Apa yang anda ketahui tentang obat Glutrop? Mungkin para pria banyak yang belum tahu informasi mengenai obat yang satu ini, namun bagi wanita mungkin ada beberapa mereka yang sudah tahu mengenai Glutrop, terlebih lagi jika sudah memasuki masa kehamilan.
Ya, Glutrop merupakan obat yang diperuntukkan untuk ibu hamil dimana obat ini merupakan obat suplemen yang sangat berguna di dalam menjaga asupan asam amino ibu hamil.
Ibu hamil yang asupan gizinya tidak tercukupi, maka bisa mengakibatkannya mengalami beberapa masalah yang berhubungan dengan gangguan kesehatan, terlebih lagi kondisi tersebut dikhawatirkan dapat mempengaruhi kesehatan janin yang ada di dalam kandungan.
Di dalam Glutrop, terkandung suatu zat yang bernama L-glutamine yang merupakan kelompok asam amino yakni asam amino non-esensial. Meskipun pada dasarnya glutamine diproduksi tubuh, namun tidak jarang seseorang mengalami kekurangan kadar asam amino di dalam tubuh sehingga membuatnya membutuhkan suplemen untuk mengatasi permasalahannya tersebut.
Di bawah ini kami akan memberikan informasi yang lebih lengkap berkaitan dengan Glutrop yang penting untuk anda perhatikan sebelum mengkonsumsi obat ini.
Fungsi Glutrop
Secara umum, Glutrop memiliki beberapa kegunaan seperti berikut ini:
- Glutrop adalah obat yang digunakan untuk membantu mengatasi efek katabolik selama menjalani latihan. Katabolik merupakan istilah yang digunakan untuk kondisi penyusutan otot yang berdampak pada kelelahan otot.
- Glutrop juga digunakan untuk membantu mempercepat kemampuan sel di dalam melakukan penyembuhan.
- Indikasi lain yang sudah disebutkan sebelumnya bahwasanya Glutrop merupakan obat yang digunakan untuk membantu menjaga kadar asam amino yang ada di dalam tubuh yang biasanya obat ini diperuntukkan untuk dikonsumsi oleh ibu hamil.
- Penggunaan Glutrop juga untuk membantu mengatasi masalah pasien yang mengalami penurunan kekebalan tubuh atau sistem imun.
Bagi anda yang ingin mendapatkan informasi yang lebih lengkap dan jelas mengenai indikasi dari Glutrop, maka kami sarankan agar anda bertanya kepada dokter.
Kontraindikasi Glutrop
- Pasien yang pernah mengalami alergi terhadap kandungan dari Glutrop disarankan untuk berhati-hati ketika ingin menggunakannya.
- Pasien yang juga pernah mengalami hipersensitifitas terhadap obat Glutrop juga sebaiknya berhati-hati agar tidak sampai mengalami masalah yang tidak diinginkan.
- Selain itu, bagi ibu hamil maupun pasien lain yang pernah mengalami riwayat kejang seperti epilepsi, penggunaan suplemen yang satu ini disarankan atas persetujuan dokter guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.
Dosis Glutrop
Sama halnya dengan pemberian dosis pada umumnya, pemberian dosis Glutrop harus benar-benar sesuai dengan kondisi tubuh pasien dan jangan sampai melebihi dosis yang disarankan yang mana bisa menyebabkan pasien mengalami overdosis.
Adapun dosis umum yang harus diberikan bagi seseorang yang ingin mengkonsumsi Glutrop adalah sebanyak 1 kapsul yang nantinya akan dikonsusmi dalam 1 sampai dengan 2 kali sehari. Tentu ada kemungkinan pemberian dosis yang berbeda antara pasien yang satu dengan yang lainnya.
Efek Samping Glutrop
Di bawah ini beberapa efek samping yang mungkin bisa anda alami ketika menggunakan Glutrop, meskipun memang beberapa efek samping tersebut tergolong jarang terjadi.
- Efek samping umum yang bisa dialami oleh seseorang mengkonsumsi Glutrop adalah mual tanpa muntah.
- Penggunaan Glutrop juga bisa menyebabkan seseorang mengalami sembelit atau konstipasi, meskipun memang kondisi ini masih jarang terjadi.
Bagi anda yang ingin mendapatkan informasi yang lebih lengkap mengenai efek samping Glutrop, maka kami sarankan agar anda bertanya kepada dokter karena mungkin ada beberapa efek samping yang belum kami sebutkan.