Cotazym Forte – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Efek Samping

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Cotazym Forte merupakan sebuah obat yang banyak digunakan untuk perawatan enzim yang ada di dalam tubuh. Obat ini juga bisa digunakan untuk membantu dalam operasi pengangkatan pankreas maupun kondisi lainnya. Di dalam obat Cotazym Forte terkandung suatu zat yang disebut dengan Pancrelipase dimana zat tersebut memang memiliki kegunaan dalam perawatan enzim dan juga operasi pankreas.

Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan informasi penting kepada anda semuanya berkaitan dengan bagaimana cara penggunaan, dosis, dan juga efek samping yang mungkin akan anda rasakan selama nanti anda mengkonsumsi obat Cotazym Forte.

Fungsi Cotazym Forte

  1. Cotazym Forte merupakan obat yang digunakan dalam perawatan enzim yang berada di dalam tubuh.
  2. Cotazym Forte juga digunakan sebagai pembantu ketika dilakukan operasi pengngkatan pankreas.
  3. Digunakan untuk pengobatan dalam kaitannya dengan tinja berlemak maupun tinja yang di dalamnya banyak mengandung kadar nitrogen.
  4. Obat Cotazym Forte juga bisa digunakan untuk mengatasi rasa tidak nyaman yang terjadi pada bagian perut.
  5. Selain itu Cotazym Forte juga bisa digunakan untuk dispepsi abdominal fermentif.
  6. Fungsi lain dari Cotazym Forte adalah digunakan untuk membantu mengatasi batu empedu.

Jika anda ingin memperoleh informasi yang lebih lengkap yang berhubungan dengan fungsi atau indikasi dari obat Cotazym, maka anda bisa bertanya kepada dokter untuk memperoleh informasi tersebut.

Dosis Cotazym Forte

Di bawah ini merupakan  takaran dosis yang harus anda perhatikan ketika anda mengkonsumsi Cotazym Forte. Perlu anda tahu bahwa penggunaan dosis Cotazym Forte maupun obat lain yang anda konsumsi akan sangat berpengaruh terhadap keberhasilan pengobatan yang anda lakukan.

  • Mengenai dosis dari Cotazym Forte sebanyak 2 sampai 3 tablet
  • Anda bisa mengkonsumsinya pada saat makan maupun setelah makan.
  • Atau juga bisa anda konsumsi sebanyak 1 tablet di sela – sela waktu makan makanan kecil.
  • Cotazym Forte tidak harus anda telan secara utuh, namun kami sarankan untuk lebih menggunakan air daripada mengkonsumsi bersamaan dengan makanan.

Efek Samping Cotazym Forte

Di bawah ini merupakan beberapa efek samping yang mungkin bisa anda alami ketika anda mengkonsumsi Cotazym Forte:

  • Cotazym Forte akan menyebabkan anda mengalami beberapa gangguan yang berhubungan dengan sistem pencernaan anda seperti mual tanpa muntah, sakit perut, maupun juga perut kembung.
  • Cotazym Forte juga bisa menyebabkan seseorang yang mengkonsumsinya akan menderita diare.
  • Obat Cotazym Forte juga diketahui bisa menyebabkan pasien mengalami iritasi dubur.
  • Sakit kepala maupun pusing juga menjadi salah satu efek samping yang mungkin bisa anda alami selama anda mengkonsumsi Cotazym Forte.
  • Dalam beberapa kasus juga ditemukan bahwa seseorang yang mengkonsumsi Cotazym Forte bisa mengakibatkan ia menderita tinja berminyak.

Kontraindikasi Cotazym Forte

  • Kami sarankan agar supaya anda berhati – hati ketika ingin memberikan Cotazym Forte kepada seseorang yang pernah memiliki riwayat hipersensitifitas.
  • Kami juga menyarankan anda untuk berhati – hati bagi anda yang ingin memberikan Cotazym Forte kepada seseorang yang pernah mengalami alergi terhadap kandungan yang ada di dalam obat Cotazym Forte.

Hal – Hal Yang Harus Anda Perhatikan 

  1. Ketika anda ingin mengkonsumsi Cotazym Forte, anda harus mengikuti semua aturan yang berhubungan dengan dosis obat tersebut.
  2. Setelah anda mengkonsumsi Cotazym Forte, anda tidak disarankan untuk langsung tidur melaikan memberikan waktu 10 – 15 menit untuk duduk.
  3. Bagi anda perokok atau peminum alkohol, jangan pernah mengkonsumsi alkohol atau merokok selama mengkonsumsi Cotazym Forte.

Demikian informasi dari kami tentang Cotazym Forte. Kami sarankan anda untuk membaca tentang Corsamet dan Corsamox.

fbWhatsappTwitterLinkedIn