Interfam – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Cara Penggunaan

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Interfam adalah obat yang digunakan untuk mengatasi masalah tukak lambung yang terjadi pada perut maupun juga usus. Obat ini bekerja dengan cara mencegah terjadinya tukak usus yang kemungkinan bisa kambuh kembali setelah menjealani sebuah pengobatan. Interfam memang dibuat khusus sebagai obat untuk mengatasi berbagai macam masalah yang berhubungan dengan perut maupun juga tenggorokan.

Interfam juga masuk ke dalam kategori blocker H2 Histamin. Dengan kata lain, ia akan bekerja dengan cara mengurangi kadar asam yang terdapat di perut sehingga menyebabkan tukak lambung tidak kambuh kembali. Informasi yang berhubungan dengan Interfam akan kami berikan selengkapnya pada artikel ini.

Nama Lain Interfam

Interfam memiliki beberapa nama lain yang akan kami jelaskan di bawah ini:

  • Corocyd
  • Denufam
  • Tismafam
  • Ulcatif
  • Faberdin
  • Famocid
  • Nulcefam
  • Pratifar
  • Renapepsa
  • Ulcerid,
  • Ulmo
  • Antidine
  • Faberdin/Faberd
  • Facid
  • Famotidine Indo Farma
  • Gaster
  • Gestofam
  • Ifamul
  • Incifam
  • Promocid
  • Lexmodine
  • Pompaton
  • Regastin
  • Ulfam

Fungsi Interfam

  1. Interfam meruapakan obat yang dibuat khusus untuk mengatasi tukak lambung.
  2. Interfam juga merupakan obat yang terbukti mampu digunakan sebagai terapi jangka pendek bagi pasien yang menderita duodenal ulcer aktif.
  3. Selain itu, Interfam juga bisa menjadi salah satu pilihan di dalam mengatasi hipersekresi patologis.

Bagi anda yang ingin memperoleh informasi yang lebih detail seputar Interfam, maka silahkan anda bertanya kepada dokter.

Harga Interfam

Untuk harga yang harus anda keluarkan jika ingin membeli Interfam adalah Rp. 8.174 per tablet. Harga yang memang cukup mahal. Namun masih wajar mengingat khasiat yang akan anda terima jika anda mengkonsumsi obat ini secara rutin.

Kontraindikasi Interfam

  • Bagi anda yang pernah mengalami alergi terhadap kandungan yang ada di dalam Interfam sebaiknya tidak sembarangan mengkonsumsi Interfam.
  • Anda yang juga pernah mengalami hipersensitivitas terhadap Interfam juga disarankan berhati-hati atau sebaiknya menghubungi dokter.
  • Sementara penggunaan Interfam bagi penderita penyakit ginjal juga harus berdasarkan instruksi dari dokter. Tentunya dosis yang akan diberikan cenderung tidak sama dan malah akan berbeda dan memiliki dosisnya sendiri.
  • Mengenai penggunaan Interfam untuk ibu  hamil dan menyusui juga harus ditanyakan kepada dokter.

Dosis Interfam

Seperti yang sudah sering kami jelaskan bahwasanya penggunaan dosis Interfam maupun obat merk lain harus benar-benar disesuaikan dengan kondisi tubuh pasien. Semua orang yang meminum atau menggunakan obat ini akan menggunakan dosis yang cenderung berbeda. Maka dari itu, sebaiknya anda tanyakan betul-betul kepada dokter anda mengenai takaran dosis yang pas ketika anda menggunakan Interfam.

Cara Penggunaan Interfam

  1. Interfam harus digunakan sesuai dengan resep dokter yang sudah ditentukan untuk anda.
  2. Interfam tidak boleh ditambah maupun juga dikurangi sebelum mendapatkan persetujuan dari dokter.
  3. Yang tidak kalah penting adalah Interfam harus benar-benar diminum secara rutin dan disarankan di waktu yang sama. Dengan begitu, obat ini bisa bekerja dengan baik.
  4. Jika penggunaan Interfam bisa menyebabkan gatal dan ruam kulit, maka segeralah menghubungi dokter.

Hal-Hal Yang Berhubungan Dengan Interfam

  1. Penggunaan Interfam kemungkinan bisa menyebabkan anda mengalami mual tanpa muntah.
  2. Interfam juga bisa menyebabkan anda mengalami sakit kepala, namun kondisi ini jarang terjadi. Kalaupun terjadi, maka hanya berlangsung dalam waktu sebentar.
  3. Pusing, mulut kering, maupun juga perubahan mood merupakan beberapa masalah yang kemungkinan akan anda alami selama penggunaan obat ini.
  4. Untuk efek samping jangka panjang, maka Interfam bisa menyebabkan kejang dan juga halusinasi.
fbWhatsappTwitterLinkedIn