Lactogen 1 – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Cara Penggunaan

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan produk yang bernama Lactogen. Susu pertumbuhan yang satu ini hadir dengan beberapa jenis, salah satunya adalah Lactogen 1. Kandungan nutrisi yang tinggi membuatnya menjadi salah satu susu pendamping ASI yang direkomendasikan.

Lactogen 1 merupakan susu yang diproduksi oleh Nestle yang kita sudah tahu sendiri bahwa ia sudah banyak memproduksi susu, baik untuk bayi maupun dikonsumsi sehari-hari. Nestle sendiri adalah sebuah perusahaan yang bermarkas di Swiss, tepatnya berada di Vevey yang sudah ada sejak tahun 1868.

Susu Lactogen 1 mengandung probiotik ALA dan LA, mineral, vitamin, zat besi, yang memiliki manfaat untuk mengatasi anemia yang mana ia sangat diperlukan oleh bayi. Khusus probiotik, ia memiliki manfaat bagi usus dan juga pencernaan bayi. Sementara itu, manfaat yang terdapat pada LA dan ALA adalah berkaitan dengan mental dan juga otak anak.

Berikut ini kami akan memberikan informasi selengkapnya mengenai susu Lactogen 1. Diharapkan anda bisa mengetahui dan percaya bahwa kualitas susu pengganti ASI yang satu ini tidak perlu diragukan lagi.

Fungsi Lactogen 1

  • Lactogen 1 merupakan susu yang sangat bermanfaat untuk menjaga serta meningkatkan dan menjaga kesehatan pencernaan pada bayi. Nantinya, kandungan yang terdapat dalam Lactogen 1 akan berkembang pada lapisan usus yang berguna untuk menangkal serangan bakteri dan juga kelebihan populasi yang bisa membahayakan sistem pencernaan anak.
  • Lactogen 1 juga bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh agar supaya anak tidak rentan terkena penyakit yang siap menyerang kapan pun.
  • Lactogen 1 juga bermanfaat untuk mengatasi sembelit dan juga diare. Tidak heran jika Lactogen 1 dijadikan sebagai solusi diare maupun sembelit anak.
  • Indikasi lain yang terdapat pada Lactogen 1 adalah untuk mencegah alergi serta membantu tumbuh kembang dan kesehatan otak buah hati anda.
  • Susu ini juga bermanfaat di dalam memperbaiki sel-sel yang rusak.

Ingat, susu ini hanya diperuntukkan bagi anak yang usianya antara 0 sampai dengan 6 bulan. Sementara untuk harga yang harus anda keluarkan adalah Rp. 96.500. Harga tersebut kemungkinan bisa berubah sewaktu-waktu tergantung dimana anda membelinya.

Kontraindikasi Lactogen 1

  • Bagi bayi yang pernah memiliki riwayat alergi terhadap kandungan dalam Lactogen 1 dianjurkan berhati-hati menggunakannya meskipun memang efek yang ditimbulkan hampir tidak ditemukan.
  • Bagi bayi yang lahir secara prematur disarankan menggunakannya atas persetujuan dokter. Dokter nanti akan memberikan penjelasan apakah memang susu ini disarankan untuk diminum atau belum saatnya.

Dosis Lactogen 1

Pemberian susu tentunya harus berdasarkan dosis yang tepat. Lactogen 1 harus diberikan sesuai dengan usia dan kondisi anak. Maka dari itu, jika anda ingin mendapatkan informasi mengenai takaran dosis pada Lactogen 1, silahkan anda cek di bagian kemasan susu tersebut.

Di sana anda sudah mendapatkan informasi secara lengkap tentang berapa takaran dosis yang harus diberikan. Dengan begitu, anda bisa menyesuaikannya dengan usia dan kondisi atau berat badan anak anda.

Cara Penggunaan Lactogen 1

  • Lactogen 1 harus diberikan sesuai penjelasan yang sudah tersedia pada kemasan susu tersebut.
  • Anda harus menakar dosisnya dengan menggunakan dosis takar yang sudah disediakan.
  • Jangan pernah menggunakan selain sendok takar karena hal ini dikhawatirkan memberikan dosis yang berbeda.
  • Jika penggunaan Lactogen 1 membuat bayi mengalami gatal atau ruam kulit, segera hubungi dokter.

Cara Penyimpanan Lactogen 1

  • Lactogen 1 harus disimpan di tempat yang tidak terlalu lembab.
  • Jangan menyimpan susu ini pada tempat yang langsung terkena sinar matahari.
  • Jangan menyimpan Lactogen 1 bersamaan dengan benda yang memiliki bau menyengat.
fbWhatsappTwitterLinkedIn