek terdekat. [AdSense-B]

  1. Caladine Lotion

Enggan mengonsumsi obat oral, caladine berbentuk lotion adalah pilihan terbaik bagi Anda untuk mengatasi biduran yang membandel. Dibanderol dengan harga sekitar Rp15.000 per botol di apotek, caladine Lotion tidak hanya mampu mengatasi biduran melainkan juga beberapa masalah kulit lain seperti gatal-gatal dan alergi.

  1. Caladine Cream

Anda juga bisa menggunakan produk Caladine dalam bentuk cream untuk mengatasi biduran yang Anda derita. Tersedia dalam bentuk tube, Caladine Cream sangat praktis untuk di bawa ke mana-mana. Obat biduran ini sama ampuhnya dengan Caladaine dalam varian Lotion.

  1. Caladine Powder

Jika Anda tidak nyaman menggunakan Caladine dalam bentuk lotion dan cream karena merasa lengket, Anda bisa menggunakan Caladine dalam bentuk Powder. Sekilas, produk ini mirip dengan bedak bayi karena memiliki aroma yang khas. Meski begitu, manfaatnya cukup ampuh untuk mengatasi biduran.

Namun, jangan sampai caladine powder terhirup dalam jumlah yang banyak karena akan mengganggu pernapasan. Ketahui juga gejala paru-paru berair agar bisa diatasi dengan benar. [AdSense-A]

  1. Alermax

Produk obat biduran lainnya yang bisa Anda temukan dengan mudah di Apotek adalah Alermax. Obat ini memiliki kandungan cyprohetadine yang baik untuk mengatasi biduran. Tidak hanya itu, obat yang dibanderol dengan harga Rp8000 per tablet ini juga bisa mengatasi ruam, gatal, dan kulit yang perih.

  1. Dexamethasone

Sebelum menggunakan Dexamethasone, ada baiknya Anda mengonsultasikannya terlebih dahulu dengan dokter Anda. Berbeda dengan obat biduran biasa, Dexamethasone juga mampu mengatasi gangguan darah, reaksi alergi, serta arthritis.

  1. Prednisone

Dibanderol dengan harga yang cukup mahal dibandingkan dengan obat biduran lainnya yakni sekitar Rp25000, prednisone memang diketahui mampu mengatasi biduran lebih cepat dan ampuh. Prednisone merupakan jenis obat golongan  carticosteroid. Obat ini bekerja dengan membatasi respon sistem imun tubuh terhadap infeksi yang menyebabkan peradangan di kulit.

  1. Cyroheptadine

Cara kerja Cyroheptadine tidak jauh berbeda dengan Predsinone yakni membatasi produksi histamin dan serotonin yang mampu menjadi pemicu reaksi gatal karena alergi. Obat ini lebih cocok digunakan untuk Anda yang menderita alergi kulit atau biduran yang disebabkan oleh perubahan cuaca seperti musim dingin.

  1. Fexofenadine

Fecofenadine adalah obat antihistamin yang tepat untuk mengatasi berbagai jenis alergi kulit termasuk di dalamnya adalah biduran atau utikaria. Fexodenadine mampu menekan munculnya gejala biduran seperti ruam kemerahan serta rasa gatal yang tidak tertahankan. Hanya saja patuhi resep dari dokter agar penggunaan tidak menimbulkan overdosis.

  1. Cetirizine

Cetirizine bisa Anda temukan di apotek dalam berbagai merek dagang seperti Alergine, Tiriz, Zine, dan masih banyak lainnya. Obat ini juga termasu jenis obat antihistamin yang sebaiknya digunakan untuk penderita biduran di atas usia 2 tahun.

Banyaknya jenis obat biduran yang bisa Anda temukan di apotek tentu adalah kabar baik bagi Anda yang kerap kali terserang biduran. Apalagi, selain ampuh obat-obat tersebut juga tersedia dalam berbagai bentuk seperti tablet, bubuk, hingga lotion.

Memiliki biduran bukan lagi masalah jika Anda bisa membeli obatnya dengan mudah di apotek. Selain fokus pada kesehatan kulit, Anda juga peru memerhatikan kondisi hormon Anda. Ketahui juga cara mengatasi gangguan hormon agar hidup Anda menjadi lebih sehat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn