Inflason – Obat Apa – Fungsi – Dosis dan Cara Penggunaanya

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Merek obat Inflason merupakan obat jenis anti alergi, anti inflamasi serta imunosupresan. Obat ini tentunya sering direkomendasikan untuk membantu mengatasi penyakit yang disebabkan oleh peradangan seperti asma, artritis, penyebab radang sendi dan lain sebagainya.  Inflason juga bisa diberikan sebagai obat resep dokter untuk membantu pengobatan penyakit kanker. Obat merek inflason diproduksi oleh pabrik farmasi Pharos dalam bentuk kaplet. Jika Anda ingin membeli obat merek inflason ini, kini cukup mudah karena bisa dibeli secara online.

Kandungan Inflason

Inflason yang berbentuk kaplet dan termasuk kategori obat golongan kortikosteroid ini memiliki kandungan zat aktif khusus yang disebut Prednison. Zat aktif ini akan bekerja untuk menekan system kekebalan tubuh pasien yang mengkonsumsinya, agar bisa mengurangi peradangan  atau pembengkakan serta cara mengobati alergi makanan dengan benar.

Fungsi Inflason

Sebagai obat untuk mengurangi peradangan dengan kandungan zat prednison, Inflason memiliki fungsi untuk :

  1. Mengatasi inflamasi pada gejala artritis , nyeri sendi lutut,  radang tenggorokan, radang usus, tiroiditis
  2. Mengatasi inflamasi dan alergi pada penyakit crohn, radang karena asma, hiperkalsemia untuk penderita kanker
  3. Mengatasi peradangan dan alergi pada penyakit paru kronis (PPOK), TBC, uritkaria
  4. Mengatasi peradangan dan alergi pada sindrom nefrotik, lupus, penyakit Meniere, pericarditis dan pneumonitis lipid
  5. Mencegah reaksi penolakan untuk prosedur transplantasi organ

Dosis Inflason

Dosis yang berlaku bisa mengikuti kemasan obat Inflason, maupun sesuai dengan resep dokter. Adapun dosis yang tepat untuk dewasa dan anak-anak sebagai berikut:

  • Untuk keluhan penyakit pneumonia pneumocystis

Pasien dewasa diberikan sebanyak 40 mg untuk satu kali sehari selama 5 hingga 10 hari. Dosis dapat diturunkan hingga 20 mg. Untuk anak-anak, berikan 1 mg/kg BB, satu kali sehari selama 5 – 10 hari. Dosis dapat diturunkan menjadi 0.5 mg/kg.

  • Untuk Penyakit Paru-Paru dan Asma Akut

Berikan dosis 40 – 60 mg per hari dan dosisnya dikurangi setelah 4 – 8 minggu kemudian. Untuk asma akut, pasien dewasa diberikan dosis 40-60 mg, untuk satu kali sehari dan pasien anak-anak usia 0-11 tahun diberikan 1-2 mg/kg per hari.

  • Untuk Alergi, Rematik dan Persendian

Pasien dewasa dengan keluhan jenis rematik tertentu, diberikan dosis 30 mg untuk hari pertama lalu dikurangi 5 mg setiap harinya, hingga mengkonsumsi 21 tablet. Untuk rematik akut, berikan pasien dewasa 10 mg/hari dan untuk persendian otot berikan pasien dewasa 1-2 mg/kg per hari.

Cara Penggunaan Inflason

Pasien harus memastikan sudah menggunakan obat Inflason ini dengan benar, sesuai dengan petunjuk pada kemasan obat atau anjuran dari dokter. Obat Inflason ini sebaiknya dikonsumsi bersama dengan makanan, agar menghindari efek samping pada organ lambung. Kaplet ini harus diminum secara langsung tanpa dipecahkan.

Kontraindikasi Inflason

Obat inflason ini dapat menimbulkan kontraindikasi jika dikonsumsi bersamaan dengan obat sejenis lainya. Obat jenis antikolinergik juga dapat menyebabkan kontraindikasi berupa intraokuler hingga munculnya ciri-ciri alergi pada pasien.

Hal-Hal yang Harus Diperhatikan

Agar mendapat manfaat yang maksimal dari obat Inflason, sebaiknya Anda memperhatikan beberapa hal berikut ini:

  • Hindari untuk berada di sekitar orang sakit atau terinfeksi bakteri , selama penggunaan obat ini untuk mengurangi penyebab rematik yang dialami
  • Bagi penderita osteoporosis , tukak lambung dan diare, epilepsi dan penyakit jantung sebaiknya berhati-hati untuk menggunakan obat ini

Inflason Untuk Wanita Hamil

Obat merek inflason dengan kandungan prednisone ini sebaiknya tidak dikonsumsi oleh ibu hamil dan menyusui. Pasalnya, obat ini masuk ke kategori C dan D, dimana memiliki resiko untuk membahayakan perkembangan janin dalam kandungan. Sebaiknya, ibu hamil berkonsultasi terlebih dulu mengenai penggunaan obat Inflason ini

fbWhatsappTwitterLinkedIn